Alfred Riedl Batal Tangani Persebaya Surabaya, Ini Penyebabnya

Reporter

Antara

Rabu, 25 September 2019 20:36 WIB

Pelatih Alfred Riedl memimpin latihan ringan pemain timnas Indonesia di Manila, Filipina, 20 November 2016. ANTARA/Wahyu Putro A

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih asal Austria, Alfred Riedl, batal menangani kesebelasan Persebaya Surabaya karena harus menjalani operasi bypass jantung. Karena itu, ia tidak bisa bergabung di sisa musim Liga 1 Indonesia musim kompetisi 2019.

"Saya harus mengabarkan tentang keadaan kesehatan sekarang. Saya telah memeriksakan diri di rumah sakit di Vienna, sekaligus membahas aktivitas saya ke depan. Ternyata, dalam dua pekan saya harus menjalani lagi operasi bypass," ujar Riedl seperti dikutip dari laman resmi klub, Rabu, 25 September 2019.

Mantan pelatih Timnas Indonesia itu mengaku sangat sedih dan meminta maaf ke manajemen, media dan serta seluruh suporter Persebaya Surabaya. "Ini kabar buruk buat saya, juga buat Persebaya. Tapi, kesehatan harus saya utamakan dan semoga semuanya bisa mengerti serta memahami," ucapnya.

Presiden klub Persebaya Surabaya, Azrul Ananda mengaku kabar tersebut membuat tim sedih, terlebih kedua pihak telah menandatangani kontrak beberapa waktu lalu.

Alfred Riedl sebenarnya sudah menjalani dulu rangkaian tes kesehatan untuk memastikan kondisi sebelum ke Indonesia, tapi hasilnya tidak sesuai harapan.

Advertising
Advertising

Alfred Riedl merupakan mantan pelatih Timnas Indonesia pada periode 2010-2011, 2013-2014 dan 2016. Di bawah asuhan Alfred Riedl, Timnas Indonesia dua kali menjadi runner up Piala AFF yaitu 2010 dan 2016, tapi belum mampu sekalipun membawa Tim Garuda sebagai yang terbaik di Asia Tenggara.

Pelatih tersebut diplot menggantikan Djadjang Nurdjaman yang diberhentikan tim karena dinilai gagal mengangkat prestasi Persebaya Surabaya di putaran pertama Liga 1.

Berita terkait

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

6 jam lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

13 jam lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

2 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

2 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

3 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

3 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

3 hari lalu

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

Bhayangkara FC mengalahkan Barito Putera pada pekan ke-33 Liga 1 2024-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

4 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

Persik Kediri gagal menuai poin penuh saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-33 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

Bali United menjadi tim ketiga yang lolos babak Championship Series alias empat besar Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

4 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

Duel Persebaya Surabaya vs Bali United akan menjadi laga pembuka pekan ke-33 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya