Punya Duet Pemain Asing Maut, Ini Harapan Pelatih Sriwijaya FC

Reporter

Antara

Editor

Febriyan

Selasa, 26 Desember 2017 16:24 WIB

Rahmad Darmawan (tengah) saat memimpin latihan Sriwijaya FC. ANTARA/Nova Wahyudi

TEMPO.CO, Palembang - Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, berharap dua pemain asing timnya, Alberto Goncalves dan Esteban Vizcarra, segera bergabung untuk bersiap menghadapi kompetisi Liga 1 musim depan. Dia mengkhawatirkan kondisi fisik keduanya akan tertinggal jauh dari rekan-rekannya, yang telah latihan sejak awal bulan ini.

"Masalah sebenarnya ada di pemain yang telat bergabung. Sebab, jika kondisi fisiknya tidak sesuai, perlu latihan tambahan dan ini memakan waktu," katanya di Palembang, Selasa, 26 Desember 2017.

Ia mengatakan, sejauh ini, kemampuan fisik anak asuhnya, yang telah kembali ke tim, sudah mengalami peningkatan. Hal itu tak lepas dari latihan fisik yang digeber tim pelatih sejak latihan perdana pada 4 Desember 2017. Hasil tes fisik, menurut dia, menyatakan 75 persen pemain dalam kondisi prima.

Sejak sepekan terakhir, RD juga telah menyisipkan latihan kecepatan dan daya tahan untuk menunjang performa pemain, yang diharapkan mencapai puncaknya pada Februari 2018 atau saat Liga 1 mulai digelar.

Selain itu, untuk variasi latihan, skuad Laskar Wong Kito telah melakoni satu kali uji coba melawan PS AD di Palembang.

Dengan progres yang baik itu, mantan pelatih T-Team Malaysia itu sedikit khawatir dengan kondisi fisik dua pemain asing, Alberto Goncalves dan Esteban Vizcarra, dan satu pemain lokal, Alvin Tuasalamony, yang terlambat bergabung. "Saya berharap ketiganya segera bergabung, itu saja," ujarnya.

Beto dan Vizcarra dijadwalkan akan datang ke Palembang pada awal Januari setelah menyelesaikan liburan, sementara Alvin dijadwalkan pada Rabu, 27 Desember 2017. Sriwijaya FC merupakan salah satu kontestan Liga 1, yang memulai persiapan lebih awal dibanding tim lain.

Musim depan, Sriwijaya FC menargetkan setidaknya dapat menembus tiga besar di Liga 1 agar bisa menjadi wakil Indonesia dalam ajang Piala AFC.

ANTARA

Berita terkait

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

1 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

1 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

2 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

2 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

3 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

3 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

3 hari lalu

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

Bhayangkara FC mengalahkan Barito Putera pada pekan ke-33 Liga 1 2024-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

4 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

Persik Kediri gagal menuai poin penuh saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-33 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

Bali United menjadi tim ketiga yang lolos babak Championship Series alias empat besar Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

5 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

Duel Persebaya Surabaya vs Bali United akan menjadi laga pembuka pekan ke-33 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya