Setien Tak Banyak Mainkan Pemain Muda Barcelona, Ini Alasannya

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Jumat, 6 Maret 2020 14:27 WIB

Pemain Barcelona, Ansu Fati. Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Barcelona, Quique Setien, dinilai tak memberi ruang bagi para pemain muda jebolan La Masia di skuad senior yang dia tangani. Sejak kedatangannya, praktis hanya Ansu Fati yang kerap mendapatkan kesempatan bermain.

Media Spanyol Marca menuliskan bahwa sinar para pemain muda Barcelona meredup pasca pergantian pelatih dari Ernesto Valverde ke Quique Setien. Dua pemain yang sempat mendapatkan banyak kesempatan di era Valverde, Carles Perez dan Abel Ruiz, bahkan terbuang dengan dipinjamkan ke klub lain pada Januari lalu.

Gelandang Riqui Puig yang sempat digadang-gadang akan cocok dengan pola permainan bola-bola pendek yang diusung Setien pun terlempar. Riqui hanya mendapatkan waktu bermain sebanyak 12 menit saja sejak Setien menangani tim itu.

Setien pun menjawab masalah tersebut dengan santai. Dia membantah anggapan tak mau menurunkan pemain muda jebolan La Masia dalam timnya.

Menurut dia, para pemain muda tersebut memang membutuhkan waktu bermain untuk mematangkan kemampuannya. Namun dia mengaku tak memiliki keleluasaan untuk mematangkan Riqui Puig cs.

Advertising
Advertising

"Saat ini saya memperlakukan setiap laga layaknya pertandingan final. Jika saya memiliki kemewahan untuk kalah dalam dua laga dan memberikan kesempatan para pemain muda dan tak berdampak kepada posisi kami, maka saya akan melakukannya," kata Setien.

Kebijakan Setien yang tak banyak memberikan kesempatan kepada pemain muda itu pun membuat banyak pihak khawatir. Mereka tak ingin para pemain muda potensial tersebut akhirnya hengkang dan justru berkembang pesat di klub lain.

Barcelona memiliki banyak contoh pemain seperti itu. Misalnya Gerard Pique yang harus mereka beli kembali dari Manchester United atau Cesc Fabregas yang berkembang di Arsenal. Ada juga nama Hector Bellerin yang hingga kini gagal mereka boyong kembali dan gelandang muda potensial Xavi Simons yang kini memperkuat tim muda PSG.

MARCA

Berita terkait

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

1 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

1 hari lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

2 hari lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

2 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

2 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

2 hari lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

2 hari lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

7 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

7 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

9 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya