5 Hal Menarik Pertandingan Tottenham vs Liverpool

Reporter

Tempo.co

Editor

Febriyan

Sabtu, 15 September 2018 07:12 WIB

Penyerang Liverpool, Roberto Firmino, berusaha melewati pemain Tottenham Hotspur,Kieran Trippier dan Davinson Sanchez dalam pertandingan Liga Inggris di Anfield, Liverpool, 5 Februari 2018. REUTERS/Andrew Yates

TEMPO.CO, Jakarta - Tottenham Hotspur bakal menjamu Liverpool di Stadion Wembley, Sabtu malam nanti. partai besar ini, bakal menjadi laga yang seru di pekan kelima Liga Inggris musim 2018/19. Sebelum menyaksikan laga panas dua tim besar ini, ada beberapa fakta mengenai pertandingan tersebut, Berikut 5 Fakta Pertandingan Tottenham vs Liverpool:

<!--more-->

1.Posisi Klasemen

Tottenham Hotspur saat ini berada di peringkat kelima dengan 9 poin dari 4 laga. Kekalahan dari Watford pada laga sebelumnya membuat mereka gagal menempel ketat Liverpool dan Manchester City yang berada di puncak.

Kekalahan itu mengejutkan karena pada laga sebelumnya mereka mampu menumbangkan Manchester United.

Baca: Prediksi Tottenham Hotspur vs Liverpool

Liverpool yang berada di puncak mampu memenangkan setiap pertandingan hingga pekan keempat Liga Inggris. Namun satu catatan yang harus diperhatikan adalah Liverpool belum sekali pun menghadapi tim papan atas musim ini.

Empat kemenangan itu diperoleh skuad asuhan Jurgen Klopp dari West Ham, Crystal Palace, Brighton dan Leicester City.

<!--more-->

Advertising
Advertising

2. Rekor Pertemuan Tottenham Hotspur vs Liverpool

Tottenham Hotspur dan Liverpool tercatat telah bertemu 52 kali di ajang Liga Inggris. Liverpool lebih unggul karena mampu memenangkan 23 laga sementara Tottenham hanya mengemas 14 kemenangan, 15 laga lainnya berakhir imbang.

Dari 10 pertemuan terakhir di Liga Inggris Liverpool juga lebih unggul dengan meraih 5 kemenangan dan hanya 1 kali kalah, 4 laga lainnya berakhir imbang. Namun, Liverpool tak pernah menang saat bermain di kandang Tottenham.

Musim lalu, skuad asuhan Jurgen Klopp bahkan harus bertekuk lutut 4-1 saat bertandang ke Stadion Wembley. Berikut rekor pertemuan kedua tim dalam 5 laga terakhir:

02.2018 Liga Inggris Liverpool 2-2 Tottenham
10.2017 Liga Inggris Tottenham 4-1 Liverpool
02.2017 Liga Inggris Liverpool 2-0 Tottenham
08.2016 Piala Liga Liverpool 2-1 Tottenham
04.2016 Liga Inggris Tottenham 1-1 Liverpool

<!--more-->


3. Susunan Pemain Tottenham vs Liverpool

Pelatih Mauricio Pochettino menghadapi masalah untuk menentukan ramuan terbaik karena kehilangan dua pemainnya, Hugo Lloris dan Dele Alli, yang mengalami cedera. Dia kemungkinan akan mengisi posisi Dele Alli dengan Son Heung-min yang baru kembali setelah membela Korea Selatan di ajang Asian Games 2018.

Di kubu Liverpool, Jurgen Klopp tak mengalami masalah berarti. Hanya Dejan Lovren dan Alex-Oxlade Chamberlain yang masih akan absen karena mengalami cedera panjang.

Klopp terbukti bisa mengatasi absennya dua pemain itu dalah empat laga terakhir. Bek muda Joe Gomez serta gelandang anyar mereka, Naby Keita terbukti bisa mengisi posisi yang ditinggalkan senior-seniornya tersbut.

Tottenham : Vorm; Vertonghen, Sanchez, Alderweireld, Trippier, Rose, Dembele, Son, Eriksen, Moura, Kane.

Liverpool : Alisson, Robertson, Van Dijk, Gomez, Alexander-Arnold, Henderson, Milner, Keita, Salah, Mane, dan Firmino.

<!--more-->

4. Pertarungan sengit Harry Kane dan Mohammed Salah

Laga panas yang menampilkan pertarungan sengit antara Harry kane dan Mohammed salah. Keduanya merupakan penyerang tersubur di Liga Inggris dalam tiga musim terakhir.

Kane merupakan penyerang tersubur Liga Inggris pada musim 2015-2016 dan 2016-2017 sementara Mohamed Salah merupakan penyerang tersubur musim lalu.

Kedua pemain itu memiliki catatan yang cukup baik pada laga Tottenham Hotspur vs Liverpool. Musim lalu, keduanya saling mencetak 3 gol ke gawang lawan. Liverpool kalah 4-1 di Stadion Wembley dan hanya bermain imbang 2-2 di Stadion Anfield.

<!--more-->

5. Rekor Pertemuan Mauricio Pocehttino vs Jurgen Klopp

Laga ini bakal menjadi pertemuan kedelapan antara Manajer Spurs, Mauricio Pochettino, melawan juru taktik Liverpool, Jurgen Klopp. Dari tujuh pertandingan kontra Klopp sebelumnhya, Pochettino hanya sekali menang.

Pertemuan antara Pochettino kontra Klopp pertama kali terjadi pada Oktober 2015. Klopp saat itu sukses mencuri satu poin dari Pochettino usai bermain dengan skor akhir 0-0 di Stadion White Hart Lane, markas Tottenham saat itu.

Dalam pertemuan kedua, Klopp dan Pochetino kembali tak bisa saling mengalahkan. Hal tersebut terjadi setelah Spurs dan Liverpool kembali bermain imbang 1-1.

Musim berikutnya, Klopp baru berhasil meraih kemenangan atas Pochettino. Tak tangung-tanggung, Liverpool dua kali membenamkan Tottenham saat itu, satu di Liga Inggris dengan skor 2-0 dan satu lagi di Piala Liga dengan skor 2-1.

Pada musim lalu, giliran Pochettino yang meraih kemenangan atas Klopp. Pasukan Lili Putih melumat Liverpool 4-1 pada pertemuan pertama dan hanya bermain imbang 2-2 pada laga kedua.

Dengan sejumlah fakta tersebut, membuat laga antara Liverpool kontra Tottenham Hotspur malam ini menjadi sangat menarik untuk disaksikan. Apakah Klopp bisa mempertahankan atau menambah rekor kemenangannya atas Pochettino, atau justru Pochettino yang meraih kemenangan perdanaya atas Klopp.

PREMIER LEAGUE| TOTTENHAM HOTSPUR|LIVERPOOL FC|TELEGRAPH|MIQDARULLAH BURHAN

Berita terkait

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

6 jam lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

2 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

3 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

4 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

4 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya