Manchester City Incar Dua Bek Ini Untuk Gantikan Vincent Kompany

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Selasa, 21 Mei 2019 16:25 WIB

Kapten Manchester City, Vincent Kompany mengangkat trofi saat merayakan kemenangan di Piala FA setelah mengalahkan Watford di Stadion Wembley, London, 18 Mei 2019. Manchester City pun memastikan diri sebagai tim pertama dalam sejarah yang menyapu bersih semua gelar juara di Inggris, setelah sebelumnya memenangi Piala Liga Inggris dan Liga Primer Inggris. REUTERS/David Klein

TEMPO.CO, Jakarta - Manchester City disebut tengah mengincar bek Leicester City, Harry Maguire pada bursa transfer musim panas ini. Maguire rencananya akan mengisi tempat yang ditinggalkan oleh Vincent Kompany.

Penambahan tenaga di lini belakang tampaknya akan menjadi fokus utama Manchester City pada bursa transfer musim panas kali ini. Bukan hanya Kompany, mereka juga kabarnya akan ditinggalkan bek Nicolas Ottamendi yang ingin mendapatkan waktu bermain lebih banyak.

Dengan begitu, Manchester City hanya akan memiliki Jones Stone dan Aymeric Laporte sebagai bek tengah yang bisa digunakan Manajer Pep Guardiola. Karena itu, Manchester City disebut mengincar Maguire yang juga merupakan bek tengah andalan Timnas Inggris.

Pep Guardiola sebenarnya sudah tertarik mendatangkan Maguire pada bursa transfer musim panas lalu. Namun Leicester City tampak menutup pintu setelah Manchester City memaksa mereka menjual Riyad Mahrez.

Pada bursa transfer musim panas ini Manchester City tampaknya akan menggunakan strategi yang sama agar Leicester City menjual Maguire. Mereka akan mendekati si pemain agar dia meminta Leicester City menjualnya.

Advertising
Advertising

Manajer Leicester City, Brendan Rodgers sendiri telah menegaskan bahwa skuadnya tak akan diisi oleh pemain yang tak 100 persen ingin bermain untuk timnya. Meskipun tak menyebutkan siapa yang dimaksud, namun pernyataan Rodgers itu tampak menyentil sejumlah pemain Leicester yang disebut ingin hengkang dari Stadion King Power.

Selain Harry Maguire yang diincar Manchester City, punggawa Leicester City lainnya seperti James Maddison dan Ben Chilwell memang disebut ingin hengkang.

Selain Harry Maguire, Manchester City juga disebut menyiapkan langkah untuk memboyong Matthijs de Ligt. Bek muda asal Ajax Amsterdam itu dianggap cocok dengan gaya permainan Pep Guardiola yang juga bermuara dari total football.

Namun untuk mendapatkan De Ligt Manchester City harus bersaing dengan Barcelona, Bayern Munchen serta Juventus yang juga menginginkan pemuda berusia 19 tahun tersebut. Transfer Matthijs de Ligt juga disebut akan sulit karena agennya, Mino Raiola, baru saja mendapatkan hukuman larangan beraktifitas selama bursa transfer musim panas ini.

SKY SPORTS| MIRROR

Berita terkait

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

4 jam lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

2 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

Manchester City menang telak 4-0 saat bertandang ke Brighton dalam laga tunda pekan ke-29 Liga Inggris. Simak klasemen dan top skor terkini.

Baca Selengkapnya

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

7 hari lalu

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

Menjelang laga semifinal Manchester United melawan Coventry City di semifinal Piala FA, Erik ten Hag mengungkapkan pengakuan mengejutkan.

Baca Selengkapnya

Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

7 hari lalu

Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

Pemenang duel Coventry City vs Manchester United ini akan berhadapan dengan Manchester City yang sudah memastikan lolos final Piala FA.

Baca Selengkapnya

Diwawancarai Gary Lineker setelah Manchester City Lolos ke Final Piala FA, Guardiola Ngomel Panjang Lebar

7 hari lalu

Diwawancarai Gary Lineker setelah Manchester City Lolos ke Final Piala FA, Guardiola Ngomel Panjang Lebar

Manchester City lolos ke final Piala FA setelah mengalahkan Chelsea 1-0 di Wembley, Pep Guardiola mengomel panjang lebar soal pengaturan jadwal.

Baca Selengkapnya

Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

7 hari lalu

Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

Gol tunggal Bernardo Silva membawa Manchester City mengalahkan Chelsea 1-0 pada semifinal Piala FA.

Baca Selengkapnya

Arsenal Bisa Fokus Berburu Gelar Liga Inggris Usai Tersingkir dari Liga Champions

8 hari lalu

Arsenal Bisa Fokus Berburu Gelar Liga Inggris Usai Tersingkir dari Liga Champions

Bagaimana Mikel Arteta menakar peluang Arsenal meraih gelar Liga Inggris musim ini?

Baca Selengkapnya

Duel Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA, Cole Palmer Tak Perlu Buktikan Diri

8 hari lalu

Duel Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA, Cole Palmer Tak Perlu Buktikan Diri

Manajer Chelsea Mauricio Pochettino mengingatkan Cole Palmer agar tidak menjadikan laga melawan Manchester City sebagai ajang pembuktian.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA Sabtu Malam

8 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA Sabtu Malam

Simak kabar terbaru kedua tim, termasuk perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan Manchester City vs Chelsea di semifinal Piala FA Sabtu ini.

Baca Selengkapnya

Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

9 hari lalu

Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

Manchester City akan menghadapi Chelsea di babak semifinal Piala FA yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu, 23.15 WIB, 20 April 2024.

Baca Selengkapnya