Ronaldo Incar Gol Ke-100 Saat Portugal Hadapi Swedia

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 7 September 2020 21:27 WIB

Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo, bersiap melakukan tendangan bebas ke gawang Luksemburg dalam pertandingan kualifikasi Grup B Piala Eropa 2020 di Stade Josy Barthel, Luxembourg City, Luxembourg, 17 November 2019. REUTERS/Johanna Geron

TEMPO.CO, Jakarta - Cristiano Ronaldo memberi sinyal akan kembali memperkuat Timnas Portugal saat melawan Swedia pada laga UEFA Nations League, Selasa waktu setempat atau Rabu dinihari WIB. Ia mengincar gol ke-100 untuk negaranya.

Ronaldo absen pertandingan Nations League saat Portugal bertanding melawan Kroasia karena infeksi pada jari kakinya. Namun ia mengunggah tulisan "senang dapat kembali" di akun Instagram resminya pada Minggu, dibarengi foto yang memperlihatkan ia berlatih dengan skuat timnas untuk pertama kalinya sejak Selasa silam.

Portugal akan menantang Swedia di Solna pada Selasa waktu setempat, 8 September 2020. Tempat itu memiliki kenangan tersendiri bagi Ronaldo yang memainkan pertandingan leg kedua playoff kualifikasi Piala Dunia pada 2013.

Ronaldo mengemas satu-satunya gol pada leg pertama, dan kemudian saling berbalas gol dengan Zlatan Ibrahimovic pada leg kedua. Ronaldo mengukir trigol pada menit ke-50 dan 79, sedangkan Ibra memasukkan dua gol dalam rentang waktu empat menit. Portugal memenangi pertandingan itu sekaligus memenangi playoff.

Pemain Juventus berusia 35 tahun itu sekarang telah mengoleksi 99 gol untuk timnas, dan masih mengejar rekor gol putra yakni 109 gol milik penyerang Iran Ali Daei.

Meski media Portugal bersuka cita dengan prospek Ronaldo membukukan gol ke-100nya, di sisi lain kemenangan 4-1 atas Kroasia seperti memberi sinyal bahwa Portugal tidak lagi bergantung kepada Ronaldo.

Advertising
Advertising

"Sebelumnya Portugal tidak pernah memiliki banyak pemain menyerang yang berkualitas," tulis Manuel Queiroz kepada harian olahraga O Jogo. Pada tulisannya itu ia memuji permainan Bruno Fernandes, Bernardo Silva, dan Joao Felix.

Ia menambahi bahwa negara "itu memiliki banyak kartu bahkan tanpa harus mengeluarkan as keempat."

Baca juga: Mason Greenwood dan Phil Foden Dicoret dari Timnas Inggris

Publikasi lain memuji bek kanan Manchester City Joao Cancelo, sedangkan media Portugal lain menyanjung pelapis Ronaldo, Diogo Jota.

Berita terkait

Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

5 hari lalu

Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

Juventus lolos ke final Copa Italia 2023/2024 meski kalah 1-2 oleh Lazio dalam laga semifinal leg kedua. Melaju dengan agregat 3-2.

Baca Selengkapnya

Bayer Leverkusen Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan saat Lolos ke Semifinal Liga Europa, Lewati Catatan Juventus

10 hari lalu

Bayer Leverkusen Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan saat Lolos ke Semifinal Liga Europa, Lewati Catatan Juventus

Bayer Leverkusen menorehkan rekor sebagai tim dari lima liga top Eropa yang terlama menggenggam status tak terkalahkan.

Baca Selengkapnya

Profil Emilio Audero Mulyadi, Pemain Keturunan Indonesia yang Bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir

15 hari lalu

Profil Emilio Audero Mulyadi, Pemain Keturunan Indonesia yang Bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir

Kabar naturalisasi Emilio Audero Mulyadi kembali mencuat usai bertemu dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

Baca Selengkapnya

Prediksi Torino vs Juventus di Liga Italia Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim Terkini, Perkiraan Formasi

16 hari lalu

Prediksi Torino vs Juventus di Liga Italia Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim Terkini, Perkiraan Formasi

Juventus akan menjalani laga besar melawan tim sekota, Torino, oada pekan ke-32 Liga Italia Serie A di Stadioin Olimpico.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

18 hari lalu

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

Megabintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, mengucapkan selamat Idul Fitri kepada umat Islam di dunia.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

20 hari lalu

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

Pemain Al-Nassr Sadio Mane dikenal karena kedermawanannya terhadap desa Bambali, tempat tinggalnya. Berikut perjalanan karier Mane.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

20 hari lalu

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

Dua bintang Eropa, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema, meraih hasil dan kondisi bertolak belakang di semifinal Piala Super Saudi.

Baca Selengkapnya

Berita Bursa Transfer Liga Italia: Juventus Incar Victor Boniface, Siap Jual Dusan Vlahovic

21 hari lalu

Berita Bursa Transfer Liga Italia: Juventus Incar Victor Boniface, Siap Jual Dusan Vlahovic

Klub Liga Italia Juventus dilaporkan siap memboyong pemain sayap Victor Boniface dari Bayer Leverkusen.

Baca Selengkapnya

Allegri: Juventus Bekerja Keras untuk Bersaing di Liga Italia

21 hari lalu

Allegri: Juventus Bekerja Keras untuk Bersaing di Liga Italia

Pelatih Juventus Massimiliano Allegri menyebut timnya bekerja keras untuk terus bersaing di Liga Italia atau Serie A.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Italia Pekan Ke-31: Juventus Kalahkan Fiorentina 1-0, Gol Federico Gatti Jadi Pembeda

21 hari lalu

Hasil Liga Italia Pekan Ke-31: Juventus Kalahkan Fiorentina 1-0, Gol Federico Gatti Jadi Pembeda

Pemain bertahan Federico Gatti mengantar Juventus menang 1-0 atas Fiorentina pada pertandingan Liga Italia.

Baca Selengkapnya