Wenger Pilih Pria Berdarah Indonesia Jadi Penggantinya di Arsenal

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Jumat, 24 November 2017 09:57 WIB

Pelatih Arsenal Arsene Wenger memasuki lapangan jelang bertanding melawan Stoke City dalam Liga Primer Inggris di stadion Stoke-on-Trent, Inggris, 19 Agustus 2017. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Kontrak Manajer Arsenal Arsene Wenger tinggal tersisa satu setengah musim lagi. Dia diperkirakan tak akan memperpanjang kontraknya pada akhir musim 2018-2019.

Mencari pengganti Wenger yang telah menghabiskan 23 tahun menangani Arsenal tentu bukan perkara mudah. Namun laman Daily Star menyebutkan Wenger telah mempersiapkan beberapa nama sebagai calon penggantinya.

Setidaknya ada dua nama yang Wenger anggap pantas menggantikannya di kursi Manajer Arsenal. Mereka adalah Giovanni van Bronckhorst dan Eddie Howe. Nama Van Bronckhorst menjadi yang terdepan karena dari segi usia dinilai lebih memiliki prospek jangka panjang ketimbang Howe yang hanya terpaut tiga tahun dari Wenger.

Van Bronckhorst merupakan mantan pemain Arsenal yang ikut berjasa membawa tim tersebut meraih gelar juara Liga Inggris pada 2002 dan Piala FA musim berikutnya. Pria berdarah Ambon, Indonesia, itu juga pernah bermain di Barcelona di bawah asuhan Frank Rijkaard.

Dia juga sempat mendapatkan sentuhan dari Guus Hiddink dan Dick Advocaat kala bermain untuk tim nasional Belanda dan Glasgow Rangers.

Advertising
Advertising

Pengalamannya berguru dengan pelatih-pelatih hebat itu membuat Wenger menilai Van Bronckhorst memiliki kemampuan yang cukup untuk menggantikannya di kursi Manajer Arsenal.

Apalagi dia juga telah membuktikan diri sebagai pelatih dengan membawa Feyenoord keluar sebagai juara Piala KNVB pada 2015 dan juara Liga Belanda semusim berselang.

Van Bronckhorst pun sempat menyatakan mengagumi filosofi Wenger. Dia pun menerapkan filosofi pria 68 tahun itu yang banyak memberikan kesempatan kepada pemain muda dan menerapkan sepak bola menyerang.

"Filosofinya telah menjadi contoh bagi jutaan orang," ujar Van Bronckhorst.

Petinggi Arsenal tentu tak akan membiarkan Wenger sendiri yang akan memilih penerusnya. Namun tampaknya, pertimbangan Wenger tetap akan menjadi masukan berarti bagi mereka.

DAILY STAR

Berita terkait

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

30 menit lalu

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

Chelsea berpesta gol di gawang West Ham United dan mengalahkan lawannya itu dengan skor 5-0 dalam pertandingan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

17 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

20 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Menang 3-0 atas Bournemouth, Declan Rice Cetak Gol dan Assist

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Menang 3-0 atas Bournemouth, Declan Rice Cetak Gol dan Assist

Arsenal memetik kemenangan 3-0 atas Bournemouth dalam laga Liga Inggris 2023-2024 pekan ke-36 di Stadion Emirates pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

2 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

3 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

5 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

6 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya