Liga 1: Persib Bandung Benahi Fisik Lawan Tira Persikabo

Reporter

Aminuddin

Senin, 9 September 2019 22:23 WIB

Pemain Persib Bandung melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang PSS Sleman pada laga lanjutan liga I di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat, 30 Agustus 2019. Persib Bandung menang 1-0. ANTARA/Raisan Al Farisi

TEMPO.CO, Bandung - Bek sayap Persib Bandung Ardi Idrus menargetkan tiga poin saat bertandang ke markas Tira Persikabo. Maung Bandung akan mengawali putaran kedua Liga 1 Indonesia melawan Tira di Stadion Pakansari Bogor, Sabtu, 14 September 2019.

Ardi bersama kawan-kawan ingin mengawali putaran kedua dengan hasil sempurna. "Kami lupakan putaran pertama, jadi Persib harus bangkit. Mudah-mudahan putaran kedua kami bisa di posisi atas, seperti tahun kemarin," ucap Idrus usai latihan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin, 9 September 2019.

Melawan tim asuhan Rahmad Darmawan memang bukan perkara mudah bagi Persib. Apalagi, Tira Persikabo sempat menahan imbang Persib 1-1 di putaran pertama Liga 1 2019.

"Kami tahu Tira adalah tim yang kuat di putaran pertama. Tapi Persib juga gak mau kalah di putaran kedua ini karena kami ada beberapa pemain baru," sebut Ardi.

Pemain asal Ternate ini mengatakan tengah fokus untuk membenahi masalah fisik. Ardi berharap saat melawan Tira nanti, kondisi fisiknya bisa meningkat. "Ya kami lagi benahi kondisi fisik dan sudah mulai kembali. Sekarang kami fokus untuk lawan Tira," ujarnya.

Persib kini menempati peringkat 10 klasemen Liga 1 dengan torehan 19 poin dari 17 laga. Maung Bandung baru meraih 4 kali kemenangan, 6 imbang dan 7 kali kalah. Pencapaian yang buruk bila dibandingkan musim lalu.

AMINUDDIN A.S.

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

5 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

6 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

6 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

6 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

6 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

8 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

8 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

9 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya