Manchester City Tekuk Arsenal 1-0, Guardiola Soroti Dua Penyelamatan Ederson

Reporter

Antara

Editor

Erwin Prima

Minggu, 18 Oktober 2020 04:18 WIB

Kiper Manchester City Ederson Moraes (kedua kiri bawah) melakukan penyelamatan atas tembakan penyerang Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang (kedua kanan) dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Sabtu, 17 oktober 2020 waktu setempat. Kredit: ANTARA/REUTERS/POOL/Michael Regan

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer Manchester City Pep Guardiola menyoroti dua penyelamatan penting kiper Ederson Moraes yang membantu mereka mengalahkan Arsenal 1-0 dalam pertandingan Liga Inggris di Etihad, Minggu dini hari WIB.

Guardiola merujuk aksi Ederson menggagalkan dua peluang berbahaya Bukayo Saka dan Pierre-Emerick Aubameyang menjelang turun minum yang mengancam keunggulan Manchester City hasil gol Raheem Sterling pada menit ke-23.

Guardiola tak sungkan menyebut Ederson kiper yang luar biasa dengan profesionalitas fantastis kendati dalam pertandingan sebelumnya pemain Brasil itu melakukan kesalahan yang membuat City ditahan imbang Leeds United 1-1.

"Ederson adalah kiper luar biasa bagi kami. Dia profesional yang fantastis dan sangat hebat," kata Guardiola dalam komentar pascalaga dalam laman resmi City.

"Kami sudah mengharapkan dia sejak mendatangkannya, tetapi kadang-kadang seorang pemain tidak cukup profesional atas mental mereka tidak terlalu kuat, tetapi Ederson sejak hari pertama selalu kuat."

Advertising
Advertising

"Momen bagus dan momen buruk tak mempengaruhinya dan hari ini ia melakukan dua penyelamatan gemilang atas peluang Saka dan Aubameyang," sambung dia.

Kepiawaian Ederson, lanjut Guardiola, dilengkapi dengan penampilan solid dua rekrutan anyar City di lini pertahanan, Ruben Dias dan Nathan Ake.

Lebih jauh eks manajer Barcelona dan Bayern Muenchen itu meyakini kedatangan Dias dan Ake bakal membantu City memupus kesalahan-kesalahan lini pertahanan yang kerap dialami musim lalu.

"Keduanya baik Ruben maupun Nathan tidak melakukan kesalahan. Kami banyak menderita musim lalu karena kesalahan di lini pertahanan, itu harus terus diperbaiki," kata dia.

"Saya merasa mereka seorang bek yang sebenarnya. Saya harus membantu mereka terus membantu membangun serangan maupun menciptakan ruang selaiknya cara kami bermain, itu bisa dilakukan di sesi latihan," pungkas Guardiola.

Hasil atas Arsenal membawa City kembali ke jalur kemenangan setelah menelan kekalahan dari Leicester City dan diimbangi Leeds United dalam dua pertandingan sebelumnya.

City untuk sementara naik ke peringkat ke-10 dan memiliki modal penting menjelang memulai kiprah di Liga Champions dengan menjamu Porto di Etihad Rabu pekan depan.

ANTARA

Berita terkait

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

5 jam lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

9 jam lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

10 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

16 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

23 jam lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

2 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

Manchester City menang telak 4-0 saat bertandang ke Brighton dalam laga tunda pekan ke-29 Liga Inggris. Simak klasemen dan top skor terkini.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

5 hari lalu

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

5 hari lalu

Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya