Newcastle United Menang, Bruce Masih Sayang kepada Andy Carroll, eks Liverpool

Minggu, 13 September 2020 10:46 WIB

Pemain Newcastle United, Jeff Hendrick dan Andy Carroll berselebrasi usai berhasil menambah perolehan gol saat melawan West Ham United dalam laga lanjutan Liga Inggris di London Stadium, 12 September 2020. Newcastle berhasil menaklukkan West Ham dengan skor akhir 2-0 dalam laga pekan pertama Liga Inggris. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Steve Bruce membuktikan keandalannya sebagai pelatih di Newcastle United. Tim ini batal jadi klub raksasa dari segi dana, setelah konsorsium dari Arab Saudi membatalkan usaha untuk mengambil alih kepemilikan klub.

Pada rangkaian pertandingan perdana Liga Primer Inggris 2020-2021 di Stadion London, kandang West Ham United asuhan pelatih David Moyes, dinihari tadi, Minggu 13 September 2020, Newcastle United menang memuaskan 2-0.

Karena batal diakuisisi konsorsium Arab Saudi, tak ada sosok pelatih kepala atau manajer dengan nama tersohor yang datang ke Newcastle untuk menggantikan posisi Steve Bruce. Demikian juga tak ada nama pemain dengan nama sangat menjulang yang bergabung dengan klub berjuluk The Magpies.

Tapi, cukup dengan dukungan pemilik klub selama ini, pengusaha retail Inggris, Mike Ashley, dengan dua pemain baru , yaitu Callum Wilson, yang dibeli dari Bournemouth dengan harga cukup murah, 20 juta pound sterling atau setara Rp 383 miliar, dan Jeff Hendrick, yang didapatkan dengan status bebas transfer dari Burnley, Steve Bruce bisa membawa Newcastle menang dinihari tadi. Ini kemenangan pertama Newcastle United pada partai pembukaan Liga Primer Inggris sejak 2012.

Adalah Callum Wilson dan Jeff Hendrick yang mencetak dua gol kemenangan tanpa balas The Magpies dinihari tadi di London Stadium pada menit ke-56 dan 87.

Advertising
Advertising

Baca Juga: Dua Pemain Baru Newcasctle Tebar Pesona

Tapi, selain berhasil memilih pemain baru yang benar-benar seperti memberikan darah segar bagi tubuh, Steve Bruce juga berhasil merevitalisasi Andy Carroll. Ini adalah nama pemain penyerang yang dulu sangat terkenal di Inggris.

Carroll sempat masuk tim nasional Inggris dan disebut-sebut bakal menjadi tipikal penyerang Three Lions yang ideal seperti Alan Shearer. Carroll yang tingginya 1,93 meter ini tampil di Euro 2012 dan membawa Inggris sampai ke perempat final.

Dinihari tadi, Andy Carroll yang juga lama membela West Ham United ikut andil dalam terciptanya gol pertama dengan umpan kedutannya yang disambar Wilson. Carroll yang berusia 31 tahun memberikan kontribusi penting buat Newcastle United sampai ia ditarik keluar pada menit ke-88.

Tujuh tahun lalu, Andy Carroll mencetak rekor transfer di Inggris ketika dibeli Liverpool dari Newcastle United dengan harga 35 juta pound sterling. Tapi, Carroll kemudian gagal bersinar, didera cedera, dan dipinjamkan lantas dibeli West Ham United. Tapi, di West Ham, Carroll juga tak kunjung bangkit lagi sampai dua tahun lalu dan pindah ke Newcastle United.

Berita terkait

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

1 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

Sheffield United dipastikan menjadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League) musim 2023/24.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh West Ham dalam pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

2 hari lalu

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

Pelatih Feyenoord Arne Slot dikabarkan akan menjadi pengganti Jurgen Klopp di Liverpool untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

Liverpool Mengincar Arne Slot Menggantikan Jurgen Klopp, Siapa Dia?

4 hari lalu

Liverpool Mengincar Arne Slot Menggantikan Jurgen Klopp, Siapa Dia?

Liverpool melirik pelatih Feyenoord Arne Slot untuk menggantikan Jurgen Klopp

Baca Selengkapnya

Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

4 hari lalu

Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.

Baca Selengkapnya

Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

4 hari lalu

Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

4 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya