El Clasico: Ketajaman Paulinho Mampu Ungguli Ronaldo

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 20 Desember 2017 11:37 WIB

Pemain Barcelona, Paulinho. REUTERS/Ivan Alvarado

TEMPO.CO, Jakarta - Real Madrid akan menjamu Barcelona dalam laga El Clasico Liga Spanyol di Santiago Bernabeu, Sabtu, 23 Desember 2017. Membandingkan catatan ketajaman pemain kedua tim sepanjang musim ini, Real Madrid layak khawatir.

Madrid biasanya selalu bisa mengandalkan ketajaman Cristiano Ronaldo. Namun, musim ini, peraih Ballon d'Or itu tampil melempem di La Liga dan baru mencetak empat gol. Koleksi golnya sama dengan Isco dan Marco Asensio. Adapun Karim Benzema dan Gareth Bale baru mencetak dua gol.

Di kubu Barcelona, ada tiga pemain yang ketajamannya tampak menonjol. Lionel Messi dan Luis Suarez, yang selama ini selalu menjadi andalan gol Barca, masing-masing sudah menyumbang 14 dan 9 gol.

Selain memiliki dua sosok ini, Barcelona masih punya sosok lain yang ketajamannya mampu melebihi Ronaldo, yakni Paulinho. Gelandang asal Brasil ini telah menorehkan enam gol.

Bagi Paulinho, ketajaman itu menjadi jawaban atas keraguan yang dialamatkan kepadanya. Pemain 29 tahun itu dibeli seharga 40 juta euro atau sekitar Rp 632 miliar dari klub Cina, Guangzhou Evergrande.

Pemain yang sempat gagal bersinar di Tottenham Hotspur itu mampu mengukuhkan diri sebagai sosok penting di lini tengah Barca. Ia sudah tampil 21 kali di berbagai kompetisi. Selain mencetak enam gol, ia memberi dua assist.

Rivaldo, mantan pemain asal Brasil, mengatakan Paulinho telah melakukan hal yang mengesankan di Camp Nou. “Saat bergabung dengan Barcelona, dia diragukan oleh pendukung dan media. Sekarang, saya bisa katakan dia transfer yang bagus, dia pemain bagus, dan kini bisa mencetak gol,” tuturnya.

Jadi, dalam laga El Clasico nanti, para pemain belakang Real Madrid patut membagi kewaspadaan. Tak hanya mengawal Messi dan Suarez yang menjadi andalan lini depan, mereka juga harus mencermati aksi Paulinho, yang sudah membuktikan ketajamannya bersama dengan Barcelona.

MIRROR | SPORT | SOCCERWAY

Berita terkait

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

1 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

1 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

4 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

5 hari lalu

Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

Victoria Beckham dan David Beckham telah menjalin kisah cinta selama lebih dari 2 dekade. Ini kisah perjalanan cinta Posh Spice dan Si Bola Emas.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

7 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

7 hari lalu

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

7 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

7 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya

Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

8 hari lalu

Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

Nacho Fernandez dikabarkan akan meninggalkan Real Madrid pada akhir musim 2023-2024

Baca Selengkapnya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

8 hari lalu

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

Selama bertahun-tahun, penduduk lingkungan La Salut di Barcelona harus berebut bus dengan banyak wisatawan.

Baca Selengkapnya