Ada 6 Pemain Muslim di Final Liga Champions, Apakah Mereka Puasa?

Reporter

Indosport

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 1 Juni 2019 20:37 WIB

Pemain Liverpool Mohamed Salah dan Sadio Mane. Reuters/Jason Cairnduff

TEMPO.CO, Jakarta - Terdapat enam pemain beragama Islam yang mempekuat dua tim yang akan tampil di final Liga Champions 2018/2019, yakni Liverpool dan Tottenham Hotspur. Mereka pun masih menjalankan ibadah puasa di hari sebelum kick off dilakukan di di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Sabtu waktu setempat atau Ahad dinihari WIB.

Pemain-pemain muslim dari kubu Tottenham Hotspur yang bakal berlaga di final Liga Champions 2018/19 ialah Moussa Sissoko dan Serge Aurier. Sedangkan di kubu Liverpool ada Mohamed Salah, Sadio Mane, Xherdan Shaqiri, dan Naby Keita.

Untuk nama terakhir tampaknya tak bisa ikut tampil bersama Liverpool lantaran tengah mengalami cedera. Sementara pemain muslim lainnya diprediksi bisa tampil.

Siapapun yang akan tampil di final Liga Champions 2018/2019 nantinya sepertinya bakal tetap berpuasa ketika peluit wasit dibunyikan sebagai tanda dimulainya pertandingan. Hal ini dikarenakan kick off laga Tottenham Hotspur vs Liverpool di final Liga Champions 2018/2019 ialah pukul 21:00 waktu Madrid sesuai ketetapan UEFA. Menurut laman Muslim Pro, waktu salat di Madrid menunjukkan kalau waktu berbuka puasa atau azan magrib jatuh pukul 21:44 waktu setempat.

Terkait hal ini, Salah mengaku kalau dirinya tetap menjalankan ibadah puasa ketika bertanding di final Liga Champions 2018/2019 nanti. "Puasa sangat bermakna buat saya. Karena itu, saya sangat senang dan merasa baik-baik saja," ujar Salah seperti dilansir King Fut, belum lama ini.

Advertising
Advertising

Meski begitu pelatih Liverpool Jurgen Klopp berkomentar kalau dirinya tak khawatir terhadap anak asuhnya yang menjalankan ibadah puasa. "Tak masalah sama sekali dengan para pemain yang menjalankan puasa karena saya menghormati agama mereka," kata Klopp seperti dikutip Sky Sports.

Bagi Klopp, para pemain muslim di Liverpool selalu tampil luar biasa bagus saat berpuasa ataupun tidak. Maka keyakinan tersebut selalu dibayar maksimal oleh para pemain.

Ulama Inggris Ajmal Masroor memberikan saran kepada para pemain muslim agar tetap menjalankan ibadah puasa di final Liga Champions 2018/2019 nanti. "Puasa Ramadan tidak akan menghancurkan karier pemain sepak bola. Doa-doa orang berpuasa bakal didengar lebih cepat oleh Allah SWT," kata Masroor seperti dikutip Mirror, Jumat.

INDOSPORT

Berita terkait

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

23 jam lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

2 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Jadi Tersangka Penistaan Agama, Galih Loss Minta Maaf ke Umat Muslim

2 hari lalu

Jadi Tersangka Penistaan Agama, Galih Loss Minta Maaf ke Umat Muslim

Konten kreator TikTok Galih Loss meminta maaf atas konten video tebak-tebakannya dengan seorang anak kecil yang dianggap menistakan agama.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

4 hari lalu

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.

Baca Selengkapnya

Kongres India Minta Narendra Modi Ditindak atas Komentarnya tentang Umat Islam

5 hari lalu

Kongres India Minta Narendra Modi Ditindak atas Komentarnya tentang Umat Islam

Narendra Modi menyebut umat Islam sebagai "penyusup" dalam pidato kampanyenya sehingga memicu kecaman luas dari kelompok oposisi.

Baca Selengkapnya

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

6 hari lalu

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

PSG unggul 11 poin dari tim di bawahnya dengan lima laga tersisa Ligue 1 Prancis yang belum dimainkan musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

7 hari lalu

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

8 hari lalu

Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

Nacho Fernandez dikabarkan akan meninggalkan Real Madrid pada akhir musim 2023-2024

Baca Selengkapnya

Arsenal Bisa Fokus Berburu Gelar Liga Inggris Usai Tersingkir dari Liga Champions

8 hari lalu

Arsenal Bisa Fokus Berburu Gelar Liga Inggris Usai Tersingkir dari Liga Champions

Bagaimana Mikel Arteta menakar peluang Arsenal meraih gelar Liga Inggris musim ini?

Baca Selengkapnya

Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

9 hari lalu

Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

Manchester City akan menghadapi Chelsea di babak semifinal Piala FA yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu, 23.15 WIB, 20 April 2024.

Baca Selengkapnya