Kalahkan UEA 1-0, Timnas U-19 Lolos ke Perempat Final Piala AFC

Rabu, 24 Oktober 2018 21:00 WIB

Pemain Timnas Indonesia Witan Sulaeman (kanan) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Uni Emirat Arab dalam penyisihan Grup A Piala Asia U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu, 24 Oktober 2018. ANTARA/Sigid Kurniawan

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-19 berhasil maju ke babak perempat final Piala Konfederasi Sepak Bola (AFC) U-19 setelah mengalahkan Uni Emirat Arab 1-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu 24 Oktober 2018.

Baca: Timnas U-19 Unggul 1-0 pada Babak Pertama

Timnas U-19 meraih keunggulan pada babak pertama. Tapi, sejak menit ke-53 babak kedua, Timnas U-19 harus bermain dengan 10 orang setelah Nurhidayat mendapat kartu merah. Meski demikian Timnas U-19 berhasil mempertahankan keunggulan 1-0 sampai babak kedua berakhir.

Gol tunggal gelandang Witan Sulaeman membawa Timnas U-19 Indonesia mengungguli Uni Emirat Arab (UEA) dengan skor 1-0 pada babak pertama laga pamungkas Grup A Piala U-19 Asia 2018, Rabu.

Gol Witan dalam laga yang dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta tersebut diciptakan pada menit ke-23.

Advertising
Advertising

Dalam partai penentu lolos tidaknya Indonesia ke perempat final ini, penyerang tim nasional U-19 Indonesia Hanis Saghara diturunkan oleh pelatih Indra Sjafri menggantikan posisi Rafli Mursalim.

Itu merupakan penampilan perdana Hanis Saghara di Piala U-19 Asia 2018. Rafli Mursalim sebelumya bermain sejak awal pertandingan di dua laga Grup A kontra Taiwan dan Qatar, tetapi belum berhasil mencetak gol.

Selain pergantian tersebut, praktis tidak ada perubahan lain yang dilakukan pelatih timnas U-19 Indra Sjafri di skuadnya. Indra menurunkan semua pemain yang sama seperti dua laga Grup A lalu.

Menghadapi UEA, Indonesia tampil mendominasi sejak awal pertandingan. Skuat asuhan pelatih Indra Sjafri praktis tidak memberikan UEA kesempatan untuk mengembangkan permainan.

Kesempatan terbuka untuk menorehkan gol datang pada menit ke-12. Namun, sundulan Hanis Saghara persis di depan gawang UEA tak menemui sasaran.

Terus menekan, bahkan di wilayah separuh lapangan, membuat Indonesia berhasil mendapatkan gol di menit ke-23 melalui Witan Sulaeman.

Witan yang membayangi pergerakan pemain UEA berhasil memaksa lawannya melakukan kesalahan operan. Kekeliruan itu kemudian dimanfaatkan Witan untuk menggiring bola dan menaklukkan kiper Suhail Abdulla.

Sepuluh menit setelahnya, peluang kembali datang, kali ini dari tendangan bebas Saddil Ramdani. Sayang bola hasil sepakannya tepat mengarah ke penjaga gawang.

Pada menit ke-36, Witan lagi-lagi membahayakan lini belakang UEA. Akan tetapi, pemain asal Palu, Sulawesi Tengah ini tidak mampu mengarahkan bola tepat ke gawang meski sudah dalam kondisi bebas.

Tak ada gol tambahan lain dari kedua tim sampai pertandingan memasuki masa jeda. Berhasil mempertahankan keunggulan sampai laga berakhir, Indonesia akan lolos ke perempat final Piala U-19 Asia 2018.

Baca: Prediksi Indonesia Vs UEA: Indra Sjafri Janjikan Kejutan

Berikut susunan pemain kedua tim.

Timnas U-19 Indonesia: Muhamad Riyandi, Asnawi Mangkualam, Nurhidayat Haji Haris (kapten), Rachmat Irianto, Firza Andika, Syahrian Abimanyu, Muhammad Luthfi, Witan Sulaeman, Saddil Ramdani, Egy Maulana, Hanis Saghara.

Timnas U-19 UEA: Suhail Abdulla, Yousif Ali Almheiri, Ahmad Abdulla, Omar Ahmad (kapten), Ali Saleh, Abdelrahman Saleh, Mansor Ibrahim, Ahmad Fawzi, Eid Khamis, Majid Rashid, Abdulla Alnaqbi.

Berita terkait

Shin Tae-yong Anggap Trofi Tak Penting, Pilih Fokus Naikkan Level Timnas Indonesia di Asia

13 Februari 2024

Shin Tae-yong Anggap Trofi Tak Penting, Pilih Fokus Naikkan Level Timnas Indonesia di Asia

Shin Tae-yong menilai saat ini yang mesti diutamakan adalah bagaimana memajukan sepak bola Indonesia, bukan hanya mengejar trofi.

Baca Selengkapnya

Reaksi PSSI Usai Kepolisian Tangkap Elwizan Aminudin, Mantan Dokter Gadungan Timnas Indonesia

2 Februari 2024

Reaksi PSSI Usai Kepolisian Tangkap Elwizan Aminudin, Mantan Dokter Gadungan Timnas Indonesia

Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi memuji kepolisian yang telah menangkap dokter gadungan Elwizan Aminudin di rumahnya di Cibodas.

Baca Selengkapnya

Sekjen PBB Sesalkan Penundaan Voting Dewan Keamanan PBB Soal Gaza

21 Desember 2023

Sekjen PBB Sesalkan Penundaan Voting Dewan Keamanan PBB Soal Gaza

Sekjen PBB Antonio Guterres mengatakan bahwa pertempuran sengit sangat membatasi upaya PBB untuk memberikan bantuan bagi warga Gaza

Baca Selengkapnya

Dewan Keamanan PBB Kembali Tunda Sidang Soal Bantuan untuk Gaza, Dihalangi AS?

21 Desember 2023

Dewan Keamanan PBB Kembali Tunda Sidang Soal Bantuan untuk Gaza, Dihalangi AS?

Tiga hari berturut-turut Dewan Keamanan PBB menunda pemungutan suara mengenai resolusi untuk menyalurkan bantuan ke Gaza

Baca Selengkapnya

DK PBB Gelar Sidang Darurat Terkait Bantuan ke Gaza, Bakal Diveto AS Lagi?

18 Desember 2023

DK PBB Gelar Sidang Darurat Terkait Bantuan ke Gaza, Bakal Diveto AS Lagi?

Dewan Keamanan PBB menggelar voting pada Senin atas rancangan resolusi menuntut Israel dan Hamas agar membuka akses bantuan ke Gaza

Baca Selengkapnya

Bali United Hadapi Terengganu FC di Laga Terakhir Piala AFC Rabu, Stefano Cugurra Bakal Rotasi Pemain

12 Desember 2023

Bali United Hadapi Terengganu FC di Laga Terakhir Piala AFC Rabu, Stefano Cugurra Bakal Rotasi Pemain

Duel Terengganu FC vs Bali United di laga terakhir fase grup Piala AFC akan berlangsung pada Rabu malam, 13 Desember 2023.

Baca Selengkapnya

AS Tuai Kecaman karena Memveto Resolusi Gencatan Senjata Gaza di DK PBB

9 Desember 2023

AS Tuai Kecaman karena Memveto Resolusi Gencatan Senjata Gaza di DK PBB

Amerika Serikat menghadapi kritik luas setelah memveto resolusi DK PBB untuk gencatan senjata di Gaza

Baca Selengkapnya

Sekjen PBB Aktifkan Pasal 99, Dewan Keamanan PBB akan Bahas Gencatan Senjata di Gaza

7 Desember 2023

Sekjen PBB Aktifkan Pasal 99, Dewan Keamanan PBB akan Bahas Gencatan Senjata di Gaza

Dewan Keamanan PBB diperkirakan akan bertemu pada Jumat 8 Desember 2023 untuk membahas gencatan senjata di Gaza setelah Sekjen PBB aktifkan pasal 99

Baca Selengkapnya

Jejak Indonesia di Piala AFC: Musim Ini yang Terburuk, PSM dan Bali United Kandas di Babak Grup

6 Desember 2023

Jejak Indonesia di Piala AFC: Musim Ini yang Terburuk, PSM dan Bali United Kandas di Babak Grup

Musim ini, Indonesia tampil buruk di ajang Piala AFC. Dua wakil yang berlaga, Bali United dan PSM Makassar, sama-sama kandas di fase grup.

Baca Selengkapnya

Sisakan Satu Laga, PSM Makassar dan Bali United Sudah Tersingkir dari Piala AFC 2023-2024

1 Desember 2023

Sisakan Satu Laga, PSM Makassar dan Bali United Sudah Tersingkir dari Piala AFC 2023-2024

Dua wakil Indonesia, PSM Makassar dan Bali United, dipastikan gagal melaju ke babak semifinal zona ASEAN Piala AFC 2023-2024.

Baca Selengkapnya