Hasil Liga Inggris, Everton Vs Chelsea 2-0

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Senin, 18 Maret 2019 02:13 WIB

Pemain Chelsea, Olivier Giroud berselebrasi bersama rekannya, Willian setelah menjebol gawang Dynamo Kiev dalam laga kedua babak 16 besar Liga Eropa di NSC Olympiyskiy, Ukraina, Jumat dinihari, 15 Maret 2019. Chelsea pesta gol di kandang Dynamo Kiev dengan skor akhir 5-0 pada laga kedua putaran 16 besar Liga Europa. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Chelsea gagal meraih kemenangan saat bertandang ke Stadion Goodison Park, markas Everton, Senin dini hari 18 Maret 2019. Skuad asuhan Maurizio Sarri harus pulang dengan menelan kekalahan 2 dua gol tanpa balas.

Bermain di kandang lawan, Chelsea sebenarnya mampu tampil agresif pada awal babak pertama. Dalam enam menit pertama saja mereka sebenarnya memiliki tiga kesempatan emas, dua lewat Eden Hazard dan satu lewat Gonzalo Higuain. Namun sayangnya dua kesempatan digagalkan oleh penjaga gawang Jordan Rickford sementara tendangan Hazard lainnya hanya membentur tiang gawang.

Everton sendiri sebenarnya hanya mampu sesekali mengancam gawang Chelsea lewat serangan balik dan situasi bola mati. Namun strategi yang diterapkan oleh Marco Silva lebih berhasil untuk membuahkan gol.

Setelah bermain 0-0 pada babak pertama, Everton mengejutkan Chelsea pada awal babak kedua. Mereka mencetak gol lewat penyerang Richarlison yang memanfaatkan situasi tendangan pojok.

Pemain asal Brasil tersebut berhasil menyambar bola muntah setelah penjaga gawang Kepa Arrizabalaga gagal menangkap sempurna sundulan Dominic Calvert-Lewin yang menyabut umpan pojok dari Gylfi Sigurdsson.

Advertising
Advertising

Tersengat gol Everton, Chelsea berupaya lebih melancarkan serangan. Namun hal itu justru berbuah petaka. Marcos Alonso terpaksa menjatuhkan Richarlison di kotak terlarang pada menit ke-71 sehingga wasit menunjuk titik putih.

Sigurdsson yang menjadi algojo sebenarnya tak berhasil langsung mencetak gol. Tendangannya masih ditepis oleh Kepa, namun bola pantulan berhasil dia sambar kembali dan membuat skor menjadi 2-0.

Sembilan menit berselang Everton bahkan nyaris mengubah skor menjadi 3-0. Namun kali ini Kepa berhasil menepis tendangan Theo Walcott yang baru saja masuk menggantikan Juan Bernard.

Kekalahan itu membuat Chelsea semakin jauh dari posisi empat besar klasemen Liga Inggris. Mereka masih tertahan di posisi keenam dengan 57 angka dari 31 laga. Chelsea tertinggal tiga angka dari Arsenal.

Bagi Everton, kemenangan tersebut mengangkat posisi mereka ke peringkat kesebelas klasemen Liga Inggris.

Berita terkait

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

2 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

Chelsea berpesta gol di gawang West Ham United dan mengalahkan lawannya itu dengan skor 5-0 dalam pertandingan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

19 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

22 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

2 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

3 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

5 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

6 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

6 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya