Timnas U-19 Vs Thailand, Indra Sjafri Janjikan Permainan Atraktif

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 7 Oktober 2017 17:50 WIB

Sejumlah pemain timnas Indonesia U19 melakukan selebrasi usai terciptanya gol pertama dalam pertandingan persahabatan melawan Kamboja, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 4 Oktober 2017. Tempo/Fakhri Hermansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Indonesia U-19 sudah mempersiapkan strategi guna mengalahkan Thailand dalam laga persahabatan di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Pertandingan akan digelar pada Minggu, 8 Oktober 2017, mulai pukul 18.30 WIB.

Pelatih Indra Sjafri berharap anak asuhannya memetik banyak manfaat dari uji coba nanti. "Laga ini adalah salah satu cara mempersiapkan tim sebelum mengikuti kualifikasi Piala Asia 2018 di Korea Selatan," kata dia di Kabupaten Bekasi, Sabtu, 7 Oktober 2017.

Menurut Indra, pertandingan ini sekaligus jadi kesempatan mengukur kemampuan tim untuk bersaing di Piala Asia 2018. Dalam kejuaraan nanti, Thailand juga akan ikut serta.

Indra mengatakan, dalam laga nanti, timnya akan berusaha membaca gaya permainan lawan seraya mengembangkan permainan tim sendiri. Anak asuhannya diharapkan tetap memperagakan permainan seperti di Piala AFF lalu, yang ia yakini bisa membuka celah kelemahan permainan Thailand.

Selain menjanjikan permainan atraktif, Indra menegaskan, timnas U-19 juga akan berusaha meraih kemenangan.

Advertising
Advertising

Sedangkan pelatih tim nasional U-19 Thailand, Marc Alavedra Palacios, mengaku bakal mewaspadai permainan anak asuh Indra Sjafri yang kerap berlama-lama dalam menguasai bola.

Ia juga mewaspadai aksi Egy Maulana Vikri yang sering berhasil menembus pertahanan lawan. "Itu yang menjadi pekerjaan utama guna mempertahankan strategi bertahan dalam setiap lini khususnya pertahanan," katanya.

Dalam laga nanti, Thailand juga akan menurunkan pemain baru. "Saya percaya diri dan sudah melihat permainan lawan sebelumnya. Tapi pemain baru kami akan menjadi pemain yang bagus dan kita siap meladeni Indonesia," kata Marc.

Selain pertandingan Timnas U-19 melawan Thailand, pada Ahad sore timnas U-16 juga akan beruji coba melawan Malaysia.

Berita terkait

Kondisi Atlet Sepak Bola Malaysia yang Disiram Air Keras Kini Kritis Tapi Stabil

6 jam lalu

Kondisi Atlet Sepak Bola Malaysia yang Disiram Air Keras Kini Kritis Tapi Stabil

Atlet sepak bola Malaysia yang menjadi korban serangan air keras, Faisal Halim, berada dalam kondisi kritis.

Baca Selengkapnya

Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja Bangga dengan Perjuangan Pemain

4 hari lalu

Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja Bangga dengan Perjuangan Pemain

Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi penentu kemenangan atas Thailand, untuk memastikan Indonesia maju ke semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia Lolos Semifinal Kalahkan Thailand 3-0, Ester Nurumi Tri Wardoyo Jadi Penentu Kemenangan

4 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia Lolos Semifinal Kalahkan Thailand 3-0, Ester Nurumi Tri Wardoyo Jadi Penentu Kemenangan

Di semifinal Piala Uber 2024, tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Korea Selatan, Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Apriyani / Fadia Menang, Bawa Indonesia Unggul 2-0 Atas Thailand

4 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Apriyani / Fadia Menang, Bawa Indonesia Unggul 2-0 Atas Thailand

Apriyano / Fadia mengikuti langkah Gregoria Mariska Tunjung, memetik kemenangan dan menyumbang poin di laga perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Ratchanok Intanon di Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Main Fokus dan Rileks

4 hari lalu

Kalahkan Ratchanok Intanon di Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Main Fokus dan Rileks

Gregoria Mariska Tunjung mengungkapkan kunci kemenangannya atas Ratchanok Intanon di laga Indonesia vs Thailand di perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalahkan Ratchanok Intanon, Indonesia vs Thailand 1-0

4 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalahkan Ratchanok Intanon, Indonesia vs Thailand 1-0

Gregoria Mariska Tunjung menyumbang poin pertama untuk Indonesia saat menghadapi Thailand di Piala Uber 2024 usai mengalahkan Ratchanok Intanon.

Baca Selengkapnya

Jadwal Indonesia vs Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024 Hari Ini, Berikut Susunan Pemain yang Dimainkan

4 hari lalu

Jadwal Indonesia vs Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024 Hari Ini, Berikut Susunan Pemain yang Dimainkan

Duel Gregoria Mariska Tunjung vs Ratchanok Intanon akan mengawali pertandingan Indonesia vs Thailand di perempat final Uber Cup atau Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

8 hari lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

Kekalahan Fajar / Rian dari Peeratchai Sukphun / Pakkapon Teeraratsakul membuat skor Indonesia vs Thailand di fase grup Piala Thomas 2024 sementara imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Ginting Menang, Fajar / Rian Keok, Indonesia vs Thailand 1-1

8 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Ginting Menang, Fajar / Rian Keok, Indonesia vs Thailand 1-1

Tim bulu tangkis putra Indonesia masih imbang 1-1 saat melawan Thailand pada pertandingan kedua babak penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Duel Indonesia vs Thailand di Piala Thomas 2024, Aryono Miranat Minta Ganda Putra Waspada

9 hari lalu

Duel Indonesia vs Thailand di Piala Thomas 2024, Aryono Miranat Minta Ganda Putra Waspada

Aryono Miranat, mengingatkan pentingnya untuk mengantisipasi performa pasangan Thailand pada laga kedua kualifikasi Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya