PSG Minta Izin Barcelona Untuk Dekati Ivan Rakitic

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Kamis, 23 Agustus 2018 17:43 WIB

Gelandang Barcelona Ivan Rakitic, mencetak gol melalui titik penalti ke gawang Hercules pada pertandaingan Copa del Rey di Camp Nou, Barcelona, 22 Desember 2016. David Ramos/Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta - Paris Saint-Germain (PSG) dikabarkan telah mengajukan izin secara resmi kepada Barcelona untuk melakukan pendekatan terhadap gelandang Ivan Rakitic. Mereka siap mengajukan penawaran senilai 90 juta euro untuk gelandang asal Kroasia itu.

Media Spanyol Sport mengabarkan bahwa PSG tampak ingin memastikan dahulu reaksi Barcelona terkait transfer Rakitic itu. Dengan sisa bursa transfer pemain yang tinggal sepekan lagi, PSG tak ingin kerja keras mereka memastikan Rakitic untuk pindah terganjal oleh Barcelona.

PSG menilai Barcelona akan mau melepas Rakitic dengan mahar dibawah nilai klausa pemutusan kontrak si pemain yang mencapai 120 juta euro. Nilai 90 juta euro dianggap layak untuk Rakitic yang sudah berusia 30 tahun.

Meskipun demikian, belum ada tanggapan dari Barcelona soal permintaan izin dari PSG tersebut. PSG tampak sangat percaya diri bisa merebut hati Rakitic yang kini dikabarkan masih betah berada di Stadion Camp Nou.

PSG siap melipatgandakan gaji Rakitic. Dengan usia yang tak lagi muda, Rakitic diperkirakan akan goyah dengan godaan gaji selangit. Apalagi Barcelona kabarnya tak akan mau menyodorkan kontrak baru kepadanya karena musim lalu mereka baru menaikan gaji si pemain. Apalagi anggaran gaji pemain Barcelona musim ini juga dikabarkan hampir mentok setelah mendatangkan sejumlah pemain baru seperti Clement Lenglet, Arturo Vidal, Arthur Mello dan Malcom.

Advertising
Advertising

Jika pun melepas Rakitic, Barcelona sangat mungkin meminta gelandang Adrien Rabiot yang dalam bursa transfer musim panas ini memang terus dikaitkan dengan mereka. Si pemain terus dikabarkan tak berada di PSG meskipun di awal musim ini terus diberikan waktu bermain oleh Pelatih Thomas Thucel.

Kepastian soal transfer Rakitic ini, menurut laporan yang sama, akan diputuskan dalam waktu beberapa hari ke depan. Barcelona akan memberikan jawaban atas permintaan PSG tersebut. Jika tak diberikan izin, maka PSG mau tak mau harus menebus Rakitic dengan nilai yang tercantum dalam klausa pemutusan kontrak si pemain.

PSG sendiri sangat ngebet mendatangkan Ivan Rakitic setelah dia tampil apik di Piala Dunia 2018. Rakitic merupakan pemain penting di lini tengah Kroasia yang mampu melaju hingga babak final. Sayangnya, Kroasia dikalahkan oleh Prancis pada partai puncak.

SPORT

Berita terkait

Hasil Liga Prancis: AS Monaco Kalah, PSG Menjadi Juara

54 menit lalu

Hasil Liga Prancis: AS Monaco Kalah, PSG Menjadi Juara

Paris Saint-Germain (PSG) dipastikan menjadi juara Liga Prancis 2023/2024 setelah pesaing terdekat mereka, AS Monaco, kalah.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Prancis: PSG Ditahan Le Havre, Masih Mungkin Menjadi Juara Minggu Malam Ini

22 jam lalu

Klasemen Liga Prancis: PSG Ditahan Le Havre, Masih Mungkin Menjadi Juara Minggu Malam Ini

Paris Saint-Germain (PSG) kembali harus menunda perayaan juara Liga Prancis 2023/24 setelah bermain 3-3 saat menjamu Le Havre pada pekan ke-31.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

1 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

1 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

3 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

6 hari lalu

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

PSG unggul 11 poin dari tim di bawahnya dengan lima laga tersisa Ligue 1 Prancis yang belum dimainkan musim ini.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

6 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

7 hari lalu

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

7 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

7 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya