Perebutan 4 Besar: Matic Ancam Arsenal, Spurs, dan Chelsea

Reporter

Terjemahan

Editor

Hari Prasetyo

Senin, 18 Maret 2019 11:45 WIB

Pemain Manchester United Nemanja Matic melihat pemain Juventus Paulo Dybala melepaskan tendangannya dan berhasil menjebol gawang Manchester United dalam penyisihan Liga Champions grup H di Old Trafford, Manchester, Inggris, 23 Oktober 2018. Reuters/Jason Cairnduff

TEMPO.CO, Jakarta - Nemanja Matic memperingatkan Arsenal, Chelsea, dan Tottenham Hotspur bahwa perebutan masuk zona empat besar Liga Primer Inggris pada tujuh sampai delapan laga terakhir musim ini tidak akan mudah. Matic menegaskan Manchester United kini sangat fokus membidik tiket kualifikasi Liga Champions, setelah tersingkir dari Piala FA.

Manchester United disingkirkan Wolverhampton Wanderers pada perempat final Piala Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) di Molineux, Minggu 17 Maret 2019, dengan skor 2-1. Hasil itu menyusul kekalahan 0-2 United di kandang Arsenal dalam Liga Primer Inggris.

Manchester United menghadapi undian besar dalam perempat final Liga Champions musim ini karena harus melawan Barcelona. Karena itu mengamankan target untuk finis dalam empat besar liga domestik musim ini, sangat penting buat United karena jadi jaminan ikut kualifikasi Liga Champions 2019-20.

Hanya ada selisih empat poin di antara peringkat ketiga Tottenham Hotspur dan urutan keenam Chelsea. United saat ini ada di urutan kelima da Arsenal keempat. Liverpool dan Manchester City yang sudah susah dikejar di dua teratas.

Matic memperingatkan rival-rival mereka alam perebutan zona Liga Champions bahwa United tidak mau menyerah tanpa berjuang keras lebih dulu.

Advertising
Advertising

“Kami akan berusaha memberikan penampilan terbaik sekarang untuk mencapai empat besar. Kami tidak boleh membiarkannya begitu saja,” kata Matic. “Kami punya delapan pertandingan dalam Liga Primer Inggris dan bertarung untuk empat besar.”

“Chelsea, Arsenal, dan Tottenham akan memberikan permainan terbaik mereka untuk masuk empat besar. Semua orang tahun itu. Jika anda lihat dua bulan lalu, kami ketinggalan 11 poin dari Chelsea dan sekarang posisi kami lebih baik,” Matic melanjutkan.

“Kami punya delapan pertandingan final yang akan dimainkan. Jadi kami mesti belajar dari kejadian terakhir,” gelandang jangkar Manchester United ini melanjutkan.

Ole Gunnar Solskjaer berpeluang besar menjadi manajer tetap Manchester United setelah prestasinya yang mengesankan sebagai manajer sementara. Matic tidak percaya dua kekalahan terakhir menggugurkan peluang Solskjaer. “Saya ingin dia bertahan. Ia manajer hebat dan sangat positif,” kata gelandang Manchester United ini.

METRO.CO.UK | SKY SPORTS

Berita terkait

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

2 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

3 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

4 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

5 hari lalu

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

Ethan Wheatley debut pertamanya di bawah asuhan Erik ten Hag dalam tim senior Manchester United menghadapi Sheffield Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

7 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

8 hari lalu

Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya