Piala AFC: Timnas U-16 Tahan Vietnam 1-1, Zico Penyelamat

Reporter

Antara

Editor

Yudono Yanuar

Senin, 24 September 2018 22:07 WIB

Penyerang Timnas Indonesia U-16, Sutan Zico, berpose sambil memegang Piala Jenesys setelah berhasil mengalahkan Vietnam dalam laga final. Sutan Diego Zico berhasil mengemas empat gol dalam ajang turnamen ini. instagram.com

TEMPO.CO, Jakarta - Satu gol dari penyerang Sutan Zico berhasil menyelamatkan Timnas U-16 Indonesia dari kekalahan melawan Vietnam pada laga Grup C Piala U-16 Asia 2018, Senin, 24 September 2018.

Baca juga: Piala AFC: Iran Vs India 0-0, Timnas U-16 Indonesia Diuntungkan

Pertandingan di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia tersebut, berakhir imbang 1-1.

Gol Sutan Zico tercipta pada menit ke-49 dan berhasil menyamakan kedudukan setelah Vietnam unggul terlebih dahulu melalui gol Khuat Van Khang di menit ke-31.

Kemenangan itu membuat Indonesia masih berada di puncak klasemen sementara Grup C dengan mengumpulkan empat poin dari dua laga.

Pada partai tersebut Timnas U-16 Indonesia tidak diperkuat oleh sayap kiri andalan Mochammad Supriadi, yang baru pulih dari cedera, sejak menit pertama.

Pelatih tim berjuluk Garuda Asia tersebut, Fakhri Husaini menugaskan Mochamad Yudha, yang biasa beroperasi di posisi bek kiri, menggantikan tugas Supriadi.

Wilayah yang ditinggalkan Yudha diberikan kepada Muhammad Salman Alfarid.

Selebihnya, Fakhri tetap mempertahankan komposisi pemain yang sama seperti kala menghadapi Iran di laga perdana Grup C, Jumat (21/9) ketika Indonesia menang 2-0.

Pada laga malam ini, Indonesia menampilkan permainan yang mengandalkan operan-operan pendek dan penguasaan bola menghadapi Vietnam. Namun, ternyata lawan sudah mengantisipasi hal itu.

Vietnam bermain disiplin dan memasang pertahanan gerendel dengan menumpuk lima gelandang di lini tengah. Akibatnya, bola cenderung berkutat di tengah lapangan dan kedua tim jarang mendapatkan peluang berbahaya.

Satu-satunya sepakan tepat sasaran Indonesia di babak pertama tercipta di menit ke-14 melalui Amiruddin Bagus yang dapat ditahan kiper Nguyen Duy Dung.

Vietnam yang lebih banyak bertahan akhirnya berhasil mencetak gol di menit ke-31. Khuat Van Khang berhasil mencetak gol melalui tendangan bebas yang dieksekusi dengan kaki kirinya. Skor menjadi 1-0.

Setelah itu, Indonesia mengganti strategi dengan memasukkan Hamsa Lestaluhu menggantikan Muhammad Salman. Namun, skor 1-0 bertahan sampai turun minum.

Di babak kedua, Indonesia kembali melakukan pergantian pemain demi menambah daya dobrak. Sutan Diego Zico masuk menggantikan Amanar Abdillah.

Pada menit ke-49 atau setelah empat menit masuk lapangan, Sutan Zico menorehkan gol dan mencatatkan namanya di papan skor. Dia mencetak gol dengan kaki kirinya setelah menerima umpan mendatar dari Amiruddin Bagus.

Setelah itu, Indonesia terus tampil dominan atas Vietnam. Sutan Zico kembali mendapatkan peluang di menit ke-60, tetapi tendangan bebasnya masih melambung.

Pada menit-menit terakhir, kiper Ernando harus bekerja keras. Setidaknya dua peluang Vietnam tercipta, salah satunya tidak menghasilkan gol karena bola membentur tiang gawang.

Tak ada lagi gol tercipta sampai laga berakhir. Skor pertandingan imbang 1-1 dan kedua tim berhak atas satu poin.

Berikut susunan pemain kedua tim.

Timnas U-16 Indonesia: Ernando Ari Sutaryadi, Amiruddin Bagas, Mochamad Yudha, Komang Teguh, Fadilah Nur Rahman, David Maulana (kapten), Amanar Abdillah (46', Sutan Zico), Andre Oktaviansyah, Muhammad Salman (33', Hamsa Lestaluhu, 87' Mochammad Supriadi), Brylian Negietha, Amiruddin Bagus.

Timnas U-16 Vietnam: Nguyen Duy Dung, Vo Quoc Dan, Giap Tuan Duong, Vu Tien Long (kapten), Nguyen Van Tu, Ngo Duc Hoang (59', Dinh Thanh Trung), Khuat Van Khang, Nguyen Quoc Hoang (70', Dau Ngoc Thanh), Ngo Thanh Tai, Ha Trung Tau, Trinh Quang Truang.

Advertising
Advertising

Klasemen Grup C

M MS K GOL
POIN
1.Indonesia U16 21103:1
2.India U1621101:04
3.Vietnam U1620111:21
4.Iran U1620110:20

Berita terkait

Nova Arianto Puas dengan Kualitas Pemain Timnas U-16 Indonesia yang Ikuti Seleksi Tahap 4

28 hari lalu

Nova Arianto Puas dengan Kualitas Pemain Timnas U-16 Indonesia yang Ikuti Seleksi Tahap 4

Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto, puas dengan kualitas pemain yang mengikuti seleksi tahap keempat untuk skuad Piala AFF U-16 dan U-17.

Baca Selengkapnya

Nova Arianto Panggil 36 Pemain untuk Seleksi Kedua Timnas Indonesia U-16, Bhayangkara FC Mendominasi

32 hari lalu

Nova Arianto Panggil 36 Pemain untuk Seleksi Kedua Timnas Indonesia U-16, Bhayangkara FC Mendominasi

Nova Arianto resmi memanggil 36 pemain untuk mengikuti seleksi tahap kedua Timnas Indonesia U-16 atau Timnas U-16.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Bertemu Nova Arianto, Bicarakan Rencana Timnas U-16 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

40 hari lalu

Erick Thohir Bertemu Nova Arianto, Bicarakan Rencana Timnas U-16 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

Ketua Umum PSSI Erick Thohir bertemu dengan pelatih Timnas U-16 Indonesia Nova Arianto untuk merancang rencana masuk ke Piala Dunia U-17 2025 Qatar.

Baca Selengkapnya

Nova Arianto Berburu Pemain di Elite Pro Academy Liga 1, Segera Bentuk Kerangka Timnas Indonesia U-16

54 hari lalu

Nova Arianto Berburu Pemain di Elite Pro Academy Liga 1, Segera Bentuk Kerangka Timnas Indonesia U-16

Pelatih Timnas Indonesia U-16 atau Timnas U-16, Nova Arianto, akan berburu pemain di Elite Pro Academy atau EPA Liga 1 untuk membentuk kerangka tim.

Baca Selengkapnya

Wawancara Pelatih Timnas U-16 Nova Arianto: Saya Mau Indonesia Bermain seperti Mali di Piala Dunia U-17

56 hari lalu

Wawancara Pelatih Timnas U-16 Nova Arianto: Saya Mau Indonesia Bermain seperti Mali di Piala Dunia U-17

Nova Arianto resmi menjadi pelatih Timnas Indonesia U-16 atau Timnas U-16. Berikut wawancara Tempo di sela-sela proses seleksi pemain.

Baca Selengkapnya

3 Penyebab Nova Arianto Belum Puas dengan Seleksi Timnas U-16 Indonesia Tahap Pertama

29 Februari 2024

3 Penyebab Nova Arianto Belum Puas dengan Seleksi Timnas U-16 Indonesia Tahap Pertama

Mulai fisik hingga cara bermain menjadi beberapa kekurangan dari peserta seleksi pemain timnas U-16 Indonesia tahap pertama.

Baca Selengkapnya

Nova Arianto Belum Puas dengan Seleksi Tahap Pertama Pemain Timnas U-16

28 Februari 2024

Nova Arianto Belum Puas dengan Seleksi Tahap Pertama Pemain Timnas U-16

Pelatih Timnas U-16 Nova Arianto mengaku tidak terlalu puas dengan hasil seleksi pemain tahap pertama yang baru rampung pada Rabu, 28 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Nova Arianto Kantongi 37 Nama Pemain Diaspora untuk Timnas U-16, Hanya 9 yang Potensial Dipanggil

27 Februari 2024

Nova Arianto Kantongi 37 Nama Pemain Diaspora untuk Timnas U-16, Hanya 9 yang Potensial Dipanggil

Nova Arianto mengaku ada beberapa pemain diaspora yang menarik perhatiannya untuk dipanggil mengikuti seleksi timnas U-16 Indonesia.

Baca Selengkapnya

Seleksi Timnas U-16, Nova Arianto Pasang Music Box untuk Atasi Kecemasan Para Pemain

27 Februari 2024

Seleksi Timnas U-16, Nova Arianto Pasang Music Box untuk Atasi Kecemasan Para Pemain

Nova Arianto berharap diputarnya musik saat latihan dapat membuat calon pemain timnas U-16 Indonesia lebih rileks.

Baca Selengkapnya

Seleksi Timnas U-16 Tahap Pertama Selesai, Nova Arianto Soroti Perbedaan Kualitas Pemain pada 3 Gelombang

27 Februari 2024

Seleksi Timnas U-16 Tahap Pertama Selesai, Nova Arianto Soroti Perbedaan Kualitas Pemain pada 3 Gelombang

Nova Arianto belum menentukan siapa saja pemain yang diambil dari seleksi timnas U-16 Indonesia tahap pertama. Tahap kedua akan dimulai akhir Maret.

Baca Selengkapnya