Kontrak Baru, Messi Naik Gaji  

Reporter

Rabu, 7 Mei 2014 03:31 WIB

Lionel Messi. AP/Jon Super

TEMPO.CO, Barcelona - Lionel Messi bakal menandatangani kontrak barunya di Barcelona pekan ini. Marca, harian olahraga terkemuka Spanyol, menuliskan kedua belah pihak hanya membutuhkan satu pertemuan lagi, yaitu untuk penandatanganan kontrak.

Ayah sekaligus agen Messi, Jorge Messi, akan meneken kontrak itu bersama Josep Maria Bartomeu, Presiden Barcelona. "Klub tinggal menunggu kedatangan Jorge dari Argentina," kata Sergi Font, penulis di Marca, Selasa, 6 Mei 2014.

Kontrak anyar itu akan melambungkan gaji pemain sepakbola yang empat kali terpilih sebagai pemain terbaik dunia itu. Penyerang Argentina tersebut digaji sekitar Rp 256 miliar per tahun di klub Catalan. (Baca: Gaji Ronaldo Lebih Tinggi, Messi Tak Ngiri)

Meskipun kontraknya baru berakhir pada 30 Juni 2018, Messi menginginkan kenaikan gaji. Negosiasi berlangsung sejak beberapa bulan terakhir dan sempat terhenti saat Tito Vilanova, mantan pelatih Barcelona, meninggal pada akhir bulan lalu.

Batu sandungan dalam negosiasi kontrak pemain yang mencetak 40 gol dalam 43 pertandingan musim ini adalah besaran bonus tahunan. Jorge dan manajemen Barcelona sama-sama ngotot dan membuat pembicaraan jalan di tempat. Bartomeu mengintervensi keputusan manajemen klub dan meminta perundingan dilanjutkan.

Berlarut-larutnya proses perpanjangan kontrak ini sempat merebakkan rumor bahwa Messi, 26 tahun, bakal meninggalkan klub yang dia bela sejak 2004 itu. Koran Inggris, Express, menyebut Manchester City menyiapkan dana Rp 1,9 triliun untuk memboyong Messi ke Stadion Etihad dan menjadikannya pemain termahal di dunia. (baca: City Siapkan Rp 3,2 T untuk Boyong Messi )

MARCA | FOOTBALL ESPANA| INTERNATIONAL BUSINESS TIMES | REZA MAULANA





Terpopuler:
Brunei Terapkan Syariat, Selebritas Dunia Protes
Bercinta di Toilet Pesawat, Gadis Inggris Ditahan
Sisi Bersumpah Lindungi Rakyat Mesir dan Islam
Wanita Cilacap Terjebak 30 Hari di Bandara Makau
Gempa Guncang Thailand dan Myanmar
Pekan Film Eropa Putar Dokumentasi Aksi Euromaidan
Nigeria Minta Bantuan Dunia Atasi Penculikan Siswi
Siswi Korban Penculikan Boko Haram Akan Dijual
Turis Cina Ogah Kunjungi Malaysia






Berita terkait

Pengobat Kecewa Lionel Messi: Gelar Top Skor dan Sebuah Rekor

20 Juli 2020

Pengobat Kecewa Lionel Messi: Gelar Top Skor dan Sebuah Rekor

Megabintang Barcelona Lionel Messi memastikan diri menjadi top skor La Liga Spanyol 2019/20.

Baca Selengkapnya

Top Skor La Liga 2019/20: Messi Tertajam Sekaligus Bikin Rekor

20 Juli 2020

Top Skor La Liga 2019/20: Messi Tertajam Sekaligus Bikin Rekor

Lionel Messi memastikan diri menjadi top skor La Liga Spanyol musim 2019/20 yang baru berakhir.

Baca Selengkapnya

Messi Mengkritik Permainan Barcelona, Setien Tak Merasa Tersindir

18 Juli 2020

Messi Mengkritik Permainan Barcelona, Setien Tak Merasa Tersindir

Pelatih Quique Setien tidak merasa tersindir atau diserang oleh pernyataan Lionel Messi soal permainan Barcelona.

Baca Selengkapnya

Ketika Messi Jengkel dan Menyebut Musim Penuh Bencana Barcelona

18 Juli 2020

Ketika Messi Jengkel dan Menyebut Musim Penuh Bencana Barcelona

Lionel Messi menyebut tahun ini sebagai akhir musim penuh bencana bagi Barcelona setelah gagal merebut gelar La Liga

Baca Selengkapnya

Barca Gagal di La Liga, Messi Juga Pesimistis di Liga Champions

17 Juli 2020

Barca Gagal di La Liga, Messi Juga Pesimistis di Liga Champions

Lionel Messi memberi peringatan untuk Barcelona setelah kehilangan gelar juara La Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

Gagal La Liga, Messi Pesimistis Barcelona Juara Liga Champions

17 Juli 2020

Gagal La Liga, Messi Pesimistis Barcelona Juara Liga Champions

Bintang Barcelona Lionel Messi pesimistis bakal memenangkan Liga Champions bila tidak berbenah akibat kegagalan di La Liga.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juara La Liga Spanyol, Begini Komentar Lionel Messi

17 Juli 2020

Real Madrid Juara La Liga Spanyol, Begini Komentar Lionel Messi

Bintang Barcelona Lionel Messi mengakui bahwa Real Madrid layak menjadi juara La Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Presiden Barcelona Jawab Rumor Soal Messi Akan Hengkang

13 Juli 2020

Presiden Barcelona Jawab Rumor Soal Messi Akan Hengkang

Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu meyakinisuperstar Lionel Messi akan menandatangani kontrak baru dengan raksasa La Liga itu.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi, Raja Gol Sekaligus Raja Assist La Liga

12 Juli 2020

Lionel Messi, Raja Gol Sekaligus Raja Assist La Liga

Lionel Messi kembali menambahkan pundi-pundi assist saat Barcelona mengalahkan Real Valladolid.

Baca Selengkapnya

Top Skor La Liga Ahad Dinihari: Lionel Messi Masih Unggul 4 Gol

12 Juli 2020

Top Skor La Liga Ahad Dinihari: Lionel Messi Masih Unggul 4 Gol

Lionel Messi gagal mencetak gol dalam laga Valladolid vs Barcelona, Ahad dinihari WIB, 12 Juli 2020.

Baca Selengkapnya