Bermateri Pemain Liga 2, PSS Sleman Bertekad Kalahkan Persija

Selasa, 2 Juli 2019 18:45 WIB

Gelandang PSS Sleman, Brian Ferreira. (liga-indonesia.id)

TEMPO.CO, Yogyakarta - Pertemuan PSS Sleman versus Persija Jakarta dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Rabu 3 Juli 2019, diprediksi berlangsung menarik. Selaku tim promosi Liga 1, PSS mengakui materi pemain mereka masih kalah dibanding Persija yang menjadi juara Liga 1 musim lalu.

Namun, rekor PSS Sleman sebagai tim promosi tak bisa diabaikan. Dari empat laga yang dijalani dalam Liga 1 2019, Laskar Super Elang Jawa belum pernah kalah. Bahkan tim kuat seperti Arema FC pun telah digilas PSS saat laga perdana Liga 1 2019 dengan skor 3-1. Sementara saat menghadapi tim unggulan Persipura Jayapura di kandangnya, PSS juga berhasil menahan imbang 1-1.

Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro menyatakan materi pemain PSS memang tak banyak berubah pasca mereka juara Liga 2 2018.

"Kami di PSS memang banyak pemain dari Liga 2, tapi itu menjadi salah satu motivasi anak anak untuk menunjukkan bahwa mereka tidak jauh berbeda dengan yang ada (di Liga 1), hanya kalah pengalaman saja," ujar Seto dalam keterangan Selasa 2 Juli 2019.

Seto menuturkan, meski saat ini pihaknya masih meraba kekuatan Persija di bawah asuhan pelatih barunya,Julio Banuelos, namun ada sedikit ciri yang bisa ia tangkap dari laga Persija yang sudah dijalani.

Advertising
Advertising

"Kami tidak tahu persis bagaimana pelatih baru Persija ini dibandingkan sebelumnya, namun karena mungkin dari Spanyol yang kami waspadai soal (taktik bermain) kolektivitas dan akselaratifnya," ujar pelatih yang telah mengantongi lisensi kepelatihan AFC Pro itu.

Seto menilai Persija ditangani pelatih manapun tetap akan menjadi tim kuat karena pengalaman bermainnya yang panjang. Pergantian pelatih Persija menurut Seto hanya mempengaruhi pada cara penyampaian bermain dan motivasi yang diberikan.

Kapten PSS Sleman Bagus Nirwanto menuturkan menghadapi Persija yang dikenal kuat kolektivitasnya di lapangan, jelas tak bisa mengandalkan peruntungan secara individual. "Kami harus perkuat dari sisi organisasi agar bisa memetik kemenangan besok," ujarnya.

PRIBADI WICAKSONO

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

5 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

5 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

6 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

6 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

6 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

6 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

8 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

8 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya