3 Alasan yang Membuat Klopp Senang Menyambut Fabinho di Liverpool

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 29 Mei 2018 16:22 WIB

Pemain baru Liverpool, Fabinho. (standard.co.uk)

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Liverpool Jurgen Klopp antusias menyambut kehadiran Fabinho yang baru didatangkan dari AS Monaco. Ia pun menyoroti tiga aspek yang akan membuat pemain itu bisa menyatu sekaligus memberi manfaat besar buat timnya.

Pertama, soal kepribadiannya. "Kami telah menandatangani pemain yang fantastis, juga seseorang dengan kepribadian sama fantastisnya," kata Klopp kepada situs web Liverpool. "Reputasinya sebagai sosok berkarakter di ruang ganti dan sikapnya dalam latihan telah disebutkan semua orang yang kami ajak bicara."

Klopp melanjutkan, "Ia juga memiliki keluarga yang cantik. Menambah orang seperti ini ke ruang ganti kami, membuat kami lebih kuat. Siapapun yang datang harus memiliki hal itu. Mereka harus memiliki kualitas tertinggi sebagai pemain dan pribadi."

Baca: Gabung Liverpool, Fabinho Ajak Nabil Fekir Ikuti Jejaknya

Kedua, Klopp memuji fleksibilitas Fabinho. "Ia memiliki kemampuan dan mentalitas untuk bermain di level tertinggi pada berbagai posisi. Ia bisa bermain sebagai pemain nomor 6 (gelandang bertahan), 8 (gelandang sentral), dan 2 (bek kiri). Itu bagus," kata pelatih asal Jerman ini.

Ketiga, Klopp juga menyoroti pengalaman pemain ini. Ia pernah bermain empat kali untuk timnas Brasil, meski kini tak masuk ke tim Piala Dunia. Di Monaco, musim ini, Fabinho jadi pilihan utama dan sudah tampil 42 kali dengan menyumbang 7 gol dan 3 assist.

Advertising
Advertising

"Secara taktis dia sangat kuat dan pintar," kata Klopp. "Saya juga suka bahwa dia muda namun juga berpengalaman, dengan pertandingan di klub yang bersaing untuk gelar juara. Juga, pengelaman internasionalnya untuk Brasil memberi tahu Anda sesuatu tentang dia."

Klopp yakin Fabinho akan memberi nilai tambah buat Liverpool. "Penandatanganan ini memberi kami peluang baru dan untuk itu saya senang. Saya yakin dia akan sangat disambut dan membuat dia merasa di rumah di klub kami yang luar biasa dan di kota kami yang menakjubkan."

SKY SPORTS | METRO

Berita terkait

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

23 jam lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh West Ham dalam pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

1 hari lalu

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

Pelatih Feyenoord Arne Slot dikabarkan akan menjadi pengganti Jurgen Klopp di Liverpool untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

Liverpool Mengincar Arne Slot Menggantikan Jurgen Klopp, Siapa Dia?

3 hari lalu

Liverpool Mengincar Arne Slot Menggantikan Jurgen Klopp, Siapa Dia?

Liverpool melirik pelatih Feyenoord Arne Slot untuk menggantikan Jurgen Klopp

Baca Selengkapnya

Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

3 hari lalu

Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.

Baca Selengkapnya

Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

3 hari lalu

Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

3 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya

Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

4 hari lalu

Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertandingan bertajuk Derby Merseyside melawan Everton pada pekan ke-34 Liga Inggris penting.

Baca Selengkapnya