Begini Catatan Buruk Julen Lopetegui Semasa Tangani Real Madrid

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Selasa, 30 Oktober 2018 13:16 WIB

Julen Lopetegui. (AP)

TEMPO.CO, Jakarta - Real Madrid secara resmi memecat Julen Lopetegui dari kursi pelatih pada Selasa dinihari tadi. Pemecatan itu dilakukan sehari setelah dipecundangi Barcelona 1-5 dalam laga El Clasico kontra Barcelona akhir pekan kemarin.

Lopetegui tercatat menjabat sebagai pelatih Madrid selama sekitar 4 bulan. Laman statistik Opta menyebutkan bahwa di bawah komando Lopetegui, Real Madrid sempat mencatatkan sejumlah rekor buruk.

Dalam masa kepelatihannya Lopetegui mendampingi Madrid di 14 pertandingan kompetitif. Hasilnya ia hanya bisa mengantar Madrid memenangi enam di antaranya, sementara menelan kekalahan di enam laga dan dua laga berakhir dengan imbang.

Dari 14 laga tersebut, Real Madrid kebobolan 20 kali dan hanya mencetak 21 gol. Karim Benzema menjadi mesin gol Real Madrid musim ini setelah mencetak 6 gol di semua kompetisi.

Real Madrid tercatat hanya mencetak 14 gol dari 10 laga di Liga Spanyol. Itu merupakan rekor terburuk Real Madrid sejak musim 2004-2005. Sementara 14 kebobolan yang mereka alami dalam 10 laga juga yang terburuk dalam satu dasawarsa terakhir.

Advertising
Advertising

Garerth Bale cs sebenarnya tercatat sebagai tim yang paling banyak melepaskan tembakan di Liga Spanyol musim ini dengan 179 tembakan. Namun rasio konversi gol mereka yang hanya mencapai 7,82 persen merupakan yang terburuk.

Keylor Navas dan Thibaut Courtois, dua penjaga gawang Real Madrid, tercatat hanya mampu menyelamatkan 65 persen dari tembakan lawan ke gawang mereka. Itu merupakan peringkat keempat terburuk di Liga Spanyol.

Real Madrid dalam pernyataan resminya menyatakan akan menunjuk Santiago Solari sebagai pelatih sementara mereka. Solari saat ini merupakan pelatih Real Madrid Castilla yang saat ini berlaga di divisi kedua Liga Spanyol.

AS

Berita terkait

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

18 jam lalu

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

Jadwal Liga Champions akan kembali hadir tengah pekan ini. Dua pertandingan leg kedua semifinal menampilkan banyak hal menarik.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

1 hari lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

1 hari lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

1 hari lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

2 hari lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

2 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

2 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

2 hari lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

2 hari lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

5 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya