Hadapi Liverpool, Manchester United Juga Dilanda Badai Cedera

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Jumat, 14 Desember 2018 16:13 WIB

Pemain MU, Marcus Rashford berselebrasi setelah menjebol gawang Liverpool dalam laga lanjutan Liga Inggris di Old Trafford, Inggris, 10 Maret 2018. Dua gol kemenangan MU tercipta lewat tendangan Marcus Rashford pada menit ke-14 dan 24. AP Photo

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, kembali dipusingkan dengan badai cedera yang menerpa timnya sebelum laga melawan Liverpool Ahad mendatang. Daftar pesakitan Manchester United semakin panjang setelah Marcos Rojo juga mengalami cedera pada laga melawan Valencia di Liga Champions Kamis kemarin.

Rojo yang baru saja pulih dari cedera dikabarkan kembali harus masuk ruang perawatan. Bek asal Argentina itu ditarik keluar pada pergantian babak dan digantikan oleh Ashley Young yang awalnya direncanakan untuk diistirahatkan.

Mourinho dipastikan masih akan kehilangan Chris Smalling, Victor Lindelof, Matteo Darmian, dan Diogo Dalot di lini belakang. Dengan cederanya Rojo, praktis Manchester United hanya memiliki Phil Jones, Eric Bailly, Luke Shaw, Ashley Young dan Antonio Valencia untuk mengawal lini pertahanannya.

Tak hanya di lini belakang. Manchester United juga masih akan kehilangan Alexis Sanchez dan Anthony Martial. Namun untuk posisi itu Mourinho tak perlu khawatir karena memiliki banyak stok pemain. Marcus Rashford, Jesse Lingard hingga Paul Pogba bisa diturunkan di posisi tersebut.

Sementara dua pemain yang absen pada laga melawan Valencia, David De Gea dan Nemanja Matic, dipastikan siap bermain saat menghadapi Liverpool. Mourinho sengaja menyimpan keduanya untuk lawatan ke Liverpool karena laga melawan Valencia tak lagi mempengaruhi peluang mereka yang telah lolos ke babak 16 besar.

Advertising
Advertising

Liverpool di sisi lain, juga sedang mengalami badai cedera, namun tak separah Manchester United. Liverpool hanya akan kehilangan bek Joe Gomez dan Joel Matip pada laga akhir pekan ini. Keduanya mengalami cedera patah tulang.

Manajer Jurgen Klopp praktis hanya memiliki Virgil van Dijk dan Dejan Lovren untuk menjadi benteng pertahanan di depan gawang Alisson Becker.

Laga Liga Inggris antara Liverpool vs Manchester United akan berlangsung pada Ahad 16 Desember 2018 pukul 23.00 WIB.

MAN UTD

Berita terkait

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

21 menit lalu

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

Simak komentar Erik ten Hag setelah Manchester United dipermalukan 0-4 di markas Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

50 menit lalu

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

Manchester United terancam tak lolos ke kompetisi Eropa musim depan setelah kalah 0-4 dari Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

1 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

Manchester United mendapat malu dan kalah 0-4 di kandang Crystal Palace pada pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

8 jam lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

13 jam lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

21 jam lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

1 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sangat puas dengan kemenangan 4-2 yang diraih timnya dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

Liverpool mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 4-2 dalam matchday ke-36 Liga Inggris 2023/24.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

9 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

9 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya