Artur Gevorkyan, Penyerang Baru Persib, Ini Hasil Tes Medisnya

Reporter

Tempo.co

Editor

Hari Prasetyo

Kamis, 18 April 2019 10:36 WIB

Artur Gevorkyan (persib.co.id)

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain baru Persib, Artur Gevorkyan, telah menjalani tes medis di Indonesia Sport Medicine Center (ISMC), Jakarta, Selasa 16 April 2019. Dokter ISMC, dr. Antonius Andi Kurniawan, Sp. KO menyatakan, penyerang berkebangsaan Turkmenistan itu telah menjalani semua tes dengan sangat baik.

"Pertama kita melakukan pemeriksaan EKG, kondisinya bagus tidak ada kelainan pada jantungnya," kata Andi.

"Kondisi pernapasannya, pemeriksaan otot, sendi dan tulangnya semua bagus, tidak ada cedera dan riwayat cedera juga," ia menambahkan.

Karena itu, Andi menegaskan jika pemain kelahiran Asgabat, 22 November 1984 ini dalam kondisi prima dan dinyatakan siap untuk menjalani kompetisi.

"Ketika pemeriksaan VO2 Max juga hasilnya cukup baik. Saya rasa Artur pemain yang siap untuk bertanding," tegasnya.

Advertising
Advertising

Artur Gevorkyan untuk pertama kalinya datang ke Indonesia. Namun, Artur mengaku pernah satu tim dengan bek Persib, Bojan Malisic, di Nasaf Qarshi FC di Liga Utama Uzbekistan, beberapa tahun silam. Akan bertemu rekan lamanya, tentu menjadi kesan tersendiri bagi pemain berkebangsaan Turkmenistan ini. Ia pun mengaku semakin termotivasi untuk bisa bergabung dengan Maung Bandung musim 2019 ini.

"Ya, saya sangat senang ternyata bisa bertemu Bojan di sini. Kami pernah bermain bersama di musim 2011. Ini luar biasa," ungkap penyerang kelahiran Asgabat, 22 November 1984 ini.

Artur menyebut, bersama Mali pernah mengantarkan Nasaf Qarshi FC merengkuh gelar juara Piala AFC pada musim tersebut.

"Dia (Mali) pribadi yang sangat baik. Selalu respect terhadap semua orang dan tentu pemain yang sangat profesional. Dia pemain yang hebat," ia melanjutkan.

Termotivasi hal tersebut, Artur bertekad untuk membawa Maung Bandung kembali berprestasi di musim 2019. "Saya dengar Persib tim yang luar biasa. Saya siap bekerja keras, bekerjasama di sini," tegasnya. Artur Gevorkyan didatangkan Persib untuk mengisi satu slot pemain asing Asia di Liga 1 2019.

PERSIB.CO.ID

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

5 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

6 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

6 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

6 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

6 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

8 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

8 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

9 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya