Helm Busa Selamatkan Peter Cech dan Zouma  

Reporter

Senin, 22 Desember 2014 13:30 WIB

Petr Cech. AP/CTK,Jaroslav Podhorsky

TEMPO.CO, Jakarta - Helm busa berwarna hitam menjadi aksesoris khas kiper Chelsea Peter Cech. Kiper asal Republik Ceko itu selalu memakai pelindung kepala sejak tengkorak kepalanya retak akibat bertabrakan dengan pemain reading, Stephen Hunt, pada 2006.

Cech menyatakan, helm itulah yang menyelamatkannya dari cedera ketika bertabrakan dengan rekan setim Kurt Couma dalam laga melawan Derby County, Selasa, 16 Desember 2014. Menurut Cech, helm itu juga menyelamatkan Zouma.

Kepala Cech dan Zouma berbenturan, ketika sang kiper hendak menghalau bola tendangan pojok. Zouma sempat tergeletak beberapa saat setelah bertabrakan. Cech sempat khawatir karena tabrakan itu cukup keras. "Kurasa dia beruntung karena kepalanya membentur helmku, jika tidak efek tabrakan itu tentu lebih besar lagi," katanya. Kiper berusia 32 tahun itu mengatakan Zouma selamat karena helm busa itu. "Dia membentur permukaan helm dan terkena efeknya sedikit," kata Cech.

Cech mengatakan Zouma akan baik-baik saja. "Petugas medis bekerja dengan baik mengatasi situasi sulit. Ini adalah kejadian yang tak pernah Anda ketahui," ujarnya. Cech menyetujui keputusan tim untuk mengganti Zouma karena dia tampak tidak bisa melanjutkan pertandingan. "Itu adalah keputusan yang tepat dan sekarang dia baik-baik saja," ujarnya.

Dalam laga perempat final Capital One Cup, Chelsea unggul 3-1 atas Derby. Zouma diperkirakan sudah bisa bergabung bersama Chelsea untuk bertandang ke markas Stoke City dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Senin, 22 Desember 2014.

Kondisi Zouma setelah tabrakan sempat membuat Chelsea frustrasi. Apalagi para pembawa tandu lamban merespons permintaan dokter tim untuk mengangkut Zouma. Cesc Fabregas dan Cesar Azpilicueta bahkan sampai ikut berlari untuk membantu membawa tandu.

Belakangan diketahui dokter tim Chelsea Eva Carneiro sebenarnya sudah tiga kali memanggil pembawa tandu untuk masuk ke lapangan. Cech mengatakan Carneiro sudah tiga kali meminta tandu melalui radio. "Saat itu dia bilang, 'Bawa masuk tandunya.' Kami semua bisa mendengarnya. Kupikir itulah sebabnya mengapa semua orang merasa kesal," kata Cech.

"Kami mendengar tiga panggilan itu tapi tak seorang pun datang." Dalam situasi mendesak itulah, kata Cech, beberapa pemain akhirnya terlibat. "Situasi bisa ditangani, semua orang melakukan hal yang baik. Tujuan utamanya adalah memastikan pemain selamat dan dia memang selamat."

FOOTBALL | GABRIEL WAHYU TITIYOGA

Terpopuler:
Jam Tangan Bulgari Ronaldo untuk Real Madrid
Liverpool Vs Arsenal, Arsene Wenger Andalkan Sanchez
Main Sepuluh Orang, Liverpool Tahan Arsenal 2-2
Gerard Pique, Jawaban Atas Masalah Serius di Barca
Lima Fakta Tersembunyi Tentang Arjen Robben




Berita terkait

Sejarah Chelsea FC dan Segudang Piala yang Diraih

10 Maret 2024

Sejarah Chelsea FC dan Segudang Piala yang Diraih

Didirikan pada 1905 oleh Henry Augustus Mears, Chelsea FC dijuluki "the Blues," karena menorehkan sejarah gemilang yang dipenuhi dengan prestasi dan tantangan.

