7 Berita Bursa Transfer Hari Ini: MU, Liverpool, Barca, Madrid

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 6 Mei 2020 20:25 WIB

Pemain Leipzig, Timo Werner. Penyerang berusia 22 tahun asal Jerman ini yakin akan mendapat tempat di timnas der Panzer setelah membantu Leipzig mendapatkan tempat di Liga Eropa. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Berita bola pada Rabu, 6 Mei 2020, menampilkan berbagai perkembangan dari bursa transfer pemain di liga-liga Eropa. Ada kabar soal Manchester United, Liverpool, Barcelona, Real Madrid, Juventus.

Inilah ringkasannya:

Dua Kabar Manchester United

Ada dua perkembangan baru terkait bursa transfer dari Manchester United. Klub Liga Inggris itu dikabarkan ikut menyaingi Liverpool dalam perburuan penyerang Leipzig, Timo Werner.

Menurut The Sun, perwakilan MU sudah bicara dengan agen pemain 24 tahun itu. Peluang Setan Merah dalam persaingan berebut pemain ini dinilai cukup besar, mengingat Liverpool belakangan merevisi target transfernya karena pukulan ekonomi akibat pandemi virus corona.

Man United juga dikabarkan mengincar gelandang Wales, Aaron Ramsey, yang kini bermain untuk Juventus. MU cukup terkesan melihat Ramsey, mantan bintang Arsenal, mampu mencetak empat gol dan satu assist dalam sembilan laga untuk Juve.

Advertising
Advertising

Tim asuhan Ole Gunnar Solskjer itu disebutkan siap melakukan barter yang melibatkan Paul Pogba. Juve sendiri belakangan gencar mengincar kembali Pogba.

Selanjutnya: Kabar Barcelona, Real Madrid, Juventus, Man City

Kabar-kabar bursa transfer lainnya:

- Barcelona dan Real Madrid dikabarkan berebut striker muda Portugal, Herculano Nabian. Mundo Deportivo melaporkan, kedua klub La Liga itu terkesan dengan bakat pemain berusia 16 tahun itu, yang kini membela Vitoria Guimareas. Klub lokal Portugal, Sporting, Porto, dan Benfica juga mengejar wonderkid Portugal ini.

- Arsenal, menurut The Sun, tengah tertekan karena harus segera melunasi sisa pembayaran Nicolas Pepe, yang didatangkan dari Lille musim panas lalu. The Gunners disebutkan terpaksa akan menjual hingga enam pemainnya untuk mengumpulkan dana yang dibutuhkan.

- Gelandang Chelsea, Willian, kemungkinan bertahan di London. Namun tidak dengan klub lamanya itu. Gelandang Brasil berusia 31 tahun itu, diberitakan Daily Mail, lebih memilih bergabung dengan Jose Mourinho di Tottenham Hotspur.

- Manchester City tertarik merekrut pemain River Plate, Lucas Martinez Quarta, 23 tahun. Pelatih Pep Guardiola disebutkan terkesan dengan penampilan bek tengah itu. City siap membawa pemain asal Argentina itu dengan menyerahkan Nicolas Otamendi, 32 tahun, sebagai bahan barter. Real Madrid, Borussia Dortmund, Inter Milan, AC Milan, Juventus juga ikut mengincar bintang muda ini.

- Juventus tengah mengincar pemain sayap Fiorentina, Federico Chiesa. Klub Serie A itu siap merekrutnya bila "harganya pas". Menurut Goal, Chelsea, Manchester United, Inter Milan juga tertarik dengan pemain 22 tahun ini.

- Liverpool dipaksa merevisi rencana belanja pemainnya karena pandemi virus corona. Menurut Mirror, mereka akan melupakan target pemain bintang seperti Timo Werner serta Jadon Sancho dan memilih berfokus pada pemain muda. Mereka antara lain memantau Aster Vranckx (Mechelen/Belgia) dan Talles Magno (Vasco da Gama/Brasil).

MARCA | THE SUN | MIRROR | FOOTBALL ESPANA

Berita terkait

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

3 jam lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

4 jam lalu

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

Jadwal Liga Champions akan kembali hadir tengah pekan ini. Dua pertandingan leg kedua semifinal menampilkan banyak hal menarik.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

8 jam lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

10 jam lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

16 jam lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

23 jam lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

1 hari lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

1 hari lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

1 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

1 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya