Barcelona Ajukan Penawaran Untuk Matthjis de Ligt

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Rabu, 20 Maret 2019 15:51 WIB

Pemain timnas Belanda, Matthijs de Ligt, dan pemain Jerman, Timo Werner, berebut bola dalam laga lanjutan Liga A Grup 1 UEFA Nations League 2018, di Johan Cruijff Arena, Belanda, Sabtu, 13 Oktober 2018. Kemenangan ini membuat sejarah baru bagi Belanda, lantaran menjadi kemenangan pertama tim Holland atas Jerman sejak 2002. REUTERS/Piroschka Van de Wouw.

TEMPO.CO, Jakarta - Barcelona dikabarkan telah mengajukan penawaran kepada Ajax Amsterdam untuk memboyong bek Matthijs de Ligt musim depan. Mereka disebut optimis bisa merampungkan negosiasi tersebut dalam satu bulan ke depan.

Media Spanyol Sport menyebutkan bahwa sumber mereka di internal Barcelona menyebutkan bahwa klub asal Catalan tersebut telah mengajukan proposal dengan nilai 60 juta euro atau sekitar Rp 966 Miliar kepada Ajax. Nilai tersebut belum termasuk sejumlah bonus yang bisa didapatkan Ajax jika De Ligt mampu memenuhi sejumlah persyaratan.

Selain itu, Barcelona juga disebut siap menyodorkan kontrak berdurasi lima tahun kepada si pemain. De Ligt disebut akan mendapatkan bayaran yang sama seperti yang diterima rekannya, Frenkie de Jong, yang telah lebih dulu memastikan hengkang ke Barcelona musim depan.

Sumber tersebut juga menyatakan bahwa internal Barcelona sangat optimis dapat merampungkan transfer tersebut. Tawaran Barcelona dianggap sangat bagus untuk dilewatkan oleh Ajax.

Barcelona kemungkinan akan terganjal oleh si pemain. De Ligt kabarnya meminta jaminan menjadi pilihan utama di lini belakang Barcelona. Padahal, dia masih harus bersaing dengan Gerard Pique untuk posisi bek tengah berkaki kanan.

Advertising
Advertising

Barcelona tak dapat menjamin hal itu. Namun dengan usia Pique yang sudah menginjak 32 tahun Barcelona berharap bisa meyakinkan De Ligt bahwa dia merupakan pemain penting bagi mereka di masa depan.

Ajax Amsterdam belum memberikan tanggapan atas tawaran Barcelona itu. Mereka tampaknya masih menunggu proposal lainnya karena De Ligt juga diminati oleh Juventus, PSG dan Bayern Munchen.

SPORT

Berita terkait

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

1 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

1 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

3 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

6 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

7 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

7 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

8 hari lalu

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

Selama bertahun-tahun, penduduk lingkungan La Salut di Barcelona harus berebut bus dengan banyak wisatawan.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

8 hari lalu

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

Pertandingan pekan ke-32 La Liga atau Liga Spanyol akan mempertemukan dua tim raksasa, Real Madrid vs Barcelona, dalam laga bertajuk El Clasico.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-32 dan Klasemennya: Ada El Clasico Real Madrid vs Barcelona

8 hari lalu

Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-32 dan Klasemennya: Ada El Clasico Real Madrid vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol pekan ke-32 pada akhir minggu ini akan menampilkan laga besar: El Clasico antara Real Madrid dan Barcelona.

Baca Selengkapnya

Kandas di Perempat Final Liga Champions, Mengapa Atletico Madrid Bisa Lolos ke FIFA Club World Cup 2025?

11 hari lalu

Kandas di Perempat Final Liga Champions, Mengapa Atletico Madrid Bisa Lolos ke FIFA Club World Cup 2025?

Klub Spanyol, Atletico Madrid, berhasil mengamankan tempat di Piala Dunia Antar Klub atau FIFA Club World Cup edisi 2025.

Baca Selengkapnya