Berita Persebaya: Tulang Betis Patah, Pugliara Absen 6 Bulan

Minggu, 14 Oktober 2018 21:10 WIB

Pemain Persebaya Surabaya, Robertino Pugliara. (liga-indonesia.id)

TEMPO.CO, Jakarta - Gelandang Persebaya Surabaya, Robertino Pugliara, harus absen hingga akhir kompetisi Liga 1 musim ini. Pemain asal Argentina itu mengalami patah tulang betis kaki kanan akibat terkena tackling guntingan dari belakang yang dilakukan pemain Borneo FC Wahyudi Hamisi.

Papito, demikian Pugliara disapa, cedera saat Persebaya menjamu Borneo Sabtu malam. Ia dilanggar dengan koras oleh Wahyudi pada menit ke-19. Ia langsung dilarikan ke rumah sakit. Setelah melakukan serangkaian pemeriksaan, dokter Rumah Sakit Orthopedi Surabaya menyatakan bahwa Papito harus menjalani operasi untuk memulihkan patah tulang yang dialami.

”Saya sangat sedih lebih dari apa pun, karena tidak dapat membantu tim di tahap terakhir dan paling penting dalam kompetisi ini,” kata Pugliara dalam akun instagramnya, seperti dikutip laman resmi Persebaya. ”Terima kasih banyak atas dukungan seluruh Bonek. Salam satu nyali, Wani!”

Dalam postingannya, Pugliara juga menyertakan rekaman momen ketika kakinya digunting dari belakang oleh Wahyudi. Saat itu Pugliara yang tengah melakukan akselerasi membawa bola menuju jantung pertahanan Borneo FC dihantam dari belakang oleh Wahyudi. Ia pun langsung terkapar.

Dokter tim Persebaya Pratama Wicaksana menjelaskan bahwa Pugliara mengalami patah pada tulang betis kiri serta ada robek pada ligamen ankle. "Kondisi yang dialami Tino menyebabkan dia mengakhiri musim lebih cepat, karena proses pemulihan pasca operasi membutuhkan waktu kurang lebih enam bulan," ujar dia.

Presiden Persebaya Azrul Ananda sangat bersedih dengan kejadian yang menimpa Pugliara. “Kehilangan Robertino tentu merupakan pukulan besar bagi kami. Dia salah satu panutan tim dan sosok yang sangat profesional," kata dia.

Advertising
Advertising

Azrul melanjutkan, "Kami berharap, apa yang terjadi pada Tino, dan pada banyak pemain lain di liga di Indonesia, bisa membuka mata dan hati banyak pihak. Bahwa ini kejadian yg seharusnya bisa dipreventif kalau sportifitas benar benar dijaga dan dikawal. Tino bukanlah yg pertama dan saya khawatir bukan yg terakhir.”

Pugliara adalah salah seorang pemain terpenting Persebaya. Perannya di lini tengah tak tergantikan. Mobilitas dan visi bermainnya menjadi ruh permainan Green Force. Statistik mencatat, ayah satu putri itu sudah menyumbangkan 1 gol dan 3 assist bersama Persebaya. Selain itu, ia juga memiliki kemampuan menyalurkan bola dengan apik. Dari 25 pertandingan Green Force, sebanyak 21 kali dia menjadi starter.

PERSEBAYA

Berita terkait

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

4 jam lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

11 jam lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Pelatih Kiper Persebaya Yakin Ernando Ari Makin Semangat Lawan Uzbekistan

1 hari lalu

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Pelatih Kiper Persebaya Yakin Ernando Ari Makin Semangat Lawan Uzbekistan

Ernando Ari menjadi kiper andalan timnas U-23 Indonesia yang selalu dimainkan oleh pelatih Shin Tae-yong di empat laga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

2 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

2 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

2 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

3 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

3 hari lalu

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

Bhayangkara FC mengalahkan Barito Putera pada pekan ke-33 Liga 1 2024-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

4 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

Persik Kediri gagal menuai poin penuh saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-33 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

Bali United menjadi tim ketiga yang lolos babak Championship Series alias empat besar Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya