Carles Puyol: Messi Mengaku Kembali Termotivasi, Bisa Bertahan Lama di Barcelona

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 12 Oktober 2020 20:13 WIB

Pemain Barcelona, Lionel Messi. REUTERS/Miguel Vidal

TEMPO.CO, Jakarta - Lionel Messi merasa "termotivasi" di Barcelona dan bisa bertahan "bertahun-tahun" lagi di Camp Nou, klaim eks kapten klub Carles Puyol.

Karier Messi bersama Barcelona hampir berakhir di bursa transfer musim panas lalu setelah ia menyatakan dirinya ingin meninggalkan klub Katalunya tersebut dengan mengaktifkan klausulnya, yang dapat membuatnya angkat kaki secara gratis setiap akhir musim.

Namun, Barcelona menjelaskan bahwa klausul tersebut telah melewati batas berlaku, yang membuat pemain berusia 33 tahun terpaksa menghabiskan satu tahun terakhir kontraknya.

Lionel Messi masih berpeluang untuk pindah klub pada 2021 dengan Manchester City menjadi kandidat terkuat sebagai tujuan selanjutnya, tetapi ia juga masih memiliki kemungkinan untuk menandatangani kontrak baru di Camp.

Puyol yakin Messi dapat dibujuk untuk tetap bertahan, dengan pemain Argentina itu terlihat berkomitmen penuh terhadap Barca selama pekan-pekan pembukaan musim ini.

"Seperti penggemar lainnya, saya tidak ingin Messi pergi, tetapi inilah sepak bola," kata kapten legendaris Blaugrana tersebut kepada wartawan yang dikutip Goal pada Senin.

“Pada akhirnya ia memutuskan untuk bertahan. Ia baru-baru ini mengatakan bahwa ia termotivasi, ia ingin menang dan kami berharap ia dapat terus bersama kami selama bertahun-tahun mendatang."

"Ia adalah aset besar untuk La Liga, ia salah satu yang terbaik di dunia."

Carles Puyol mengatakan bahwa ia dapat memaklumi mengapa Messi mempertimbangkan untuk pindah dari Camp Nou.

Puyol sendiri beberapa kali melewatkan kesempatan untuk membela klub lain sebelum pensiun sebagai pemain yang hanya membela satu klub di sepanjang kariernya.

Raksasa Italia AC Milan hampir mencapai kesepakatan untuk merekrut Puyol, dengan juara Piala Dunia itu mengakui bahwa kesempatan bermain bersama Paolo Maldini sangat membuatnya tertarik.

“Pada tahun 2014, setelah cedera saya, saya memilih untuk pensiun meskipun ada tawaran dari klub Inggris dan Italia. Ketika klub Anda juga merupakan rumah Anda, Anda tidak ingin mengenakan jersey lain,“ tambahnya.

"Saya ingin sekali pergi ke Milan untuk bermain dengan Maldini, idola saya. Rossoneri akan bangkit, meski mereka sedang melalui momen sulit sekarang. Saya akan sangat senang mengakhiri karier saya di Italia.”

Berita terkait

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

6 jam lalu

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

Ilaix Moriba, Saidou Sow, Facinet Conte, dan Ibrahim Diakite para pemain yang dipanggil untuk memperkuat skuad Guinea menghadapi timnas Indonesia

Baca Selengkapnya

Pelatih Legendaris Argentina Cesar Luis Menotti Berpulang, Lionel Messi Ikut Ucapkan Belasungkawa

1 hari lalu

Pelatih Legendaris Argentina Cesar Luis Menotti Berpulang, Lionel Messi Ikut Ucapkan Belasungkawa

Pelatih legendaris Cesar Luis Menotti yang membawa Argentina juara Piala Dunia 1978 meninggal dunia. Lionel Messi ucapkan duka cita.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

1 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

2 hari lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

2 hari lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

2 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

2 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

3 hari lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

3 hari lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

7 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya