Persija Jakarta Datangkan Empat Pemain Anyar  

Reporter

Selasa, 2 Desember 2014 17:36 WIB

Pemain bola timnas Indonesia Muhammad Ilham menyundul bola ke gawang Thailand pada pertandingan semifinal Piala AFF 2008 di Stadion utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (16/12). Indonesia kalah 0-1. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah menetapkan Rahmad Darmawan sebagai pelatih, Persija Jakarta sepakat menggaet 4 pemain baru demi meraih juara kompetisi Liga Super Indonesia 2015. Keempat pemain anyar tersebut adalah M. Ilham, Rendy Irwan Saputra, Syaiful Indra Cahya, dan Vava Mario Yagalo. (Baca: Persija Bebaskan Rahmad Darmawan Pilih Pemain)

Nama M. Ilham sudah tidak asing lagi di Macan Kemayoran Persija. Anak hilang itu telah pulang kandang. Kehadiran gelandang sayap yang pernah menjadi pujaan The Jakmania ini diharapkan mampu menghidupkan daya dobrak Macan Kemayoran. Ia dikontrak dengan durasi 1 tahun.

Pemain baru lainnya adalah Rendy Irwan Saputra yang dikenal sebagai gelandang enerjik yang dibutuhkan sebagai penyeimbang lini tengah Persija. Rendy Irwan Saputra dikontrak selama 1 tahun.

Syaiful Indra Cahya, bek kanan muda potensial yang memiliki spesialisasi tendangan jarak jauh, diikat Persija dengan durasi kontrak 1 tahun. Syaiful diproyeksikan menjadi pelapis sang Ikon, Ismed Sofyan.

Dan terakhir, Vava Mario Yagalo bek muda berbakat kelahiran tahun 21 April 1993. Ia adalah mantan kapten Sriwijaya U-21 dan dikontrak 2 tahun oleh Persija.

Wakil Presiden Persija, Asher Siregar, menyatakan kehadiran 4 pemain baru ini adalah awal dari kebangkitan Persija Jakarta.

“Ya, dengan telah sepakatnya Persija bersama 4 pemain baru ini adalah bukti keseriusan Persija untuk mengembalikan kejayaan yang pernah kita raih," kata Asher. "Doakan dalam beberapa hari ke depan tim sudah dapat terkumpul semua dan Persija dapat memulai latihan perdana sebagai persiapan menuju ISL musim depan."

LIGA INDONESIA | NS

Berita Lain
Ferdinand Sinaga Ikuti Latihan Perdana Sriwijaya
Empat Penyebab Keterpurukan Liverpool
Kapten Timnas U-23 Dedi Kusnandar Gabung Persib
Lawan Leicester, Gerrard Dipastikan Tampil

Berita terkait

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

3 hari lalu

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

Duel Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 akan digelar akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

Madura United Ditinggal Pelatih Mauricio Souza Jelang Laga Leg 1 Semifinal Championship Series Liga 1 Lawan Borneo FC

4 hari lalu

Madura United Ditinggal Pelatih Mauricio Souza Jelang Laga Leg 1 Semifinal Championship Series Liga 1 Lawan Borneo FC

Duel Madura United vs Borneo FC pada leg pertama semifinal championship Series Liga 1 akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan pada Rabu, 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Berita Liga 1: Pelatih PSM Makassar Diberi Kewenangan Susun Skuad, Paul Munster Isyaratkan Perubahan Besar di Persebaya

6 hari lalu

Berita Liga 1: Pelatih PSM Makassar Diberi Kewenangan Susun Skuad, Paul Munster Isyaratkan Perubahan Besar di Persebaya

Bernardo Tavares diberi kewenangan untuk menyusun komposisi pemain PSM Makassar untuk Liga 1 musim depan.

Baca Selengkapnya

Berita Liga 1: Arema FC Selamat dari Degradasi, Tak Mau Buru-buru Tunjuk Pelatih

6 hari lalu

Berita Liga 1: Arema FC Selamat dari Degradasi, Tak Mau Buru-buru Tunjuk Pelatih

Arema FC gonta-ganti pelatih hingga empat kali selama Liga 1 musim 2023-2024, terakhir Widodo Cahyono Putro yang menyelamatkan tim dari degradasi.

Baca Selengkapnya

Ilham Rio Fahmi Akui Petik Pelajaran Penting selama Berlaga di Piala Asia U-23 2024

7 hari lalu

Ilham Rio Fahmi Akui Petik Pelajaran Penting selama Berlaga di Piala Asia U-23 2024

Pemain Timnas U-23 Indonesia Ilham Rio Fahmi senang mendapat kesempatan melawan tim-tim kuat di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC Ikuti Turnamen Internasional di Jakarta Mulai 30 Mei

10 hari lalu

Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC Ikuti Turnamen Internasional di Jakarta Mulai 30 Mei

Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC akan memainkan turnamen persahabatan internasional di Jakarta, mulai 30 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Persija Jakarta Tolak Undangan AFF Main di ASEAN Club Championship 2024, Ingin Fokus di Liga 1

10 hari lalu

Persija Jakarta Tolak Undangan AFF Main di ASEAN Club Championship 2024, Ingin Fokus di Liga 1

Persija Jakarta diundang tampil di ASEAN Club Championship 2024 karena menjadi runner up Liga 1 2022-2023. Apa respons Mohamad Prapanca?

Baca Selengkapnya

Duo Persija Jakarta Bertekad Tingkatkan Kemampuan Usai Tampil Bersama Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

12 hari lalu

Duo Persija Jakarta Bertekad Tingkatkan Kemampuan Usai Tampil Bersama Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Pemain Persija Jakarta Rayhan Hannan dan Dony Tri Pamungkas etik pelajaran berharga usai tampil bersama Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

13 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

16 hari lalu

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

Setelah pertandingan pekan ke-34, RANS Nusantara FC terdegradasi ke Liga 2 di musim berikutnya. Ini profil klub milik Raffi Ahmad.

Baca Selengkapnya