Ketua PSSI: Timnas U-19 Indonesia Tetap Berlatih di Kroasia Selama Oktober

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 2 Oktober 2020 18:35 WIB

Sejumlah pemain Timnas Indonesia U-19 dan ofisial melakukan pemanasan saat pemusatan latihan di Kroasia, Jumat, 18 September 2020. Timnas U-19 akan kembali menghadapi Qatar pada lanjutan uji coba selama pemusatan latihan di Kroasia pada 20 September di Stadium Velika Gorica, Zagreb. ANTARA FOTO/PSSI/Handout

TEMPO.CO, Jakarta - PSSI memastikan timnas U-19 Indonesia tidak akan latihan di Turki Oktober ini karena belum ada kepastian lawan uji coba di sana.

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyebut skuad asuhan pelatih Shin Tae-yong tetap berlatih di Kroasia bulan ini.

"PSSI memutuskan timnas U-19 terus melanjutkan TC (pemusatan latihan) di Kroasia. Kami sudah mempersiapkan lawan-lawan uji coba yang berkualitas untuk timnas U-19 selama bulan Oktober di sana," kata Iriawan seperti dikutip laman resmi PSSI, Jumat.

Menurut dia, PSSI terus memantau timnas U-19 dari Jakarta dan menilai Amiruddin Bagas dan kawan-kawan semakin menunjukkan perkembangan positif dari hari ke hari.

"Saya senang dengan terus meningkatnya kemampuan pemain. PSSI akan terus mendukung program pelatih Shin Tae-yong demi torehan maksimal timnas U-19," kata Mochamad Iriawan.

Timnas U-19 berada di Kroasia sejak akhir Agustus lalu dan tadinya PSSI akan melanjutkan latihan ke Turki. Namun, dalam perkembangannya, timnas U-19 diputuskan tetap berlatih di Kroasia.

Selama latihan di Kroasia, timnas U-19 menjalani tujuh pertandingan uji coba dengan hasil dua kali menang, dua kali seri dan tiga kali kalah.

Dua kemenangan diraih saat menghadapi Qatar dan Dinamo Zagreb masing-masing dengan skor 2-1 dan 1-0.

TC timnas U-19 di luar negeri menjadi persiapan menuju Piala Asia U-19 yang akan diadakan awal 2021 di Uzbekistan dan lalu diproyeksikan berkompetisi untuk Piala Dunia U-20 mulai 20 Mei sampai 12 Juni 2021 di Indonesia.

Berita terkait

Timnas Indonesia Vs Uzbekistan: Sederet yang Perlu Diketahui Soal Negeri di Asia Tengah Ini

59 menit lalu

Timnas Indonesia Vs Uzbekistan: Sederet yang Perlu Diketahui Soal Negeri di Asia Tengah Ini

Selain terkenal dengan sepak bolanya, Uzbekistan di kawasan Asia Tengah memiliki berbagai destinasi wisata menarik. Simak fakta-faktanya.

Baca Selengkapnya

Profil Abbosbek Fayzullaev, Gelandang CSKA Moscow yang Harus Diwaspadai Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

1 jam lalu

Profil Abbosbek Fayzullaev, Gelandang CSKA Moscow yang Harus Diwaspadai Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

Abbosbek Fayzullaev yang kini bermain untuk CSKA Moscow menjadi pilar utama timnas Uzbekistan yang akan dihadapi timnas U-23 Indonesia.

Baca Selengkapnya

Profil Timnas Uzbekistan U-23: Ada Pemain Termahal di CSKA Moskow

1 jam lalu

Profil Timnas Uzbekistan U-23: Ada Pemain Termahal di CSKA Moskow

Jelang pertandingan Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024, mata pengamat tertuju pada kedua tim. Berikut komposisi pemain timnas Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

MNC Bolehkan Nobar Semifinal Piala Asia U-23 2024 Timnas Indonesia VS Uzbekistan Asal Tak Komersil, Apa itu Hak Siar?

1 jam lalu

MNC Bolehkan Nobar Semifinal Piala Asia U-23 2024 Timnas Indonesia VS Uzbekistan Asal Tak Komersil, Apa itu Hak Siar?

Pemegang hak siar, MNC bolehkan nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024 dengan catatan. Pahami soal hak siar.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

1 jam lalu

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Sejumlah fakta menarik Shin Tae-yong yang sukses bawa timnas U-23 Indonesia ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Punya Pengalaman Buruk dengan Shen Yinhao, Wasit Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

1 jam lalu

Timnas Indonesia Punya Pengalaman Buruk dengan Shen Yinhao, Wasit Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Wasit Shen Yinhao asal Cina pimpin laga semifinal timnas Indonesia vs Uzbekistan. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia Prediksi Timnas U-23 Indonesia Hanya Menang Tipis Lawan Uzbekistan

2 jam lalu

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia Prediksi Timnas U-23 Indonesia Hanya Menang Tipis Lawan Uzbekistan

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia yakin Timnas U-23 Indonesia kalahkan Uzbekistan usai melihat permainan mereka saat mengalahkan Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Otomatis Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Jika Kalahkan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

2 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia Otomatis Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Jika Kalahkan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Timnas U-23 Indonesia otomatis lolos ke Olimpiade Paris 2024 jika berhasil mengalahkan Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024, Senin, 29 April

Baca Selengkapnya

Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024 Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan Digelar di Stadion Pakansari

2 jam lalu

Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024 Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan Digelar di Stadion Pakansari

Laga timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024 dijadwalkan berlangsung pada Senin, 29 April 2024, mulai 21.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Profil Arkhan Fikri, Pemain Muda Asal Sumatera Utara yang Perkuat Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

3 jam lalu

Profil Arkhan Fikri, Pemain Muda Asal Sumatera Utara yang Perkuat Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Arkhan Fikri sempat jadi sorotan warganet setelah gagal mencetak gol saat adu penalti timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya