6 Fakta Menarik dari Timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2018

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 22 Mei 2018 13:39 WIB

Jersey baru Timnas Spanyol untuk Piala Dunai 2018. (twitter/@adidassoccer)

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Spanyol baru saja mengumkan skuad untuk Piala Dunia 2018. Banyak hal menarik dari daftar pemain yang dipilih pelatih Julen Lopetegui. Inilah beberapa di antaranya:

Berapa pemain yang bermain di luar Spanyol?

Hanya enam pemain dari daftar tersebut yang berlaga untuk klub dari luar Spanyol dari seluruh skuad untuk Piala Dunia 2018. Mereka adalah David De Gea (Manchester United), Pepe Reina (Napoli), Cesar Azpilicueta (Chelsea), Nacho Monreal (Arsenal), Thiago Alcantara (Bayern Munich) dan David Silva (Manchester City).

Siapa pemain paling sering tampil dan yang paling sedikit?

Sergio Ramos adalah pemain Spanyol paling berpengalaman dengan 151 caps (penampilan), sementara pemain lain seperti Andres Iniesta (125 caps), David Silva (119), Sergio Busquets (100) dan Gerard Pique (96) tidak jauh di belakang Ramos. Paling sedikit, ada pemain seperti Lucas Vazquez (5 caps), Rodrigo Moreno (4), Alvaro Odriozola (2) dan Kepa Arrizabalaga, yang baru sekali bermain untuk Spanyol.

Advertising
Advertising

Siapa pencetak gol terbanyak dan siapa yang belum pernah mencetak gol untuk Spanyol?

Dari seluruh skuad asuhan Julen Lopetegui yang berjumlah 23 pemain, David Silva adalah pencetak gol terbanyak dengan 35 gol. Jauh di atas pemain-pemain lain seperti Andres Iniesta (14 gol), Sergio Ramos (13 gol) dan Isco (10 gol). Delapan orang belum pernah mencetak gol untuk timnas mereka, yaitu Cesar Azpilicueta, Dani Carvajal, Nacho, Alvaro Odriozola, Koke, Saul Niguez, Lucas Vazquez dan Marco Asensio.

Berapa klub yang menyumbang pemain ke skuad Spanyol?

Ada 12 klub dengan pemain yang dipanggil oleh Lopetegui, dipimpin oleh Real Madrid dengan enam pemain, Barcelona dengan empat pemain dan Atletico Madrid dengan tiga pemain. Klub lain yang menyumbangkan pemain mereka untuk timnas Spanyol adalah Manchester United, Napoli, Athletic Club, Chelsea, Arsenal, Real Sociedad, Manchester City, Bayern Munich, Celta Vigo dan Valencia.

Daerah mana yang menyumbangkan pemain terbanyak untuk Timnas?

Madrid adalah ibu kota Spanyol sekaligus daerah penyumpang pemain terbanyak untuk skuad ini, dengan total lima pemain yaitu David De Gea, Pepe Reina, Dani Carvajal, Nacho dan Koke. Barcelona mengirimkan tiga pemainnya yaitu Jordi Alba, Gerard Pique dan Sergio Busquets. Sedangkan provinsi Navarra juga menyumbangkan dua pemain, Cesar Azpilicueta dan Nacho Monreal.

Provinsi lain yang menyumbangkan putra daerah mereka untuk berlaga dalam Piala Dunia Rusia 2018 termasuk Vizcaya (Kepa), Guipuzcoa (Odriozola), Seville (Ramos), Albacete (Iniesta), Alicante (Saul), Las Palmas (Silva), Pontevedra (Aspas), Malaga (Isco), La Coruna (Lucas Vazquez) ) dan Balearics (Marco Asensio). Tiga pemain lahir dari luar Spanyol, yaitu Thiago Alcantara yang lahir di Bari, Italia, sementara Diego Costa dan Rodrigo Moreno keduanya lahir di Brasil, masing-masing dari kota Lagarto dan Rio de Janeiro.

Siapa yang tertua dan siapa yang termuda dalam skuad Spanyol?

Pepe Reina akan menjadi 'kakek' dalam tim Spanyol dengan usia 38 tahun saat turnamen berlangsung. Yang termuda adalah Marco Asensio, pemain yang baru melakukan debut perdana di Piala Dunia dengan usia 22 tahun.

Berikut skuad Timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2018:

Kiper: David de Gea (Manchester United), Pepe Reina (Napoli), dan Kepa Arrizabalaga (Athletic Bilbao).

Belakang: Jordi Alba (Barcelona), Nacho Monreal (Arsenal), Alvaro Odriozola (Real Sociedad), Nacho Fernandez (Real Madrid), Dani Carvajal (Real Madrid), Gerard Pique (Barcelona), Sergio Ramos (Real Madrid), dan Cesar Azpilicueta (Chelsea).

Tengah: Sergio Busquets (Barcelona), Isco (Real Madrid), Thiago Alcantara (Bayern Muenchen), David Silva (Manchester City), Andres Iniesta (Barcelona), Saul Niguez (Atletico Madrid), dan Koke (Atletico Madrid).

Depan: Marco Asensio (Real Madrid), Iago Aspas (Celta Vigo), Diego Costa (Atletico Madrid), Rodrigo Moreno (Valencia), dan Lucas Vazquez (Real Madrid).

MARCA | RYAN DWIKY ANGGRIAWAN

Berita terkait

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

8 jam lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

4 hari lalu

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

Berikut track record pertandingan timnas Indonesia vs Irak. Malam ini akan berhadapan untuk meraih posisi 3 di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

6 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

6 Pelatih Hebat yang Pernah Melatih Xabi Alonso

18 hari lalu

6 Pelatih Hebat yang Pernah Melatih Xabi Alonso

Saat masih aktif bermain, Xabi Alonso pernah ditangani sejumlah pelatih hebat. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

19 hari lalu

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.

Baca Selengkapnya

Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

20 hari lalu

Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

Direktur olahraga Bayer Leverkusen Simon Rolfes memastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka akan bertahan di klub itu

Baca Selengkapnya

Profil Pau Cubarsi, Bek Masa Depan Barcelonan dan Timnas Spanyol

36 hari lalu

Profil Pau Cubarsi, Bek Masa Depan Barcelonan dan Timnas Spanyol

Pau Cubarsi, bersama pemain muda Barcelona Lamine Yamal, dinilai memiliki potensi untuk menentukan sebuah era di klub dan timnas.

Baca Selengkapnya

Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

39 hari lalu

Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

Park Hang-seo beri sinyal akan kembali latih timnas Vietnam, setelah digilas timnas Indonesia di penyisihan Piala Dunia lalu.

Baca Selengkapnya

Alvaro Morata Dicemooh Saat Laga Spanyol vs Brasil di Bernabeu, Pelatih Luis de la Fuente Sakit Hati

40 hari lalu

Alvaro Morata Dicemooh Saat Laga Spanyol vs Brasil di Bernabeu, Pelatih Luis de la Fuente Sakit Hati

Pelatih timnas Spanyol, Luis de la Fuente, mengungkapkan dirinya sakit hati melihat Alvaro Morata dicemooh penonton saat bermain di negaranya sendiri.

Baca Selengkapnya

Selidiki Korupsi, Polisi Spanyol Geledah Markas Federasi Sepak Bola Spanyol RFEF dan Luis Rubiales

46 hari lalu

Selidiki Korupsi, Polisi Spanyol Geledah Markas Federasi Sepak Bola Spanyol RFEF dan Luis Rubiales

Kepolisian Spanyol menggeledah markas besar Federasi Sepak bola Spanyol (RFEF) dan rumah mantan presidennya Luis Rubiales dalam kasus korupsi.

Baca Selengkapnya