Ini Harapan Jose Mourinho Soal Kelanjutan Liga Inggris

Reporter

Terjemahan

Rabu, 27 Mei 2020 21:00 WIB

Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho. Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, mengungkapkan keinginannya agar Liga Inggris kembali digulirkan. Ia mengatakan, setelah melihat Bundesliga Jerman kembali dimainkan, skuadnya menjadi lebih bersemangat menyosong dipertandingkannya lagi Liga Primer.

Dalam obrolan eksklusif dengan Geoff Shreeves di The Football Show, Mourinho mengatakan, "Jujur, sejak Bundesliga dimulai, Liga Portugal, dan Liga Spanyol mengumumkan tanggal dimulai, saya pikir itu adalah saat yang paling sulit bagi kami, karena kami ingin bermain. Sulit melihat negara lain bermain sepak bola dan kami tidak dapat melakukannya."

"Saya selalu mencintai dan berusaha membuat para pemain saya menyukai periode Natal, di mana bukannya sedih, kami selalu senang memberi orang apa yang mereka cintai. Pada saat ini kami merasa sebaliknya."

"Para profesional Jerman memberi dunia sesuatu yang mereka sukai, kami tidak. Kami ingin bermain, tetapi tentu kami menghormati pihak berwenang dan kami mempercayai mereka dan Liga Primer. Kami hanya harus menunggu keputusan; ketika mereka memberi tahu kami saat untuk memulai, kami sangat ingin melakukannya."

Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho menggelar latihan secara virtual. Thesun.co.uk

Ia melanjutkan, "Jelas itu adalah perasaan yang luar biasa bagi semua orang untuk kembali ke karpet hijau karena saya pikir kita semua merindukannya bahkan baunya!".

Advertising
Advertising

Dalam wawancara eksklusif dengan Sky Sports, Mourinho mengungkapkan keinginan klubnya agar sepak bola dimainkan lagi. Sudah dua setengah bulan lebih Liga Primer tidak dipertandingkan.

Kini tanda-tanda akan segera digulirkan lagi mulai nampak dengan diizinkannya klub-klub menggelar latihan dalam kelompok-kelompok kecil dan menerapkan pengaturan jarak sosial. Tottenham merupakan salah satunya.

Skuad Tottenham kembali berlatih di Hotspur Way. Mourinho pun senang menyambut kembali para pemainnya. Melihat liga lain, seperti Bundesliga yang sudah dimainkan lagi, kata dia, membuat Spurs lebih bersemangat untuk kembali berlatih.

Terkait dengan pelatihan saat ini, Mourinho menjelaskan, "Ada periode di mana kami memulai pelatihan pukul 9 pagi dan selesai pukul 5 sore karena pemain berlatih secara individu, kami harus memiliki slot yang berbeda. Beberapa orang datang pada pukul 10 pagi, 11 pagi, 12 siang, 2 siang, 3 siang, 4 sore, 5 sore."

"Sejujurnya, anak-anak saya di staf benar-benar lelah untuk periode tertentu. Anda dapat menemukan foto lucu saya mengendarai sepeda karena kami memiliki jarak yang sangat jauh dan tanpa sepeda saya tidak bisa mengendalikan setiap sesi latihan secara bersamaan," kata Jose Mourinho.

SKY SPORTS

Berita terkait

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

2 jam lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

2 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

3 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

4 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

4 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya