Hadapi Barito Putera, Peluang Persija Dekati Puncak Klasemen

Senin, 29 Oktober 2018 15:00 WIB

Pesepak bola Persija Jakarta Jaimerson Da Silva (tengah) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya seusai menjebol gawang Persib Bandung pada laga Liga 1 di Stadion PTIK, Jakarta, Sabtu, 20 Juni 2018. Persija Jakarta menang 1-0 atas Persib Bandung. ANTARA

TEMPO.CO, Bekasi - Persija Jakarta bakal kerja keras untuk meraih poin penuh ketika menjamu Barito Putera dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, pada Selasa, 30 Oktober 2018. Tiga kali menang beruntun menjadi modal apik untuk pertandingan besok.

Baca: Klasemen Liga 1 Pekan Ke-27: Persipura Vs Persija Jakarta 1-2

"Menang besok, kita bisa benar-benar dekat dengan puncak klasemen," kata Pelatih Persija Stefano Cuggura Teco dalam jumpa pers sebelum laga. Sebelumnya, Persija menang 2-1 melawan Perseru Serui, 0-1 melawan Madura United, dan menang 2-1 melawan Persipura Jayapura.

Persija kini menempati peringkat kedua Liga 1 2018 dengan meraih nilai 45 dari 26 pertandingan. Mereka ketinggalan lima poin dari PSM Makassar di puncak klasemen.

Menurut Teco, kemenangan tiga kali beruntun tersebut membuat anak asuhnya mempunyai motivasi tinggi menghadapi Barito Putera. Apalagi, anak asuh Jacksen F. Tiago di Barito kini dihantui rekor buruk belum pernah menang di sembilan laga terakhir.

"Kami juga cukup senang bermain di Patriot, suporter bisa membantu tim dengan memberikan dukungan," kata Teco, pelatih asal Brasil ini.

Advertising
Advertising

Adapun Teco mengatakan kondisi anak asuhnya juga cukup bugar setelah perjalanan jauh dari Papua. Menurut dia, dua kali latihan fokus pada pemulihan, sedangkan latihan terakhir kemarin fokus pada taktik. "Semua pemain siap menghadapi pertandingan besok," ujar Teco.

Pelatih Persija itu mengatakan meskipun Barito Putera kehilangan Marcel Sacramento pada pertandingan besok, namun tim asal Kalimantan itu masih memiliki penyerang tajam seperti Samsul Arif. Pada putaran pertama, menurut Teco, mantan pemain Persela Lamongan tersebut sering menjadi starter. "Saya melihat teamwork mereka sangat bagus," kata Teco.

Gelandang serang Persija Jakarta, Renan Silva, mengatakan timnya kini sedang dalam performa apik. Apalagi, tim sekuat Persipura Jayapura bisa dikalahkan di kandangnya. Menurut dia, kemenangan sebelumnya menjadi semangat sendiri bagi pemain untuk meraih kemenangan berikutnya. "Barito adalah tim berat, dan bagus. Suporter agar datang memberikan semangat," ujar Renan.

Pelatih Barito Putera Jacksen F. Tiago mengatakan timnya mempunyai waktu lima hari untuk menghadapi Persija Jakarta di Bekasi. Menurut dia, laga itu akan menjadi awal balik tren kemenangan Barito di kompetisi kasta tertinggi di Indonesia. "Kami sudah menganalisa permainan Persija, bagaimana kekurangan dan kelebihan mereka," ujar Jacksen.

Baca: Lisensi Klub AFC: Persija, Arema FC, Persib Lolos Tanpa Syarat

Meskipun dihantui rekor buruk terutama pada putaran kedua, Jacksen menilai anak asuhnya tak terpengaruh. Menurut pelatih asal Brasil ini, persiapan berjalan lancar seperti biasa. "Tidak ada keraguan sedikit pun dalam menghadapi Persija besok," ujar Jacksen.

ADI WARSONO

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

21 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

5 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

5 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

5 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

5 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

5 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

6 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

7 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

8 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya