Bersama Shin Tae-yong, Timnas Jalani 6 Uji Coba Internasional

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 31 Januari 2020 05:01 WIB

Pelatih Timnas Indonesia senior yang baru Shin Tae-Yong menghadiri acara perkenalan ke media di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Sabtu, 28 Desember 2019. Ia akan dikontrak selama empat tahun ke depan. ANTARA/Yulius Satria Wijaya

TEMPO.CO, Jakarta - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menyatakan Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong akan menghadapi enam laga persahabatan internasional FIFA, baik di dalam maupun luar negeri, sepanjang tahun 2020.

Pertandingan itu sebagai persiapan timnas untuk berkompetisi di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, sekaligus sebagai kualifikasi Piala Asia 2023, dan Piala AFF 2020. Meski demikian, PSSI belum memastikan jadwal dan lawan timnas dalam laga-laga persahabatan tersebut.

PSSI baru bisa memastikan bahwa timnas akan menuntaskan enam kali pemusatan latihan (TC) sepanjang tahun 2020 dengan durasi masing-masing 14 hari.

Jadwal TC itu disesuaikan dengan penjadwalan pelatih timnas Indonesia Shin Tae-Yong dan periode pertandingan FIFA. “Selain itu, akan ada koordinasi antarpelatih tim nasional, klub dan PSSI,” tulis PSSI dalam keterangan resminya.

Pada tahun 2020, timnas Indonesia memulai kiprahnya di turnamen internasional tanggal 26 Maret 2020 dengan menghadapi tuan rumah Thailand dalam Grup G Kualiafikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Advertising
Advertising

Selanjutnya, masih di Grup G, tanggal 31 Maret 2020, Indonesia menjamu Uni Emirat Arab (UAE) di Jakarta dan terakhir bertandang ke Vietnam untuk melawan tuan rumah pada 4 Juni 2020. Lalu pada akhir tahun 2020, Indonesia akan berlaga di Piala AFF 2020.

PSSI menargetkan timnas Indonesia menjadi finalis di Piala AFF. Sementara di kualifikasi Piala Dunia 2022, di mana Indonesia selalu kalah di lima laga, PSSI hanya ingin menuntaskan kualifikasi dengan hasil positif. Target pamungkas PSSI pada tahun 2020, yaitu timnas Indonesia dapat mencapai peringkat 150 FIFA. Saat ini, Indonesia berada di posisi 173 FIFA.

Berita terkait

Serba-serbi Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Tanggapan STY hingga Peluang Olimpiade

2 jam lalu

Serba-serbi Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Tanggapan STY hingga Peluang Olimpiade

Timnas Indonesia U-23 kalah dari Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Kalah dalam Perebutan Posisi Ke-3, Shin Tae-yong Ungkap Kunci Kemenangan Irak

5 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia Kalah dalam Perebutan Posisi Ke-3, Shin Tae-yong Ungkap Kunci Kemenangan Irak

Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkap satu hal yang menjadi faktor kunci kemenangan Irak.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Irak, Shin Tae-yong Nilai Timnya Layak Dapat Pujian atas Hasil di Piala Asia U-23 2024

6 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Irak, Shin Tae-yong Nilai Timnya Layak Dapat Pujian atas Hasil di Piala Asia U-23 2024

Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, menilai para pemainnya pantas mendapatkan pujian atas hasil selama Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia U-23: Dikalahkan Irak, Timnas Indonesia Gagal Lolos Langsung ke Olimpiade Paris 2024

10 jam lalu

Hasil Piala Asia U-23: Dikalahkan Irak, Timnas Indonesia Gagal Lolos Langsung ke Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 harus mengakui keunggulan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia vs Irak Tanding, Haykal Kamil: Tetap Jaga Mentalnya

13 jam lalu

Timnas Indonesia vs Irak Tanding, Haykal Kamil: Tetap Jaga Mentalnya

Aktor Haykal Kamil berpesan kepada Timnas U-23 untuk menjaga mental mereka menjelang pertandingan Piala Asia U-23 2024 antara Timnas Indonesia vs Irak

Baca Selengkapnya

Susunan Pemain Timnas U-23 Irak vs Indonesia, Justin Hubner Jadi Kapten Gantikan Rizky Ridho

13 jam lalu

Susunan Pemain Timnas U-23 Irak vs Indonesia, Justin Hubner Jadi Kapten Gantikan Rizky Ridho

Justin Hubner ditunjuk Shin Tae-yong menjadi kapten dalam laga Timnas U-23 Irak vs Indonesia di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Irak, Ini 5 Tips Bikin Nobar Makin Seru

15 jam lalu

Indonesia vs Irak, Ini 5 Tips Bikin Nobar Makin Seru

Semakin banyak masyarakat yang menggelar kegiatan nonton bareng alias nobar untuk memberikan semangat kepada para timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23: Kapten Irak Muntadher Mohammed Bilang Timnas Indonesia adalah Tim Kuat, tapi...

15 jam lalu

Piala Asia U-23: Kapten Irak Muntadher Mohammed Bilang Timnas Indonesia adalah Tim Kuat, tapi...

Kapten Timnas U-23 Irak Muntadher Mohammed ingin menebus kekalahan dari Jepang dan mengamankan tiket Olimpiade saat menghadapi Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Profil Ali Jasim, Wonderkid Irak yang Berpotensi Acak-acak Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

16 jam lalu

Profil Ali Jasim, Wonderkid Irak yang Berpotensi Acak-acak Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

Ali Jasim penyerang timnas Irak yang saat ini menjadi top skor sementara di Piala Asia U-23 2024, patut diwaspadai pemain timnas U-23 Indonesia.

Baca Selengkapnya

5 Pemain Irak yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia pada Laga Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23

16 jam lalu

5 Pemain Irak yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia pada Laga Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23

Duel Irak vs Indonesia dalam perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya