Bali United Raih Kemenangan di Piala AFC, Ini Kesan 3 Punggawanya

Rabu, 7 Maret 2018 19:30 WIB

Pesepak bola Bali United, Demerson Bruno Costa (tengah), meluapkan kegembiraannya setelah berhasil membobol gawang FLC Thanh Hoa, Vietnam dalam pertandingan Grup G Piala AFC 2018 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 7 Maret 2018. Bali United menang 3-1. ANTARA/Nyoman Budhiana

TEMPO.CO, Gianyar - Tiga punggawa Bali United mengaku sangat bangga bisa mempersembahkan kemenangan perdana timnya di ajang Piala AFC saat membungkam wakil Vietnam, Thanh Hoa, pada laga di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu, 7 Maret 2018. Kemenangan itu membuat peluang Bali United lolos ke babak berikutnya terbuka lebar.

Yabes Roni Malaifani yang menciptakan gol penyeimbang Bali United pada laga itu sangat senang karena mendapat kepercayaan dari Pelatih Widodo Cahyono Putro. Meskipun masuk sebagai pemain pengganti pada babak kedua, Yabes mampu melecut semangat rekan-rekannya di lapangan.

"Saya bersyukur mendapatkan kesempatan bermain dan bikin gol," kata Yabes seusai pertandingan.

Baca: Widodo Beberkan Kunci Sukses Bali United Kalahkan Thanh Hoa 3-1

Yabes Roni masuk ke lapangan menggantikan Kevin Brands pada menit ke-56. Sepuluh menit bermain, Yabes berhasil mencetak gol penyeimbang keadaan menjadi 1-1. Menurut dia gol tersebut membangkitkan semangat rekan-rekannya untuk terus memanfaatkan kelengahan Thanh Hoa.

Yabes enggan beranggapan pertahanan Thanh Hoa mudah ditembus. Namun menurut dia, di babak kedua tekanan dari Thanh Hoa semakin berkurang. "Mungkin mereka sudah capek (babak kedua), karena babak pertama mereka bagus bermain terus menekan," ujarnya.

Thanh Hoa memang membuat Bali United kesulitan pada babak pertama. Mereka bahkan sempat unggul berkat tendangan bebas pemain asal Jepang, Ryutaro Karube, pada menit ke-30.

Advertising
Advertising

Bali United baru unggul pada menit ke-72. Gol Demerson Bruno Costa memanfaatkan umpan sepak pojok Fadhil Sausu semakin semangat rekan-rekannya. Pemain asal Brasil itu pun sangat bangga karena berhasil ikut menyumbangkan gol untuk kemenangan perdana Bali United di Piala AFC itu.

Baca juga: Klasemen Piala AFC Usai Bali United dan Persija Jalani Laga ke-3

"Saya sangat bangga, karena tugas saya untuk pertahanan, tapi bisa mencetak gol," katanya.

Stefano Lilipaly yang menutup kemenangan Bali United menjadi 3-1 beranggapan tak jauh berbeda dengan Demerson. Dia menilai semangat Serdadu Tridatu semakin meningkat pada babak kedua.

"Energi tim kami bertambah (babak kedua). Mereka (Thanh Hoa) sangat bagus, bukan tim yang mudah dikalahkan," tuturnya.

Pelatih Bali United Widodo Cahyono Putro mengapresiasi penampilan para punggawa asuhannya. Widodo juga memberikan perhatian pada penampilan Yabes. "Saya harapkan dia tetap konsisten menambah keahlian dan kualitas individu ditingkatkan," katanya.

Bali United berhasil mengumpulkan empat poin dari tiga pertandingan di Grup G Piala AFC. Sebelumnya mereka sempat dikalahkan Yangon United dengan skor 1-3 dan hanya bermain imbang 1-1 melawan Global Cebu FC.

Berita terkait

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

Bali United menjadi tim ketiga yang lolos babak Championship Series alias empat besar Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

5 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

Duel Persebaya Surabaya vs Bali United akan menjadi laga pembuka pekan ke-33 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

7 hari lalu

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

Borneo FC akan bertarung dengan tiga tim papan atas Reguler Series untuk perebutan gelar juara Liga 1 musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1: Dewa United Kalahkan PSS Sleman 3-2, Bali United vs Bhayangkara FC 2-1

8 hari lalu

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1: Dewa United Kalahkan PSS Sleman 3-2, Bali United vs Bhayangkara FC 2-1

Dewa United mengalahkan PSS Sleman pada pertandingan pekan ke-23 Liga 1 2023-2024. Bali United menang dramatis atas Bhayangkara FC.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga 1 Sabtu 20 April 2024: Ada Bali United vs Bhayangkara FC, Nasib Kedua Tim Dipertaruhkan

8 hari lalu

Jadwal Liga 1 Sabtu 20 April 2024: Ada Bali United vs Bhayangkara FC, Nasib Kedua Tim Dipertaruhkan

Jadwal Liga 1 pada Sabtu, 20 April 2024, akan menampilkan satu laga penting: Bali United vs Bhayangkara FC. Penentuan nasib kedua tim.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Menang Dramatis atas Bali United, Skor 3-2

13 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Menang Dramatis atas Bali United, Skor 3-2

Bali United menelan kekalahan dari Persikabo 1973 pada pertandingan pekan ke-31 BRI Liga 1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Senin, 15 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga 1 Pekan 31 pada Senin 15 April 2024: Persib Bandung, Bali United dan Arema FC Main Tandang

14 hari lalu

Jadwal Liga 1 Pekan 31 pada Senin 15 April 2024: Persib Bandung, Bali United dan Arema FC Main Tandang

Jadwal Liga 1 pekan ke-31 sempat ditunda karena alasan dukungan untuk timnas U-23 Indonesia yang bersiap tampil di Piala Asia U-23 2024 Qatar.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga 1: Bali United Bawa 21 Pemain untuk Hadapi Persikabo 1973

15 hari lalu

Jadwal Liga 1: Bali United Bawa 21 Pemain untuk Hadapi Persikabo 1973

Bali United membawa 21 pemain untuk menghadapi tuan rumah Persikabo 1973 pada laga ke-31 Liga 1 Indonesia 2023/2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Persikabo 1973 vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-31: Stefano Cugurra Tak Mau Remehkan Lawan yang Sudah Terdegradasi

16 hari lalu

Jadwal Persikabo 1973 vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-31: Stefano Cugurra Tak Mau Remehkan Lawan yang Sudah Terdegradasi

Bali United menyatakan tak akan meremehkan Persikabo 1973 yang sudah terdegradasi ketika bertemu dalam laga ke-31 Liga.

Baca Selengkapnya

Kompetisi Liga 1 Pekan 31 Ditunda: Bali United Gelar Pemusatan Latihan di Pantai, Arema FC Atur Ulang Program

28 hari lalu

Kompetisi Liga 1 Pekan 31 Ditunda: Bali United Gelar Pemusatan Latihan di Pantai, Arema FC Atur Ulang Program

Stefano cugurra berharap momentum bagus terus berlanjut ketika Bali United berlaga menghadapi Persikabo 1973 pada laga ke-31 Liga 1.

Baca Selengkapnya