Manchester United Mainkan Isu Rooney di Muenchen

Reporter

Editor

Hari prasetyo

Rabu, 9 April 2014 06:33 WIB

Pesepak bola Manchester United Wayne Rooney (tengah) mencetak gol ke gawang Aston Villa lewat tendangan penalti dalam pertandingan Liga Primer Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris, Sabtu (29/3). MU unggul 4-1 atas Aston Villa. REUTERS/Phil Noble

TEMPO.CO , Muenchen: Benarkah Wayne Rooney cedera? Sebagian pemain Bayern Muenchen yang akan bertanding pada babak perempat final kedua Liga Champions Eropa di Stadion Allianz Arena, Muenchen, dinihari nanti, Kamis, 10 April 2014, tidak percaya ujung tombak Manchester United itu benar-benar cedera.

"Dia penyerang kelas dunia," kata Dante, bek tengah juara dunia, Eropa, dan Jerman itu. Menurut pemain Brasil itu, Rooney mampu membaca arah bola dengan baik serta memiliki akselerasi dan tembakan kelas wahid. "Kami harus ekstra-waspada jika dia bermain."

Cedera Rooney menimbulkan tanda tanya. Tim dokter United menyatakan jempol penyerang andalannya itu retak saat melawan Muenchen pada pertandingan pertama perempat final Liga Champions pekan lalu. Rooney diwajibkan beristirahat sebulan dan absen saat United menghajar Newcastle United empat gol tanpa balas, Sabtu pekan lalu.

Namun, Selasa lalu, Rooney ikut rekan-rekannya terbang ke Muenchen untuk menjalani pertadingan perempat final kedua. Namanya pun masuk daftar pemain. "Kadang pemain dengan cedera seperti itu masih bisa bermain dengan suntikan penghilang sakit," kata David Moyes, pelatih United.

United atau MU berada di posisi terjepit. Setelah tersingkir dari bursa juara Liga Primer Inggris, Piala FA, dan Piala Liga, peluang The Red Devils tinggal di Liga Champions. Hasil 1-1 di perempat final pertama berarti skor 0-0 di Stadion Allianz Arena, Muenchen, cukup untuk membuat tuan rumah lolos, lewat keunggulan gol tandang. Maka, United wajib mencetak gol di kandang lawan.

Soal gol, kampiun Liga Primer Inggris itu pantas bersandar pada Rooney, 28 tahun. Penyerang tim nasional Inggris itu menyumbangkan 17 gol bagi timnya musim ini dan menjadi top scorer. Dia juga berperan dalam pengusiran gelandang andalan Muenchen, Bastian Schweinsteiger, -di perempat final pertama dan membuat wakil kapten Bayern itu absen dinihari nanti. Pada masa rehat, Moyes dan tim kesehatan United meminta Rooney terus menjaga kondisi fisik dengan bersepeda dan berenang. "Dia mesti mendapat peluang untuk sembuh secepatnya," ujar Moyes.

Selain orang dalam United, tidak ada yang tahu benar kondisi Rooney. Dia tidak nongol saat latihan pada hari terakhir sebelum pertandingan. Namun perang psikologis itu sedikit-banyak telah mempengaruhi kubu Bayern.

MIRROR | TELEGRAPH | DAILY STAR | REZA MAULANA



Berita Terpopuler
Kata Agnez Mo Soal Insiden Nip Slip

Kata Jokowi Soal Aliran Duit Busway Karatan ke Anaknya

Prabowo Bilang Pemimpin Jakarta Penipu, Ahok: Termasuk Saya, Dong

Berita terkait

Lenny Kravitz Akan Meraihan Final Liga Champions 2023-2024 yang Pertemukan Dortmund dan Real Madrid

1 jam lalu

Lenny Kravitz Akan Meraihan Final Liga Champions 2023-2024 yang Pertemukan Dortmund dan Real Madrid

Final Liga Champions, yang mempertemukan Borussia Dortmund dan Real Madrid, akan dimeriahkan penampilan bintang rock legendaris Lenny Kravitz.

Baca Selengkapnya

Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

5 jam lalu

Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

Borussia Dortmund dan Real Madrid akan berhadapan di final Liga Champions 2023-2024. Ini 3 pemain bintang yang pernah berperan besar di kedua klub.

Baca Selengkapnya

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

7 jam lalu

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

Bek Liverpool Joel Matip akan hengkang dari Liverpool setelah delapan tahun bermarkas di Anfield

Baca Selengkapnya

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

12 jam lalu

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

Bagaimana Jurgen Klopp menjadi begitu berpengaruh untuk pendukung Liverpool dan Kota Merseyside?

Baca Selengkapnya

Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

1 hari lalu

Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

Carlo Ancelotti menjadi satu-satunya pelatih yang memenangkan Liga Champions sebanyak empat kali. Simak capaian selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

1 hari lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

1 hari lalu

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

Bruno Fernandes bergabung dengan Manchester United dari Sporting Lisbon pada tahun 2020. Dengan sisa kontrak dua tahun, ia dirumorkan pergi.

Baca Selengkapnya

Liga Champions 2024-2025 Pakai Format Baru, Ini Daftar 29 Tim yang Sudah Lolos ke Babak Utama

2 hari lalu

Liga Champions 2024-2025 Pakai Format Baru, Ini Daftar 29 Tim yang Sudah Lolos ke Babak Utama

Kompetisi sepak bola antarklub kasta tertinggi di Eropa musim depan, Liga Champions 2024-2025, akan memakai format baru.

Baca Selengkapnya

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

2 hari lalu

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

Persaingan berebut tiket Liga Champions di Liga Inggris sudah usai dengan Aston Villa merebut tiket terakhir. Komentar lama Ferguson mejadi viral.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

2 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

Atletico Madrid berhasil merebut tiket Liga Champions terakhir dari Liga Spanyol. Mereka lolos untuk menyusul Real Madrid, Barcelona, dan Girona.

Baca Selengkapnya