La Liga: Konflik Barcelona Kian Menajam, 6 Direktur Pilih Mundur

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 10 April 2020 09:59 WIB

Pelatih Barcelona Quique Setien, memberikan instruksi pada para pemainnya saat latihan mejelang laga El Clasico di Ciutat Esportiva Joan Gamper, Barcelona, 29 Februari 2020. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Jakarta - Enam direktur Barcelona memutuskan mengundurkan diri dari posisinya, menurut laporan Goal pada Jumat, 10 April 2020. Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu telah diberitahu terkait keputusan tersebut.

Wakil presiden klub Emili Rousand dan Enrique Tombas akan mengundurkan diri, bersama direktur Silvio Elias, Maria Teixidor, Josep Pont, dan Jordi Clasamiglia.

Pengunduran diri ini telah dikonfirmasi melalui sebuah surat yang dikirim ke Bartomeu, dengan keenamnya menyerukan agar kepemimpinan klub harus ditinjau sesegera mungkin demi memastikan Barcelona bangkit kembali dari tantangan yang disebabkan oleh krisis virus corona.

“Kami ingin menyampaikan, direktur yang bertanda tangan di bawah ini telah mengatakan kepada kepada Presiden Bartomeu untuk mundur dari jabatan ini. Kami merasa tidak mampu mempertahankan identitas klub di masa depan,” demikian isi surat itu yang dikutip Goal.

"Kami sampai pada titik ini karena tak mampu memutarbalikkan kriteria dan kondisi dari manajemen klub dalam menghadapi tantangan penting di masa depan dan terutama, skenario baru setelah pandemi virus corona ini."

"Kami juga menggarisbawahi bahwa kami tidak terlibat dalam skandal media sosial, dikenal dengan sebutan 'Barcagate' yang kami ketahui dari media."

"Terakhir, namun tidak kalah pentingnya, kami menyampaikan terima kasih kepada rekan di Dewan Direksi. Kami juga berterima kasih kepada para eksekutif, karyawan klub atas dukungan dan kerja bagus mereka selama ini.”

Dengan situasi ini, maka dewan direksi Barcelona berkurang dari 19 orang menjadi 13 orang. Menurut aturan klub, dewan direksi minimal harus diisi oleh 14 orang. Karena itu, Bartomeu wajib untuk segera menunjuk satu direktur baru.

Bartomeu sendiri menjabat presiden klub La Liga tersebut sejak Juli 2015.

Berita terkait

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

7 jam lalu

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

Ilaix Moriba, Saidou Sow, Facinet Conte, dan Ibrahim Diakite para pemain yang dipanggil untuk memperkuat skuad Guinea menghadapi timnas Indonesia

Baca Selengkapnya

Pelatih Legendaris Argentina Cesar Luis Menotti Berpulang, Lionel Messi Ikut Ucapkan Belasungkawa

1 hari lalu

Pelatih Legendaris Argentina Cesar Luis Menotti Berpulang, Lionel Messi Ikut Ucapkan Belasungkawa

Pelatih legendaris Cesar Luis Menotti yang membawa Argentina juara Piala Dunia 1978 meninggal dunia. Lionel Messi ucapkan duka cita.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

1 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

2 hari lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

2 hari lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

2 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

2 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

3 hari lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

3 hari lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

7 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya