Kalahkan Thailand, Qatar lolos ke Piala Dunia U-20

Reporter

Antara

Editor

Hari Prasetyo

Minggu, 28 Oktober 2018 19:40 WIB

Kiper timnas Qatar U-19, Salah, saat gawangnya kebobolan oleh timnas Indonesia U-19 dalam laga grup A Piala AFC U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu, 21 Oktober 2018. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Tim nasional sepak bola U-19 Qatar lolos ke Piala Dunia U-20 tahun 2019 seusai menaklukkan Thailand pada laga perempat final Piala Asia U-19 Asia 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu, 28 Oktober 2018, dengan skor 7-3.

Baca: Hadapi Jepang, Timnas U-19 Indonesia Andalkan Satu Penyerang

Qatar berhak melaju ke babak semifinal yang menjadi syarat satu tempat di Piala U-20 Dunia FIFA tahun 2019 di Polandia.

Nantinya di empat besar Piala U-19 Asia 2018, Qatar akan menghadapi pemenang laga Korea Selatan kontra Tajikistan yang berlangsung pada Kamis, 1 November, di Stadion Pakansari, Cibinong, Jawa Barat.

Dalam pertandingan kontra Thailand, Qatar sejatinya unggul 2-0 terlebih dahulu melalui gol Hashim Ali (13') dan Nasser Al Yazidi (21'). Thailand kemudian menyamakan kedudukan berkat gol Korawich Tasa (48') dan Sakunchai Saengthopo (61').

Laga berjalan dengan intensitas tinggi setelah skor imbang 2-2. Pemain pengganti Thailand Thirapak Prueangna membuat Qatar tersentak dengan golnya di menit ke-80.

Advertising
Advertising

Tapi, bek Ahmad Suhail menghidupkan kembali harapan Qatar dengan golnya melalui tendangan bebas menit ke-87.

Kedudukan seri 3-3 membuat pertandingan berlanjut ke babak tambahan 2X15 menit. Dan di sini, Thailand benar-benar mati kutu.

Qatar mulai membombardir gawang tim Gajah Putih pada menit ke-99 dengan gol yang dipersembahkan oleh penyerang Abdulrasheed Umaru. Setelahnya Qatar menorehkan tiga gol tambahan lain sumbangan Khaled Mansour (106), Abdulrasheed Umaru (117) dan Yossef Ayman (120).

Baca: Akan Nonton Timnas U-19 di TV, Presiden Jokowi: Harus Optimistis

Keberhasilan timnas U-19 Qatar menembus Piala U-20 Dunia menjadi yang keempat kalinya sepanjang sejarah keikutsertaan mereka di turnamen tersebut setelah sebelumnya pernah tampil di edisi tahun 1981, 1995 dan 2015. Prestasi terbaik Qatar di kejuaraan remaja dunia itu adalah dengan menjadi peringkat kedua pada tahun 1981

Berita terkait

Tak Semua Pemain Naturalisasi Bersinar di Timnas Indonesia

11 jam lalu

Tak Semua Pemain Naturalisasi Bersinar di Timnas Indonesia

Maarten Paes menjadi naturalisasi kesekian untuk timnas Indonesia. Berikut pemain naturalisasi yang tak penuhi ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

5 hari lalu

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

Berikut track record pertandingan timnas Indonesia vs Irak. Malam ini akan berhadapan untuk meraih posisi 3 di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Kemenparekraf Ungkap Dampak Pariwisata saat Timnas Masuk Babak Semifinal Piala Asia U-23

5 hari lalu

Kemenparekraf Ungkap Dampak Pariwisata saat Timnas Masuk Babak Semifinal Piala Asia U-23

Kehadiran Timnas di Piala Asia U-23 membuat masyarakat dunia tertarik untuk mengetahui lebih jauh mengenai Indonesia, termasuk pariwisatanya.

Baca Selengkapnya

Maarten Paes Selesai Naturalisasi, Arbitrase hingga Kariernya sebagai Kiper

6 hari lalu

Maarten Paes Selesai Naturalisasi, Arbitrase hingga Kariernya sebagai Kiper

Kiper klub Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat FC Dallas, Maarten Paes, telah menjadi warga negara Indonesia (WNI)

Baca Selengkapnya

Segini Jatah Bonus Tiap Pemain Timnas U-23 Indonesia

6 hari lalu

Segini Jatah Bonus Tiap Pemain Timnas U-23 Indonesia

Pengusaha beri Rp 23 miliar. Masing-masing pemain Timnas U-23 Indonesia akan dapat bonus berkisar Rp 605,2 juta.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia tak Lolos Final Piala Asia U-23, Berjuang Menuju Olimpiade

7 hari lalu

Timnas Indonesia tak Lolos Final Piala Asia U-23, Berjuang Menuju Olimpiade

Timnas Indonesia gagal lolos ke final Piala Asia U-23 2024 setelah kalah dari Uzbekistan pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

7 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

Para Menteri Jokowi Ikut Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan di Istana

8 hari lalu

Para Menteri Jokowi Ikut Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan di Istana

Presiden Jokowi mengundang relawan dan Menteri untuk hadir ke Istana menyaksikan dan nonton bareng semifinal AFC U-23 Indonesia lawan Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Bupati dan Wabup Kukar Dukung Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan

8 hari lalu

Bupati dan Wabup Kukar Dukung Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan

Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah dan Wakil Bupati (Wabup) Kukar, Rendi Solihin, merespon positif antusiasme masyarakat Kukar untuk menggelar nonton bareng (nobar) Timnas Indonesia vs Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Cara Shin Tae-yong Meramu Pemain Muda Dinilai Jadi Kunci Naikkan Level TImnas Indonesia di Asia

11 hari lalu

Cara Shin Tae-yong Meramu Pemain Muda Dinilai Jadi Kunci Naikkan Level TImnas Indonesia di Asia

Ronny Pangemanan menilai kombinasi pemain muda lokal dan naturalisasi di bawah arahan Shin Tae-yong melahirkan Timnas Indonesia yang bagus.

Baca Selengkapnya