Kenapa Real Madrid Tunjuk Julen Lopetegui Untuk Gantikan Zidane?

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Rabu, 13 Juni 2018 08:31 WIB

Julen Lopetegui. (AP)

TEMPO.CO, Jakarta - Real Madrid secara resmi telah mengumumkan nama Julen Lopetegui sebagai pelatih anyar mereka. Pria yang kini menangani Timnas Spanyol tersebut sebelumnya tak pernah disebut media-media Spanyol sebagai calon pengganti Zidane.

Media Spanyol, Marca dan AS, menyebutkan bahwa Real Madrid hanya membutuhkan waktu sepekan untuk mendekati Lopetegui. Nama si pelatih disodorkan oleh Jose Angel Sanchez, Direktur Umum Real Madrid.

Sanchez berpendapat bahwa Lopetegui merupakan kandidat yang paling cocok ketimbang calon lainnya seperti Antonio Conte atau pun Guti. Alasannya, Lopetegui mengenal karakter Real Madrid ketimbang para calon lainnya.

Baca: Terungkap, Begini Cara Real Madrid Mendapatkan Julen Lopetegui

Sebagai pemain, Lopetegui, pernah berseragam Los Blancos sebagai penjaga gawang. Dia juga sempat menangani tim Real Madrid Castilla pada 2008 hingga 2010.

Sebagian besar pemain Real Madrid saat ini juga memiliki sejarah dengan pria berusia 51 tahun itu. Bukan hanya yang menghuni Timnas Spanyol, tetapi pemain seperti Casemiro juga pernah mencicipi racikan Lopetegui. Bahkan, pria yang pernah bermain untuk Barcelona itu merupakan sosok yang menyelamatkan karir Casemiro di Real Madrid.

Advertising
Advertising

Lopetegui pernah meminjam Casemiro dari Real Madrid saat menangani FC Porto pada 2014. Saat itu, Casemiro hanya menjadi penghangat bangku cadangan di skuad asuhan Rafael Benitez.

Baca: Ini 4 Tugas Pertama Pelatih Julen Lopetegui di Real Madrid

Semusim bersama Lopetegui, permainan Casemiro berkembang pesat. Dia lantas ditarik kembali oleh Real Madrid yang ditangani Zinedine Zidane. Sejak saat itu, Casemiro pun menjadi bagian penting dari tiga gelar juara Liga Champions Real Madrid.

Isco dan Nacho Fernandez juga merupakan dua pemain yang memiliki kenangan manis bersama Lopetegui. Isco merupakan bagian dari sukses Lopetegui kala menangani Timnas Spanyol U-19 dan U-23. Kala itu Tim Matador muda merajai Eropa pada 2012 dan 2013. Sementara Nacho Fernandez merupakan pemain yang diorbitkan si pelatih kala menangani tim Real Madrid Castilla.

Pengalamannya mengorbitkan pemain muda menjadi alasan lain kenapa Real Madrid mengorbitkannya. Dengan para pemain senior seperti Cristiano Ronaldo, Sergio Ramos, Marcelo, sudah memasuki akhri karirnya, Lopetegui diharapkan bisa melakukan peremajaan skuad.

Baca juga: Tinggalkan Real Madrid, Zidane Bantah Ingin Latih Timnas Prancis

Alasan lainnya adalah karena rekam jejaknya selama menangani Timnas Spanyol. Lopetegui mampu membawa Timnas Spanyol tak terkalahkan dalam 20 laga sejak 2016 lalu. Skuad Matador juga mampu memenangkan 14 laga diantaranya.

Di bawah asuhannya, Timnas Spanyol bermain atraktif dan tajam meskipun skuadnya saat ini disebut mengalami krisis penyerang. Dia dianggap sebagai pakar strategi yang tak kalah dari Zinedine Zidane dengan kemampuannya mengubah-ubah skema permainan dari 3-5-2, 4-2-3-1 hingga 4-3-3 dengan sama baiknya.

Kemampuannya itulah yang diharapkan para petinggi Real Madrid bisa meneruskan langkah mereka sebagai juara Eropa selama tiga tahun terakhir. Julen Lopetegui juga diberi beban berat untuk juga sukses di kompetisi Eropa.

AS|MARCA

Berita terkait

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

1 hari lalu

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

Jadwal Liga Champions akan kembali hadir tengah pekan ini. Dua pertandingan leg kedua semifinal menampilkan banyak hal menarik.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

1 hari lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

1 hari lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

2 hari lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

2 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

2 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

2 hari lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

2 hari lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

6 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

6 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya