Matthijs de Ligt ke Manchester United? Tunggu Paca Corona Berlalu

Reporter

Terjemahan

Editor

Hari Prasetyo

Kamis, 2 April 2020 16:37 WIB

Pemain Juventus Matthijs de Ligt. REUTERS/Daniele Mascolo

TEMPO.CO, Jakarta - Manchester United terus memonitor situasi Matthijs de Ligt setelah pemain bek tengah ini mengalami kesulitan bermain pada tahun pertamanya di Juventus.

De Ligt pindah ke Turin dari Ajax musim lalu dengan harga transfer menakjubkan, 75 juta euro atau sekitar Rp 1,35 trilun pada musim panas lalu, setelah ia menolak tawaran dari United, Paris Saint-Germain, dan Barcelona.

Pemain berusia 20 tahun itu menjadi salah satu pemain muda paling berbakat yang paling dicari dalam kancah sepak bola Eropa setelah menjadi kapten Ajax menembus babak semifinal Liga Champions Eropa 2018-2019.

Tapi, De Ligt lantas gagal mempertahankan konsistensi penampilannya di Juventus. Pada musim dingin lalu, salah satu bek tengah andalan tim nasional Belanda selain Virgil van Djik ini mengungkapkan perasaan terpinggirkan sejak pindah ke Italia.

De Ligt kehilangan posisinya sebagai pemain starter bek tengah di Juventus dan posisinya diambil Merih Demiral selama musim dingin.

Advertising
Advertising

Adapun Manchester United masih mengagumi De Ligt dan akan tertarik dengannya jika bek tengah ini tersedia dalam bursa transfer mendatang, sekalipu agen pemainnya adalah Mino Raiola.

Agen pemain tersohor dari Belanda keturunan Italia itu memiliki konflik secara terbuka dengan Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, berkaitan dengan masa depan kliennya yang lain, Paul Pogba.

Tapi, agen pemain dari Matthijs de Ligt dan Paul Pogba di sisi lain dikenal memiliki hubungan baik dengan Ketua Eksekutif Manchester United, Ed Woodward.

INDEPENDENT | FOOTBALL ITALIA

Berita terkait

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

1 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

3 hari lalu

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

Ethan Wheatley debut pertamanya di bawah asuhan Erik ten Hag dalam tim senior Manchester United menghadapi Sheffield Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya

Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

5 hari lalu

Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

Juventus lolos ke final Copa Italia 2023/2024 meski kalah 1-2 oleh Lazio dalam laga semifinal leg kedua. Melaju dengan agregat 3-2.

Baca Selengkapnya

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

7 hari lalu

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

Manchester United (MU) melaju ke final Piala FA seusai menyingkirkan Coventry City lewat drama adu penalti.

Baca Selengkapnya

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

8 hari lalu

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

Menjelang laga semifinal Manchester United melawan Coventry City di semifinal Piala FA, Erik ten Hag mengungkapkan pengakuan mengejutkan.

Baca Selengkapnya

Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

8 hari lalu

Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

Pemenang duel Coventry City vs Manchester United ini akan berhadapan dengan Manchester City yang sudah memastikan lolos final Piala FA.

Baca Selengkapnya

Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

9 hari lalu

Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

Manchester United membidik trofi Piala FA untuk mengobati kekecewaan buruknya penampilan tim di Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

9 hari lalu

Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

Coventry City akan menghadapi Manchester United pada babak semifinal Piala FA di Wembley Stadium pada Minggu, 21 April 2024.

Baca Selengkapnya