Persib Dipermalukan Semen Padang, Apa Kata Djanur?  

Reporter

Selasa, 26 Juli 2016 13:19 WIB

Pemain Persib Bandung, Kim Kurniawan (kanan) bersama rekan-rekannya melakukan pemanasan saat sesi latihan jelang turnamen Bali Island Cup II di Kuta, Bali, 16 Februari 2016. Persib Bandung akan menghadapi PSS Sleman di laga kedua Bali Island Cup II pada 18 Februari. TEMPO/Johannes P. Christo

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman, mengaku banyak kesalahan yang diperbuat anak asuhnya saat menantang Semen Padang di Stadion H Agus Salim, Padang, Senin, 25 Juli 2016. Tim itu akhirnya kalah 4-0 oleh gol-gol Marcel (dua gol) serta Vendri Mofu dan Riko Simanjuntak.

Gol pertama Semen Padang tercipta pada menit 3. Berawal dari blunder-nya bek Persib, Yanto Basna, yang di-pressing Nur Iskandar. "Ini di luar dugaan kami. Gol cepat dari mereka akibat kesalahan sendiri," ujar Djanur—sapaan akrab Djadjang—seusai pertandingan di Stadion H Agus Salim.

Tiga gol yang diciptakan Semen Padang berawal dari kesalahan anak asuhnya. Serangan balik anak asuh Nil Maizar itu sangat cepat dan tak mampu dibendung pemainnya. Selain itu, kelelahan menjadi salah satu faktor kekalahannya. Sebab, sebelumnya Persib bermain di Jayapura menghadapi Persipura. "Itu yang menyebabkan runtuhnya kami malam ini," kata Djadjang.

Pada babak kedua, Janur mencoba mengubah situasi dengan melakukan sejumlah pergantian pemain. Syamsul Arif dan Tatan pun dimasukkan. Namun mereka juga tak mampu mengubah skor. Malah Semen Padang memperlebar keunggulannya pada babak kedua. "Mereka bikin gol juga pada awal babak kedua," tuturnya.

Djanur mengakui Semen Padang tim yang bagus. Klub itu pantas mendapat tiga poin pada laga ini.

Pemain Persib Bandung, Kim Kurniawan, mengaku timnya sudah memiliki strategi khusus untuk menghadapi Semen Padang. Namun Persib kebobolan pada menit-menit awal. "Makanya mereka bisa menang," ucapnya.

Dengan kemenangan ini, Semen Padang berhasil mempertahankan rekor tak terkalahkan di kandang.

ANDRI EL FARUQI

Berita terkait

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

13 jam lalu

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

Duel Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 akan digelar akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

1 hari lalu

Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

Madura United menang 1-0 saat menjamu Borneo FC pada leg pertama semifinal Liga 1 2023-2024 dalam rangkaian Championship Series.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Tahan Bali United 1-1 di Leg Pertama Semifinal Liga 1, Ezra Walian: Bukti Mentalitas Kami Kuat

1 hari lalu

Persib Bandung Tahan Bali United 1-1 di Leg Pertama Semifinal Liga 1, Ezra Walian: Bukti Mentalitas Kami Kuat

Ezra Walian mengatakan Persib Bandung memiliki mentalitas bagus ketika menahan Bali United 1-1 pada leg pertama semifinal Liga 1.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Ditahan Bali United 1-1 di Leg Satu Semifinal Liga 1, Bojan Hodak Tak Terlalu Kecewa

1 hari lalu

Persib Bandung Ditahan Bali United 1-1 di Leg Satu Semifinal Liga 1, Bojan Hodak Tak Terlalu Kecewa

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, tak terlalu kecewa meski gagal menang di leg pertama semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung 1-1, David da Silva Gagalkan Kemenangan Tuan Rumah

2 hari lalu

Hasil Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung 1-1, David da Silva Gagalkan Kemenangan Tuan Rumah

David da Silva mencetak gol pada menit ke-90+9 saat laga Bali United vs Persib Bandung di leg pertama semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Perkiraan Susunan Pemain Bali United vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1 Hari Ini

2 hari lalu

Perkiraan Susunan Pemain Bali United vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1 Hari Ini

Duel Bali United vs Persib Bandung semifinal leg pertama Championship Series Liga 1 dijadwalkan berlangsung Selasa, 14 Mei 2024, mulai 19.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Prediksi Bali United vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1 Malam Ini: Jadwal Live, Fakta Penting, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

2 hari lalu

Prediksi Bali United vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1 Malam Ini: Jadwal Live, Fakta Penting, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 mulai bergulir Selasa malam ini, 15 Mei 2024. Laga Bali United vs Persib Bandung jadi pembuka.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 Mulai Selasa Malam Ini 14 Mei 2024: Bali United vs Persib Bandung Live di Indosiar

2 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 Mulai Selasa Malam Ini 14 Mei 2024: Bali United vs Persib Bandung Live di Indosiar

Jadwal Liga 1 2023-2024 akan memasuki babak Championship Series. Laga Bali United vs Persib Bandung akan hadir pada Selasa malam ini.

Baca Selengkapnya

Kata Teco Soal Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup

2 hari lalu

Kata Teco Soal Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco mengomentari soal pemindahan stadion untuk laga Championship Series Liga 1 lawan Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

VAR Akan Digunakan Pertama Kali di Laga Semifinal Leg 1 Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Hari Ini

2 hari lalu

VAR Akan Digunakan Pertama Kali di Laga Semifinal Leg 1 Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Hari Ini

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, mengungkapkan harapannya dengan digunakannya VAR untuk Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya