Irfan Bachdim Ingin Berduet dengan Ilija Spasojevic di Timnas

Reporter

Tempo.co

Editor

Febriyan

Kamis, 26 Oktober 2017 09:25 WIB

Ilija Spasojevic. instgaram.com

TEMPO.CO, Jakarta - Keinginan penyerang Bhayangkara FC yang sudah resmi menjadi warga negara Indonesia, Ilija Spasojevic, membela tim nasional Indonesia disambut baik penyerang Bali United, Irfan Bachdim. Irfan, yang juga merupakan pemain naturalisasi, juga tak sabar ingin segera berduet dengan Spaso di lini depan skuad Garuda.

Naturalisasi Spaso itu terungkap lewat akun Instagram-nya, @spaso_87, pada Rabu, 25 Oktober 2017. Spaso mengunggah foto dia sedang berada di kantor Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia dan memamerkan paspor Indonesia miliknya.

"Akhirnya, saya Indonesia," kata Spaso, Rabu malam, 25 Oktober 2017. Saya berharap suatu saat saya akan memakai seragam Merah Putih kebanggaan Garuda di timnas Indonesia. Saya mohon dukungan seluruh masyarakat sepak bola dan pecinta sepak bola di Tanah Air," ucapnya.

Unggahan Spaso itu pun mendapat sambutan hangat dari netizen. Ucapan selamat dan berbagai komentar bermunculan menanggapi unggahan itu.

Salah satunya komentar dari Irfan melalui akun @ibachdim. Dia tampak sangat antusias atas keinginan Spaso bermain di timnas Indonesia.

Advertising
Advertising

"Selamat, sukses, dan semoga saya bisa bertemu (di timnas Indonesia) dengan kamu segera," tulisnya.

Netizen pun tak kalah antusias mengetahui keinginan Spaso membela timnas Indonesia. Ribuan dukungan diberikan kepada pemain 30 tahun itu. Salah satu dukungan datang dari akun @zfreandyy. "Menantimu di timnas spasogoal," tulis akun itu.

Ada juga sejumlah komentar yang mengusulkan pemain asing lain dinaturalisasi demi memperkuat lini depan skuad Garuda. Akun @alvizona, misalnya, berkomentar, "@matshunaga.shohei kamu kapan?" merujuk pada penyerang Persib Bandung asal Jepang, Shohei Matsunaga.

Karier Spaso di Indonesia memang terbilang cukup mulus. Selain bermain untuk Bhayangkara FC, dia pernah membela klub Bali Devata, PSM Makassar, Mitra Kukar, Putra Samarinda, dan Persib Bandung.

Catatan gol Ilija Spasojevic pun cukup produktif. Musim ini saja, dia telah mencetak tujuh gol dari sepuluh laga bersama Bhayangkara FC. Lantas, cukup pantaskah dia membelai timnas Indonesia?

Berita terkait

Hasil Piala Asia U-23: Dikalahkan Irak, Timnas Indonesia Gagal Lolos Langsung ke Olimpiade Paris 2024

3 jam lalu

Hasil Piala Asia U-23: Dikalahkan Irak, Timnas Indonesia Gagal Lolos Langsung ke Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 harus mengakui keunggulan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia vs Irak Tanding, Haykal Kamil: Tetap Jaga Mentalnya

7 jam lalu

Timnas Indonesia vs Irak Tanding, Haykal Kamil: Tetap Jaga Mentalnya

Aktor Haykal Kamil berpesan kepada Timnas U-23 untuk menjaga mental mereka menjelang pertandingan Piala Asia U-23 2024 antara Timnas Indonesia vs Irak

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Irak, Ini 5 Tips Bikin Nobar Makin Seru

9 jam lalu

Indonesia vs Irak, Ini 5 Tips Bikin Nobar Makin Seru

Semakin banyak masyarakat yang menggelar kegiatan nonton bareng alias nobar untuk memberikan semangat kepada para timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23: Kapten Irak Muntadher Mohammed Bilang Timnas Indonesia adalah Tim Kuat, tapi...

9 jam lalu

Piala Asia U-23: Kapten Irak Muntadher Mohammed Bilang Timnas Indonesia adalah Tim Kuat, tapi...

Kapten Timnas U-23 Irak Muntadher Mohammed ingin menebus kekalahan dari Jepang dan mengamankan tiket Olimpiade saat menghadapi Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Profil Ali Jasim, Wonderkid Irak yang Berpotensi Acak-acak Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

10 jam lalu

Profil Ali Jasim, Wonderkid Irak yang Berpotensi Acak-acak Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

Ali Jasim penyerang timnas Irak yang saat ini menjadi top skor sementara di Piala Asia U-23 2024, patut diwaspadai pemain timnas U-23 Indonesia.

Baca Selengkapnya

5 Pemain Irak yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia pada Laga Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23

10 jam lalu

5 Pemain Irak yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia pada Laga Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23

Duel Irak vs Indonesia dalam perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Piala Asia U-23 2024

10 jam lalu

Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Piala Asia U-23 2024

Berikut jadwal dan link live streaming timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 pda perebutan perinkat ketiga Piala Asia U-23 2024 pada Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Menpora Bakal Kebut Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven, Bisa Main di Kuaifikasi Piala Dunia 2026?

10 jam lalu

Menpora Bakal Kebut Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven, Bisa Main di Kuaifikasi Piala Dunia 2026?

Menpora Dito Ariotedjo berbicara soal peluang Calvin Verdonk dan Jens Raven tampil bersama Timnas Indonesia pada kualifikasi Piala Dunia 2026 Juni mendatang.

Baca Selengkapnya

Profil Stadion Abdullah bin Khalifa, Tempat Timnas Indonesia Vs Irak Berebut Posisi Juara Ketiga di Piala Asia U-23 2024

11 jam lalu

Profil Stadion Abdullah bin Khalifa, Tempat Timnas Indonesia Vs Irak Berebut Posisi Juara Ketiga di Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia Vs Irak berjibaku untuk posisi ketiga di Piala Asia U-23 2024. Berikut profil Stadion Abdullah bin Khalifa di Doha, Qatar.

Baca Selengkapnya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

11 jam lalu

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

Berikut track record pertandingan timnas Indonesia vs Irak. Malam ini akan berhadapan untuk meraih posisi 3 di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya