Ridwan Kamil Sebut Sanksi Untuk Persib Bandung Berlebihan

Rabu, 3 Oktober 2018 13:19 WIB

Petugas Polrestabes Bandung menggelar rekonstruksi pengeroyokan yang dilakukan suporter Persib terhadap seorang suporter Persija, Haringga Sirla, di Stadion GLBA, Bandung, Rabu, 26 September 2018. Sebagai buntut kejadian ini, PSSI menghentikan sementara kompetisi Liga 1 Indonesia. ANTARA/Raisan Al Farisi

TEMPO.CO, Bandung - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, menganggap sanksi yang dijatuhkan PSSI terhadap Persib Bandung berlebihan. Dia menyoroti sanksi yang harus didapatkan sejumlah pemain Persib Bandung akibat laga melawan Persija Jakarta, 23 September lalu.

“Terlalu berlebihan. Karena pada dasarnya, suporternya yang bermsalah. Sehingga kalau saya lihat sampai pemainnya pun di hukum, ada yang 3,4, 5 kali tidak boleh main dan sebagainya. Itu menurut saya agak kurang adil,” kata dia di Bandung, Rabu, 3 Oktober 2018.

Ridwan Kamil mengatakan, sanksi yang diberikan Komisi Disiplin PSSI kepada pemain Persib Bandung tidak pas.

“Kalau hukuman ke pemain menurut saya sudah ada mekanismenya yaitu wasit. Kalau dia keras, kartu kuning. Kalau ekstrim, dia kartu merah. Saya kira mudah-mudahan bisa seadil-adilnya saja. Adil itu kan menempatkan segala sesuatu pada takaran dan tempatnya,” kata dia.

Dia pun mendukung langkah banding Persib Bandung atas sanksi yang dijatuhkan PSSI Tersebut.

“Saya kira, kita minta keadilan yang wajar saja,” kata Ridwan Kamil.

Komisi Disiplin PSSI menjatuhkan sejumlah sanksi pada Persib Bandung, terkait laga panas melawan Persija Jakarta 23 September 2018 lalu. Seperti diketaahui, laga yang berakhir dengan kemenangan untuk Persib itu diwarnai tewasnya suporter Persija Jakarta, Haringga Sirila, karena dikeroyok bobotoh sesaat menjelang laga dimulai.

Advertising
Advertising

Akibat kejadian itu, Komdis PSSI memerintahkan Persib Bandung untuk menjalani laga kandang tanpa penonton di Kalimantan hingga akhir musim serta menjalani laga kandang tanpa penonton di Bandung pada setengah musim kompetisi musim depan. Selain itu, suporter Persib juga dilarang menonton timnya pada laga tandang.

Panitia Pelaksana Pertandingan Persib Bandung juga dijatuhi denda Rp 100 juta, Ketua panitia pelaksana dan security officer pertandingan Persib Bandung dilarang ikut dalam kepanitian pertandingan Persib Bandung selama 2 tahun.

Semua pengeroyok Haringgga Sirilia juga dijatuhi sanksi larangan menonton sepakbola di seluruh wilayah Republik Indonesia seumur hidup.

Pemain Persib juga dijatuhi sanksi yakni Jonatan Jesus Bauma (larangan bermain 2 pertandingan), Ezechiel Ndouasel (larangan bermain 5 pertandingan), Ardi Idrus (teguran keras), Bojan Malisic (larangan bermain 4 pertandingan), serta ofisial Persib Bandung Fernando Soler (larangan masuk stadion hingga musim kompetisi 2018 berakhir).

Soal hukuman para pemain dan ofisial Persib Bandung ini sebenarnya tak terkait dengan tewasnya Haringga. Komdis memutuskan hal ini karena sejumlah insiden yang terjadi di dalam lapangan, baik dengan pemain Persija Jakarta maupun dengan wasit yang memimpin pertandingan.

Berita terkait

Tak Semua Pemain Naturalisasi Bersinar di Timnas Indonesia

15 jam lalu

Tak Semua Pemain Naturalisasi Bersinar di Timnas Indonesia

Maarten Paes menjadi naturalisasi kesekian untuk timnas Indonesia. Berikut pemain naturalisasi yang tak penuhi ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong dan Erick Thohir

20 jam lalu

Daftar Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong dan Erick Thohir

Gencar memperkuat timnas Indonesia melalui naturalisasi. Sudah berapa pemain naturalisasi di era Shin tae-yong dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

2 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

3 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

3 hari lalu

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

4 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Punya 2 Surat Tugas, Golkar Belum Putuskan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

4 hari lalu

Ridwan Kamil Punya 2 Surat Tugas, Golkar Belum Putuskan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

Ketua DPP Golkar Dave Laksono mengatakan saat ini Ridwan Kamil memiliki dua surat tugas untuk Pilkada Jakarta dan Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

6 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

6 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

PAN Tunggu Golkar soal Kepastian Sandingkan Ridwan Kamil-Zita Anjani

6 hari lalu

PAN Tunggu Golkar soal Kepastian Sandingkan Ridwan Kamil-Zita Anjani

PAN juga telah menyiapkan sejumlah alternatif nama apabila nantinya Golkar menginginkan nama lain. Ada Eko Patrio dan Lula Kamal.

Baca Selengkapnya