Baca Selengkapnya

Chelsea Ditahan Brentford 2-2: Suporter Serukan Pemecatan Pochettino, Nyanyikan Nama Jose Mourinho

3 Maret 2024

Chelsea Ditahan Brentford 2-2: Suporter Serukan Pemecatan Pochettino, Nyanyikan Nama Jose Mourinho

Sekelompok penggemar Chelsea serukan pemecatan Pochettino dan menyebut nama Jose Mourinho seusai diimbangi Brentford 2-2 di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-24: Chelsea Kalahkan Crystal Palace 3-1, Conor Gallagher Bikin Brace

13 Februari 2024

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-24: Chelsea Kalahkan Crystal Palace 3-1, Conor Gallagher Bikin Brace

Chelsea berhasil mengalahkan Crystal Palace dengan skor 3-1 dalam pertandingan Liga Inggris pekan ke-24. Simak klasemen dan top skor terkini.

Baca Selengkapnya

Chelsea Kalah 0-1 dari Middlesbrough di Semifinal Carabao Cup, Ini 4 Hal yang Disampaikan Mauricio Pochettino

10 Januari 2024

Chelsea Kalah 0-1 dari Middlesbrough di Semifinal Carabao Cup, Ini 4 Hal yang Disampaikan Mauricio Pochettino

Chelsea takluk 0-1 saat bertandang ke markas Middlesbrough dalam pertandingan leg pertama semifinal Carabao Cup. Simak komentar Mauricio Pochettino.

Baca Selengkapnya

Hasil Leg Pertama Semifinal Carabao Cup: Middlesbrough Kalahkan Chelsea 1-0

10 Januari 2024

Hasil Leg Pertama Semifinal Carabao Cup: Middlesbrough Kalahkan Chelsea 1-0

Chelsea kalah 0-1 dari Middlesbrough pada leg pertama pertandingan Piala Liga Inggris atau Carabao Cup 2023-2024

Baca Selengkapnya

Frank Lampard Tidak Kaget dengan Perjuangan Chelsea di Liga Inggris Musim Ini

3 Oktober 2023

Frank Lampard Tidak Kaget dengan Perjuangan Chelsea di Liga Inggris Musim Ini

Frank Lampard melihat ada masalah kepercayaan diri di tim Chelsea.

Baca Selengkapnya

Christopher Nkunku Cedera, Chelsea Kembali Berburu Pemain Baru di Bursa Transfer

12 Agustus 2023

Christopher Nkunku Cedera, Chelsea Kembali Berburu Pemain Baru di Bursa Transfer

Pelatih Chelsea Mauricio Pochettino mengatakan bahwa Chelsea bisa saja kembali ke pasar transfer setelah Christopher Nkunku cedera.

Baca Selengkapnya

Profil Robert Sanchez, Kiper Baru Chelsea Pengganti Eduardo Mendy

6 Agustus 2023

Profil Robert Sanchez, Kiper Baru Chelsea Pengganti Eduardo Mendy

Berikut profile dan statistik Robert Sanchez yang menjadi kiper baru Chelsea

Baca Selengkapnya

Chelsea Dapatkan Lesley Ugochukwu, Pochettino Masih Belum Putuskan Akan Dipakai atau Dipinjamkan

2 Agustus 2023

Chelsea Dapatkan Lesley Ugochukwu, Pochettino Masih Belum Putuskan Akan Dipakai atau Dipinjamkan

Chelsea resmi mendapatkan gelandang muda berusia 19 tahun, Lesley Ugochukwu.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Menarik Soal Axel Disasi, Pemain Baru Rekrutan Chelsea

31 Juli 2023

7 Fakta Menarik Soal Axel Disasi, Pemain Baru Rekrutan Chelsea

Chelsea mendapatkan Axel Disasi dari AS Monaco. Simak tujuh fakta soal pemain baru asal Prancis ini.

Baca Selengkapnya