Hadapi Persebaya, Bhayangkara FC Waspadai Mantan Pemainnya Ini

Reporter

Tempo.co

Editor

Febriyan

Rabu, 21 November 2018 07:27 WIB

Pesepak Persebaya, David Da Silva (bawah) bersama rekannya Osvaldo Haay beraksi setelah membobol gawang Bali United dalam pertandingan Sepak Bola Liga 1 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Ahad, 18 November 2018. Persebaya menang 5-2. ANTARA/Nyoman Budhiana

TEMPO.CO, Jakarta - Bhayangkara FC akan menghadapi Persebaya Surabaya pada laga lanjutan Liga 1 2018 Senin pekan depan. Laga ini akan menjadi reuni pertama bagi penyerang Persebaya, David da Silva dengan mantan tim yang dibelanya di awal musim ini.

Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, mengakui bahwa mantan pemainnya itu patut diwaspadai. Apalagi performa Silva sedang meroket pasca mencetak hat-trick ke gawang Bali United akhir pekan kemarin.

Namun dia mengingatkan bahwa kekuatan Persebaya tak hanya bertumpu kepada penyerang asal Brasil itu saja.

"David da Silva pemain bertalenta dan bagus. Dia salah satu penyelesai akhir terbaik di kompetisi ini," ujarnya. "Tapi saya perlu mengingatkan kepada skuat saya, bahwa Persebaya bukan hanya David da Silva."

Silva sebenarnya sempat membela Bhayangkara FC pada sejumlah laga pra musim untuk menggantikan Ilija Spasojevic yang hengkang ke Bali United. Namun Simon McMenemy mencoretnya setelah dia dinilai tak tampil konsisten.

Advertising
Advertising

Pesepakbola berusia 29 tahun tersebut akhirnya berlabuh ke Persebaya Surabaya. Di Persebaya, Silva menjelma menjadi pencetak gol ulung. Dia tercatat telah mencetak 20 gol dan menjadi pemimpin daftar pencetak gol terbanyak musim ini. Silva bahkan tercatat telah dua kali mencetak hattrick musim ini, yaitu ke gawang Bali United dan PS Tira.

Saat Persebaya bertandang ke markas Bhayangkara FC Juli lalu, Silva memang tak mencetak gol. Namun satu assistnya mampu membawa Persebaya menahan imbang juara bertahan Liga 1 musim lalu tersebut.

LIGA INDONESIA

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

5 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

5 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

5 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

5 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

6 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

7 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

8 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Pelatih Kiper Persebaya Yakin Ernando Ari Makin Semangat Lawan Uzbekistan

9 hari lalu

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Pelatih Kiper Persebaya Yakin Ernando Ari Makin Semangat Lawan Uzbekistan

Ernando Ari menjadi kiper andalan timnas U-23 Indonesia yang selalu dimainkan oleh pelatih Shin Tae-yong di empat laga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya