Liga Inggris: Man United vs Arsenal 0-1, Maguire Sebut Ada Sesuatu yang Tak Pas

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 2 November 2020 04:54 WIB

Pemain Manchester United Harry Maguire. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Kapten Manchester United Harry Maguire mengaku tidak khawatir dengan tren buruk hasil laga-laga kandang timnya di Liga Inggris, tetapi menyerukan agar semua pihak bekerja keras menciptakan perubahan.

MU baru saja dipecundangi oleh Arsenal dengan skor 0-1 di Old Trafford dalam lanjutan Liga Inggris pada Ahad waktu setempat (Senin dinihari WIB). Hasil itu membuat Setan Merah melewati empat pertandingan tanpa kemenangan di kandangnya sendiri setelah sebelumnya kalah lawan Crystal Palace dan Tottenham Hotspur serta imbang nirgol kontra Chelsea.

"Saya pikir itu bukan sesuatu yang mengkhawatirkan. Jelas itu mengecewakan, karena kami belum menang di Old Trafford dalam pertandingan liga musim ini," kata Maguire dalam komentar pascalaga yang dilansir dari laman resmi MU.

"Sangat mengecewakan dan kami harus mengubahnya jika ingin meraih kesuksesan musim ini. Kami harus punya rekor kandang yang bagus, membuat tim lawan yang datang sulit menang di sini. Yang terjadi hari ini tidak cukup bagus," ujarnya menambahkan.

Kendati nirmenang di laga kandang Liga Inggris, MU mampu mencukur habis RB Leipzig 5-0 dalam lanjutan Grup H Liga Champions tengah pekan lalu.

Hal itu pula yang membuat Maguire yakin bahwa tren buruk MU di kandang dalam Liga Inggris bukanlah sesuatu yang harus dikhawatirkan.

"Anda bisa lihat tengah pekan lalu kami main di sini dan menunjukkan penampilan gemilang, tetapi ada sesuatu yang tidak pas saat ini di sini," katanya.

Maguire menilai timnya tidak memulai laga dengan baik kontra Arsenal dan kerap kehilangan penguasaan bola.

"Kami tidak bisa mencari-cari alasan, hanya boleh bercermin ke diri sendiri. Sejak awal kami tidak tampil bagus," ujarnya.

"Kami kehilangan bola terlalu sering. Jika Anda main di pertandingan Liga Premier Inggris seperti itu, tidak mungkin Anda menang," pungkas Maguire.

Kekalahan dari Arsenal itu, yang dipastikan oleh gol penalti, Pierre-Emerick Aubameyang seolah jadi corengan bagi tonggak pertandingan ke-100 Ole Gunnar Solskjaer menangani MU dan pasukan Setan Merah sementara tertahan di urutan ke-15 hanya punya koleksi tujuh poin saja.

Baca Juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris

MU akan bertandang ke markas Istanbul Basaksehir dalam lanjutan Grup H Liga Champions pada Rabu (4 November), sebelum melawat ke Goodison Park menghadapi Everton tiga hari kemudian.

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

16 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

1 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

3 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

4 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

4 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

4 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

5 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya