Kemenpora Pertanyakan Penunjukan 6 Stadion Piala Dunia U-20

Senin, 29 Juni 2020 11:39 WIB

Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan (kiri) didampingi anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Sonhadji (kanan) dan Manajer Pengelola Kawasan Olahraga GBK Muliani (tengah) meninjau Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) di Senayan, Jakarta, Jumat 6 Maret 2020. Peninjauan tersebut guna memastikan kelayakan SUGBK sebagai salah satu venue yang diajukan untuk menggelar pertandingan Piala Dunia U-20 tahun 2021 mendatang. ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

TEMPO.CO, Jakarta- Kementerian Pemuda dan Olahraga meminta PSSI tidak asal menetapkan enam stadion yang bakal menjadi arena Piala Dunia U-20 2021. Sekretaris Kemenpora, Gatot S Dewa Broto, mengatakan tidak ingin pemerintah dipersalahkan jika penetapan yang dilakukan PSSI itu menimbulkan polemik.

"Mungkin saja karena dikejar deadline, kami tidak tahu, yang komunikasi kan mereka (PSSI). Tapi kalau yang dipaparkan itu tak ada. Misalkan, FIFA menyebut keputusan final enam stadion untuk Piala Dunia 2021, tak ada kata-kata itu, atau bahasanya terserah lah," kata Gatot saat dihubungi, Senin, 29 Juni 2020.

PSSI menyatakan sejauh ini telah memberikan laporan kepada Kemenpora dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tentang enam stadion yang akan digunakan untuk Piala Dunia U-20 2021.

Enam stadion itu ialah Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Stadion Gelora Sriwijaya Palembang, Stadion Manahan Solo, Surakarta, Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, dan Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Padahal sampai berita ini diturunkan, baik Kemenpora maupun KemenPUPR belum menerima salinan surat laporan tersebut. Gatot memprediksi pernyataan yang dicetuskan PSSI karena sudah dikejar tenggat persiapan turnamen tersebut.

Advertising
Advertising

Sebelumnya, PSSI menyebutkan telah melakukan rapat persiapan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 bersama perwakilan Kementerian PUPR, Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kementerian Sekretariat Negara, Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, dan Sekretariat Kabinet secara virtual pada Jumat, 26 Juni 2020.

Rapat tersebut diinisiasi oleh Kementerian Sekretariat Negara yang dimulai pukul 14.00 hingga 16.00 WIB. Pada kesempatan ini PSSI diwakili oleh Pelaksana Tugas Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi.

“Kami telah melakukan meeting yang penting bagi PSSI terkait persiapan Piala Dunia U-20 2021 bersama beberapa Kementerian. Banyak hal yang dibahas pada rapat kali ini, seperti mengenai pemilihan enam stadion yang akan menjadi venue tuan rumah dan mengenai struktur kepanitiaan,” kata Yunus Nusi dikutip dari situs resmi PSSI, Senin, 29 Juni 2020.

Saat ini, kata Yunus, PSSI telah menyampaikan kepada FIFA, termasuk juga sudah menyampaikan surat kepada Kementerian PUPR terkait enam stadion yang telah dipilih oleh PSSI ke FIFA.

PSSI meminta enam kandidat stadion untuk Piala Dunia U-20 ini diharapkan untuk disempurnakan infrastruktur sesuai dengan standar sepak bola internasional yang disarankan oleh FIFA. Pada bulan September atau Oktober mendatang, FIFA akan datang ke Indonesia sekaligus melakukan melakukan inspeksi ke enam tersebut. Piala Dunia U-20 2021 akan berlangsung pada tanggal 20 Mei-12 Juni 2021 mendatang.

IRSYAN HASYIM

Berita terkait

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

45 menit lalu

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Sejumlah fakta menarik Shin Tae-yong yang sukses bawa timnas U-23 Indonesia ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

20 jam lalu

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

Mantan pemain Timnas Indonesia, Bambang Nurdiansyah, meminta PSSI semakin menggiatkan pembinaan atlet sepakbola usia muda.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

1 hari lalu

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

Timnas Indonesia akan menghadapi Uzbekistan laga semifinal Piala Asia U-23, pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Ungkap Belum Tanda Tangan Kontrak Baru Usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

3 hari lalu

Shin Tae-yong Ungkap Belum Tanda Tangan Kontrak Baru Usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong enggan berkomentar banyak soal masa depannya bersama timnas Indonesia karena belum menandatangani perpanjangan kontrak dari PSSI.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ucapkan Selamat ke Timnas U-23 Indonesia yang Lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

3 hari lalu

Jokowi Ucapkan Selamat ke Timnas U-23 Indonesia yang Lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Timnas U-23 Indonesia melaju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah menyingkirkan Korea Selatan lewat adu penalti 11-10 menyusul hasil 2-2.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Maju Semifinal Piala Asia U-23 2024, Begini Komentar Erick Thohir Usai Skuad Garuda Cetak Sejarah Baru

3 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia Maju Semifinal Piala Asia U-23 2024, Begini Komentar Erick Thohir Usai Skuad Garuda Cetak Sejarah Baru

Timnas U-23 Indonesia maju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah menyingkirkan Korea Selatan lewat adu penalti 11-10, menyusul hasil imbang 2-2.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Pastikan Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong Berdasarkan Peta Jalan Timnas Indonesia

4 hari lalu

Erick Thohir Pastikan Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong Berdasarkan Peta Jalan Timnas Indonesia

Apa alasan Erick Thohir dan PSSI untuk memperpanjang kontrak pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong hingga 2027?

Baca Selengkapnya

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Sepakat Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong hingga 2027

4 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Sepakat Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong hingga 2027

PSSI resmi memperpanjang kontrak Shin Tae-yong sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia hingga 2027. Erick Thohir mengunggahnya lewat Instagram.

Baca Selengkapnya

Nathan Tjoe-A-On Hengkang dari Timnas U-23, Simak Profil Klubnya SC Heerenveen

6 hari lalu

Nathan Tjoe-A-On Hengkang dari Timnas U-23, Simak Profil Klubnya SC Heerenveen

Nathan Tjoe-A-On meninggalkan timnas U-23 Indonesia usai lolos ke perempat final Piala Asia. Ia kembali ke klubnya, SC Heerenveen di Belanda

Baca Selengkapnya

Nathan Tjoe-A-On Tinggalkan Timnas U-23 Indonesia, Netizen Serbu Instagram SC Heerenveen

7 hari lalu

Nathan Tjoe-A-On Tinggalkan Timnas U-23 Indonesia, Netizen Serbu Instagram SC Heerenveen

Kolom komentar akun Instagram resmi klub Nathan Tjoe-A-On dipenuhi permintaan agar membiarkan sang pemain lebih lama membela timnas U-23 Indonesia.

Baca Selengkapnya