Salah Alamat, Surat FIFA untuk Kementerian Olahraga

Reporter

Rabu, 6 Mei 2015 18:56 WIB

REUTERS/Christian Hartmann

TEMPO.CO, Jakarta - Surat Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) yang sebelumnya diserahkan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) La Nyalla Matalitti kepada Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi ternyata salah alamat. Surat FIFA itu ternyata bukan untuk Menteri, tapi pejabat sementara Sekretaris Jenderal PSSI Aswan Karim.

"Ternyata surat FIFA itu kepada Sekjen PSSI, bukan kepada Menteri. Saya mintanya langsung kepada Menteri. Kita ini negara, masak hanya dikirim tembusan," ujar Menteri Imam di kantornya, Rabu, 6 Mei 2015.

Surat FIFA yang diserahkan La Nyalla kepada Menteri Imam tertanggal 4 Mei 2015 memuat peringatan agar PSSI dan Menteri mencari solusi terkait dengan persoalan sepak bola Indonesia. Mereka mengancam akan menjatuhkan sanksi pembekuan sepak bola Indonesia jika keduanya tidak ada kesepakatan sampai tenggat waktu 29 Mei 2015.

Menpora mengatakan ia merasa tidak wajib membalas surat FIFA tersebut karena surat itu bukan untuk dirinya, melainkan dari Sekjen FIFA kepada Sekjen PSSI. "Saya belum terima surat langsung. Administrasi ada etikanya, kita belajar tentang etika administrasi," katanya. "Kalau mereka kirim langsung pada saya, baru akan saya balas."

Walaupun demikian, Menteri Imam telah menyiapkan tim khusus untuk menjelaskan kondisi sepak bola di Indonesia kepada FIFA secara langsung di markasnya, di Swiss, pekan depan. Utusan itu terdiri atas Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia Rita Subowo dan Deputi V Bidang Harmonisasi dan Kemitraan Gatot S. Dewa Broto. "Kami telah menyiapkan jawaban-jawaban sebenar-benarnya dan sejujur-jujurnya," tutur Menpora.

Gatot menambahkan, surat FIFA yang diserahkan La Nyalla itu masih terus didalami tim Biro Hukum Kementerian Pemuda dan Olahraga. "Surat itu sedang dikaji, pasti kami akan menanggapi," ucapnya.

RINA WIDIASTUTI

Berita terkait

Imam Nahrawi Bebas Bersyarat dari Lapas Sukamiskin dan Wajib Lapor ke Bapas

57 hari lalu

Imam Nahrawi Bebas Bersyarat dari Lapas Sukamiskin dan Wajib Lapor ke Bapas

Imam Nahrawi bebas dengan status bersyarat dan masih harus wajib lapor hingga 5 Juli 2027.

Baca Selengkapnya

Gebyar Diskon Remisi Napi Korupsi Sepanjang 2023, Terakhir Rombongan Juliari Batubara Dikorting 1 Bulan

5 Januari 2024

Gebyar Diskon Remisi Napi Korupsi Sepanjang 2023, Terakhir Rombongan Juliari Batubara Dikorting 1 Bulan

Sejumlah napi korupsi dapat remisi selama 2023. Koruptor dapat remisi tak perlu jadi justice collaborator dan bayar lunas denda serta uang pengganti.

Baca Selengkapnya

Tak Hanya Syahrul Yasin Limpo, Empat Menteri ini Mengundurkan Diri Saat Terseret Kasus Korupsi

9 Oktober 2023

Tak Hanya Syahrul Yasin Limpo, Empat Menteri ini Mengundurkan Diri Saat Terseret Kasus Korupsi

Syahrul Yasin Limpo bukanlah yang pertama, lantas siapa saja menteri yang pernah mengundurkan diri karena kasus korupsi?

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi Setya Novanto dan Imam Nahrawi, Napi Korupsi yang Dapat Remisi 17 Agustus 2023

18 Agustus 2023

Kilas Balik Kasus Korupsi Setya Novanto dan Imam Nahrawi, Napi Korupsi yang Dapat Remisi 17 Agustus 2023

Setya Novanto dan Imam Nahrawi mendapat remisi. Begini kasus korupsi Setnov dan eks Menpora itu.

Baca Selengkapnya

Setya Novanto dan Imam Nahrawi Dapat Diskon Masa Tahanan, Napi Korupsi Bisa Terima Remisi?

18 Agustus 2023

Setya Novanto dan Imam Nahrawi Dapat Diskon Masa Tahanan, Napi Korupsi Bisa Terima Remisi?

Setya Novanto merugikan negara hingga Rp 2,3 triliun, sedangkan Nahrawi hingga Rp 18,1 miliar. Sebagai napi koruptor, pantaskah keduanya dapat remisi?

Baca Selengkapnya

Pemerintah Beri Remisi Koruptor, TII: Tidak Ada Komitmen Untuk Perangi Korupsi

18 Agustus 2023

Pemerintah Beri Remisi Koruptor, TII: Tidak Ada Komitmen Untuk Perangi Korupsi

TII menilai remisi koruptor merupakan bukti lemahnya komitmen pemerintah terhadap pemberantasan korupsi.

Baca Selengkapnya

Napi Korupsi Lapas Sukamiskin Dapat Remisi di HUT ke-78 RI, Ada Setya Novanto dan Imam Nahrawi

18 Agustus 2023

Napi Korupsi Lapas Sukamiskin Dapat Remisi di HUT ke-78 RI, Ada Setya Novanto dan Imam Nahrawi

Napi korupsi yang ada di Lapas Sukamiskin Bandung menerima remisi di HUT ke-78 RI. Ada nama Setya Novanto dan Imam Nahrawi yang menerima remisi.

Baca Selengkapnya

5 Menteri Jokowi yang Terjerat Kasus Korupsi, 2 Di antaranya Menteri Sosial

27 Juli 2023

5 Menteri Jokowi yang Terjerat Kasus Korupsi, 2 Di antaranya Menteri Sosial

Pada dua periode pemerintahan Jokowi, setidaknya terdapat 5 menteri yang terjerat kasus korupsi, dari Juliari Batubara hingga Johnny G. Plate.

Baca Selengkapnya

PSSI Pernah Dibekukan FIFA 8 Tahun Lalu, Ini Penyebabnya

2 Juni 2023

PSSI Pernah Dibekukan FIFA 8 Tahun Lalu, Ini Penyebabnya

FIFA pernah membekukan PSSI pada akhir Mei 2015 lalu. Apa penyebabnya?

Baca Selengkapnya

Wajah 5 Menteri Jokowi Terjerat Kasus Korupsi, Juliari Batubara hingga Johnny G. Plate

21 Mei 2023

Wajah 5 Menteri Jokowi Terjerat Kasus Korupsi, Juliari Batubara hingga Johnny G. Plate

Sejumlah Menteri era Jokowi tersandung kasus korupsi termasuk Juliari Batubara dan Johnny G. Plate. Ini wajah mereka.

Baca Selengkapnya