Chelsea Tumbangkan Malmo 2-1, Sarri Soroti Lini Belakangnya

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Jumat, 15 Februari 2019 10:46 WIB

Pemain Malmo, Rasmus Bengtsson dan Johan Dahlin, mencoba menghentikan penyerang Chelsea, Olivier Giroud dalam pertandingan leg pertama babak 32 besar Liga Eropa di Stadion Swedbank, Malmo, Swedia, 15 Februari 2019. Action Images via Reuters/Peter Cziborra

TEMPO.CO, Jakarta - Chelsea berhasil menumbangkan klub Swedia, Malmo FF, pada laga pertama babak 32 besar Liga Europa Jumat dini hari tadi. Kemenangan tipis 2-1 itu tak membuat Pelatih Maurizio Sarri puas.

Dalam konferensi pers pasca pertandingan, Sarri menyesali satu gol Malmo yang bersarang ke gawang Kepa Arrizabalaga. Menurut dia, Chelsea kemungkinan akan kebobolan lebih banyak gol jika lawan yang mereka hadapi lebih kuat.

"Jika kami kebobolan seperti ini pada laga melawan Manchester City atau Manchester United atau Tottenham Hotspur, bisa jadi kami akan kebobolan tiga gol dalam sepuluh menit. Jadi, saya pikir kami harus lebih baik lagi," kata Sarri.

Lini belakang Chelsea memang layak mendapatkan sorotan. Sejak awal musim ini, di Liga Inggris saja gawang Chelsea total telah kebobolan 29 gol.

Jumlah itu memang bukan yang terburuk dari tim-tim papan atas Liga Inggris. Namun yang mengkhawatirkan adalah 12 gol diantaranya tercipta pada empat laga.

Advertising
Advertising

Hal itu membuat Chelsea tampil tak konsisten sejak paruh kedua musim ini dimulai pada Januari lalu. Sarri pun tampaknya menyadari hal itu.

Dalam konferensi pers dini hari tadi, Sarri menegaskan bahwa mereka harus mulai menunjukkan konsistensi permainan. Dia menyoroti mental bertanding dan konsentrasi anak asuhnya yang kerap buyar saat berada di lapangan.

"Saya merasa kami harus punya konsistensi dan keberlanjutan. Saya pikir, kami harus punya mental yang bisa melihat setiap pertandingan dengan tekad dan fokus yang sama," ujarnya.

Lini belakang Chelsea akan menghadapi tantangan lebih berat lagi hingga akhir bulan ini. Pasalnya mereka harus melakoni lawan-lawan yang lebih berat dari Malmo FF.

Manchester United menanti mereka di Piala FA pada pekan depan sementara Manchester City menanti di laga final Carabao Cup 24 Februari mendatang. David Luiz cs harus menahan gempuran Tottenham Hotspur empat hari berselang. Belum lagi mereka harus mempertahankan keunggulan atas Malmo pada laga kedua semifinal Liga Europa pada Jumat pekan depan.

THE SUN

Berita terkait

Bayer Leverkusen Berpeluang Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan Benfica Saat Jamu AS Roma di Liga Europa

1 jam lalu

Bayer Leverkusen Berpeluang Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan Benfica Saat Jamu AS Roma di Liga Europa

Bayer Leverkusen akan menjamu AS Roma dengan keunggulan agregat 2-0 pada laga leg kedua semifinal Liga Europa pada Kamis waktu setempat, 9 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

16 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

Chelsea berpesta gol di gawang West Ham United dan mengalahkan lawannya itu dengan skor 5-0 dalam pertandingan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Liga Europa Leg Pertama Semifinal: AS Roma vs Bayer Leverkusen 0-2, Marseille vs Atalanta 1-1

3 hari lalu

Rekap Hasil Liga Europa Leg Pertama Semifinal: AS Roma vs Bayer Leverkusen 0-2, Marseille vs Atalanta 1-1

Bayer Leverkusen mengalahkan AS Roma dengan skor 2-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Europa. Marseille vs Atalanta Imbang.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

3 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

4 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

8 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

12 hari lalu

Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

12 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

13 hari lalu

Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

Simak kabar kedua tim menjelang derby London Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan.

Baca Selengkapnya

Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

15 hari lalu

Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

Gol tunggal Bernardo Silva membawa Manchester City mengalahkan Chelsea 1-0 pada semifinal Piala FA.

Baca Selengkapnya