Liverpool Vs Manchester City, The Kop Diprediksi Kembali Kalah

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Jumat, 5 Oktober 2018 16:11 WIB

Penyerang Liverpool, Sadio Mane, mencetak gol ke gawang Manchester City dalam pertandingan Leg pertama perempat final Liga Champions di Anfield, Liverpool, 5 April 2018. REUTERS/Andrew Yates

TEMPO.CO, Jakarta - Liverpool akan menjalani laga berat melawan Manchester City pada akhir pekan ini. Skuad asuhan Jurgen Klopp dinilai akan kembali menelan kekalahan.

Paul Merson, mantan pesepakbola Inggris yang kini menjadi pengamat, menilai Liverpool mulai kehabisan tenaga setelah menjalani jadwal padat dan berat. Laga melawan Manchester City merupakan akhir dari jadwal padat dan berat tersebut sebelum memasuki jeda internasional.

Menurut Merson, permainan menekan yang diperagakan Liverpool banyak menguras tenaga para pemainnya. Meskipun hal itu sukses pada awal musim ini, dia menilai hal itu tak akan bisa bertahan lama.

Dia pun memprediksi akan ada momen dimana Roberto Firmino cs akan kehabisan tenaga pada laga melawan Manchester City dan itu bisa dimanfaatkan oleh lawan mereka.

"Saya sedikit lebih memfavoritkan Manchester City. Bagi saya, Liverpool tampak bekerja keras saat ini," ujar Merson seperti dilansir laman Sky Sports.

Advertising
Advertising

"Pekan lalu mereka menjalani pertandingan hebat melawan Chelsea, tetapi saya pikir itu mengambil korban di tim Jurgen Klopp. Permainan menekan dari depan mereka tampak seperti kerja keras sedangkan tahun lalu tampak alami."

"Saya pikir mereka akan tertidur beberapa kali selama pertandingan dan memberikan kesempatan Manchester City untuk menghukum mereka," lanjutnya.

Prediksi Merson itu bukannya tanpa alasan. Dalam tiga laga terakhir, Liverpool gagal meraih kemenangan. Rekor tak terkalahkan mereka di musim ini tercoreng oleh Chelsea di ajang Piala Carabao. Liverpool harus menyerah 2-1.

Akhir pekan lalu, Liverpool kembali bertemu Chelsea. Pada laga itu, mereka hanya bermain imbang 1-1. Tren negatif mereka ternyata berlanjut hingga Kamis kemarin. Liverpool tumbang 0-1 dari Napoli di ajang Liga Champions.

Manchester City sebenarnya juga memiliki jadwal padat seperti Liverpool. Namun, Merson menilai skuad asuhan Pep Guardiola justru memiliki kedalaman tim yang lebih baik. Hal itu membuat Guardiola lebih leluasa dalam mengatur tenaga anak asuhnya.

"Perbedaan terbesarnya (antara Manchester City dan Liverpool) adalah beberapa pemain Liverpool harus bermain sepanjang waktu dan itu akan menjadi masalah," ujarnya.

"Raheem Sterling bermain baik untuk City, tetapi dia tak bermain di sejumlah laga dan absennya dia tak terlalu bermasalah. Tetapi Mohamed Salah, Sadio Mane, Roberto Firmino, Virgil van Dijk, dan James Milner harus bermain sepanjang waktu, jika tidak maka kekuatan Liverpool akan melemah."

"Itulah alasan kenapa saya kira Manchester City akan menang. Mereka akan bermain di Anfield dan suporter Liverpool sama bagusnya seperti suporter tim lainnya, tetapi saya berpikiran soal beberapa laga terakhir dimana tim tamu mengambil sesuatu dari Liverpool," lanjutnya.

Laga Liga Inggris antara Liverpool vs Manchester City akan berlangsung pada Ahad 7 Oktober 2018 pukul 22.30 WIB. Laga ini akan disiarkan secara langsung oleh RCTI dan beIN Sports 1.

SKY SPORTS

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

16 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

1 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

3 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

4 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

4 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

4 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

5 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya